Manfaat Masker Strawberry Untuk Kulit Wajah Semakin Cantik

Discussion in 'Health & Medical' started by nida, Apr 30, 2016.

  1. nida

    nida Member

    Joined:
    Dec 8, 2015
    Messages:
    249
    Likes Received:
    24
    Trophy Points:
    18
    [​IMG]
    Strawberry merupakan salah satu jenis buah yang mengandung berbagai nutrisi penting seperti vitamin A dan C, asam salisilat, zat besi dan masih banyak lagi yang lainnya. Selain sangat bagus untuk kesehatan, kandungan-kandungan tersebut sangat bagus untuk kecantikan. Untuk mendapatkan berbagai unsur kebaikan strawberry untuk kecantikan kulit wajah, anda dapat memanfaatkan strawberry sebagai masker ataupun scrub. Berikut beberapa manfaat masker strawberry untuk kulit wajah semakin cantik, yang sekaligus di lengkapi dengan cara pembuatannya.

    :: Mencerahkan kulit
    Kandungan asam salisilat yang terkandung di dalam strawberry dapat membantu mengangkat sel-sel kulit mati, sehingga jika anda memanfaatkan strawberry sebagai masker, maka kulit wajah anda semakin cerah secara alami. Cara membuat masker strawberry untuk mencerahkan wajah:
    • Haluskan 3 hingga 5 buah strawberry dengan cara di tumbuk atau di blender.
    • Setelah benar-benar halus, aplikasikan ampasnya sebagai masker.
    • Aplikasikan pada seluruh permukaan kulit wajah secara mereta.
    • Apabila telah kering, anda dapat membilasnya menggunakan air hingga bersih.
    • Keringkan menggunakan handuk atau tisu wajah.
    :: Menghilangkan jerawat dan bekasnya
    Selain dapat mencerahkan wajah, Kandungan asam salisilat yang terkandung pada buah strawberry juga di percaya mampu menghilangkan jerawat bahkan dengan bekasnya.
    Cara membuah masker buah strawberry untuk menghilangkan jerawat dan bekasnya:
    • Campurkan buah strawberry yang sebelumnya telah di tumbuk sampai halus dengan krim asam.
    • Aduk hingga rata sampai berbentuk adonan seperti pasta.
    • Lalu aplikasikan masker buah strawberry tersebut pada seluruh permukaan wajah hingga leher secara merata.
    • Setelah 10 menit, anda dapat membersihkan wajah anda dengan air hangat, dan mengulanginya kembali dengan air dingin.
    • Lakukan cara ini secar teratur minimal 3x dalam seminggu.
    :: Melembabkan kulit wajah kering
    Kandungan air yang melimpah di dalam strawberry, dapat membantu menambah kadar air di dalam kulit, jika di jadikan sebagai masker. Cara membuat masker untuk melembabkan kulit yang kering:
    • Hancurkan 3 hingga 4 buah strawberry menggunakan blender sambil mencampurkan 7 sendok makan susu.
    • Blender kesemua bahan tersebut selama 30 detik agar semua bahan tercampur rata.
    • Setelah itu, pindahkan ke mangkuk agar lebih mudah untuk di gunakan.
    • Aplikasikan ke seluruh permukan wajah hingga merata menggunakan kuas.
    • Lakukan cara ini di pagi hari hari sebelum beraktifitas untuk hasil yang sangat baik.
    :: Mengurangi minyak di wajah
    Minyak berlebih di wajah dapat menimbulkan beberapa resiko seperti timbulnya komedo dan jerawat. Untuk meminimalisir hal tersebut, anda dapat menggunakan masker strawberry untuk solusinya.
    Cara membuat masker buah strawbery untuk menghilangkan minyak di wajah:
    • Campurkan jus wortel serta jus strawberry pada satu wadah.
    • Setelah tercampur merata anda dapat mengaplikasikannya sebagai masker pada wajah
    • Setelah kurang lebih 20 menit, anda dapat membersihkannya menggunakan air.
    :: Menghilangkan kantung mata hitam (mata panda)
    Kurangnya waktu istirahat atau kelelahan dapat menyebabakan mata menjadi bengkaka yang di sertai dengan lingkaran coklat atau hitam di sekitar mata (mata panda). Untuk menghilangkannya anda dapat mengatasinya menggunakan masker strawberry:
    • Iris buah strwaberry sehingga menjadi d bagian dengan garis memanjang.
    • Gunakan irisan buah strawberry tersebut untuk mengompres mata panda anda.
    • Diamkan selama 10 menit, dan anda dapat membilasnya menggunakan air.
    • Rasakan efeknya setelah pemakaian secara rutin.
    :: Untuk scrub wajah
    Bagi anda yang kini tidak memiliki waktu luang untuk pergi ke salon kecantikan akibat kesibukan yang padat, anda dapat melakukan perawatan kulit terlebih wajah sebagia srub menggunakan buah merah ini.
    Cara membuat scrub dari strawberry:
    • Hancurkan 6 buah strawberry menggunakan strawberry.
    • Setelah halus, tambahkan sedikit air hangat dan 2 sendok madu murni ke dalam strawberry tersebut.
    • Setelah tercampur merata, anda dapat mengaplikasikannya pada seluruh permukaan wajah di sertai dengan sedikit pijatan lembut, sehingga tidak menimbulkan luka di wajah.
    • Lakukan cara ini setidaknya 3 kali dalam sminggu untuk mendapatklan hasil yang maksimal.
    Nah itulah beberapa manfaat masker strawberry untuk keccantikan kulit wajah. Semoga apa yang kami sampaikan dapat bermanfaat untuk anda. Dan selamat mencoba.

    Sumber: Manfaat Masker Strawberry Untuk kecantikan wajah
     
    lasealwin likes this.
  2. AndroidApkApps

    AndroidApkApps Member

    Joined:
    Dec 11, 2015
    Messages:
    693
    Likes Received:
    68
    Trophy Points:
    28
    Wah bisa dicoba nih buat scrub :D thanks infonya
     
  3. dodikmulyanto

    dodikmulyanto Member

    Joined:
    Aug 23, 2014
    Messages:
    236
    Likes Received:
    18
    Trophy Points:
    18
    saya sendiri awal nya penasaran sama rasa buah ini saat saya benar bear belum memakannya sama sekali , tapi setelah mencoba nya jadi gak terlalu doyan :D apalagi yang saya beli masem masem :D cari yang murah sih .
     
  4. nida

    nida Member

    Joined:
    Dec 8, 2015
    Messages:
    249
    Likes Received:
    24
    Trophy Points:
    18
    iya den silahkan, semoga bermanfaat :)
     
  5. nida

    nida Member

    Joined:
    Dec 8, 2015
    Messages:
    249
    Likes Received:
    24
    Trophy Points:
    18
    pantesan, tapi enak lo gan kalo di campur gula pasir jadi kan rasanya manis, hheu
     
  6. ais elkiram

    ais elkiram Well-Known Member

    Joined:
    Feb 10, 2015
    Messages:
    1,296
    Likes Received:
    220
    Trophy Points:
    63
    Benar jeng .... apalagi satu biji di campur 1 kg gula pasir .... 50:50 lah sama 1:1, he
     
  7. Margareth

    Margareth Well-Known Member

    Joined:
    Nov 16, 2014
    Messages:
    1,068
    Likes Received:
    144
    Trophy Points:
    63
    jadi ingat teman, yang suka bikin timun, tomat ke muka...
    trus, ane candain,.... ini cabe, biar sekalian gw ulekk...:p
     
  8. Denni

    Denni Member

    Joined:
    Jan 22, 2015
    Messages:
    55
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    8
    Strawberrynya pakai yang mateng atau yang masih ranum non?
     
  9. lasealwin

    lasealwin Well-Known Member

    Joined:
    Aug 1, 2015
    Messages:
    1,862
    Likes Received:
    171
    Trophy Points:
    63
    Kreatif teman.
    Kembali ke alami itu menyenangkan dan menyehatkan.
    Salam hijau
     
  10. ByAnashilmy

    ByAnashilmy New Member

    Joined:
    Jan 12, 2016
    Messages:
    19
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    3
    Google+:
  11. mugianto

    mugianto Member

    Joined:
    Mar 7, 2016
    Messages:
    419
    Likes Received:
    48
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    Ini jawaban orang lagi kebanyakan minum Kopi Luak hahahaha
    Temen atau situ sendiri Jeng? hehehehhe
    weee Salam Hijau Tua aturan, kan avatar Zombie lol hehehe
    Oya Jeng @nida ini bisa diterapkan buat kaum Adam gak ya? hehehe
     
  12. nida

    nida Member

    Joined:
    Dec 8, 2015
    Messages:
    249
    Likes Received:
    24
    Trophy Points:
    18
    wajh langsung kena diabetes dong den kalau satu buah strawberry gulanya 1 kg *akhirnya*
     
  13. nida

    nida Member

    Joined:
    Dec 8, 2015
    Messages:
    249
    Likes Received:
    24
    Trophy Points:
    18
    yaiyalah, aden kan cowok masa mau cantik*nangis4*
     
  14. nida

    nida Member

    Joined:
    Dec 8, 2015
    Messages:
    249
    Likes Received:
    24
    Trophy Points:
    18
    salam hijau juga panglima :D
     
  15. nida

    nida Member

    Joined:
    Dec 8, 2015
    Messages:
    249
    Likes Received:
    24
    Trophy Points:
    18
    yang mateng aja gan, biar hasinya juga perfect
     
  16. nida

    nida Member

    Joined:
    Dec 8, 2015
    Messages:
    249
    Likes Received:
    24
    Trophy Points:
    18
    hahaha, tega bener aden yang satu ini :D
     
  17. nida

    nida Member

    Joined:
    Dec 8, 2015
    Messages:
    249
    Likes Received:
    24
    Trophy Points:
    18
    bisa banget den, ini juga dapat di lakukan oleh kaum adam :)
     
  18. ais elkiram

    ais elkiram Well-Known Member

    Joined:
    Feb 10, 2015
    Messages:
    1,296
    Likes Received:
    220
    Trophy Points:
    63
    *ketawa1*
    To den @mugianto bisa, kali ajah aden mau cantik juga kayak jeng @nida *kagum*hihihi
     
  19. Dianayu

    Dianayu New Member

    Joined:
    May 4, 2016
    Messages:
    7
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Ijin nyimak Mbak Nida,,,
     
  20. nida

    nida Member

    Joined:
    Dec 8, 2015
    Messages:
    249
    Likes Received:
    24
    Trophy Points:
    18
    enggak gitu juga mungkin den*malu1*
     
Loading...

Share This Page