Update Teknik-teknik SEO di Tahun 2017

Discussion in 'Search Engine Optimization' started by Patrick, Nov 15, 2016.

  1. Patrick

    Patrick New Member

    Joined:
    Nov 14, 2016
    Messages:
    1
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    3
    Hallo semuanya, seperti yg kita tau SEO selalu update setiap tahunnya, ada 200 lebih faktor yg menentukan hasil peringkat pada pencarian Google. Terkadang beberapa marketer masih saja melakukan teknik-teknik SEO jadul yang sudah kadaluarsa dan bahkan cenderung black hat. Padahal kita tahu bahwa Google semakin hari semakin pintar terutama dalam memerangi marketer-marketer curang yg suka memanipulasi ranking suatu keyword.

    Walau sangat sulit untuk terus update/mengikuti algoritma Google, kita masih bisa mengetahui beberapa update teknik SEO berdasarkan pola dan mindset Google, intinya adalah selama kita terus melekat pada prinsip ini maka sampai kapanpun teknik yang kita terapkan akan selalu aman dari penalti dan mendapat ranking yang baik pada hasil pencarian.

    Mindset utama Google adalah memberikan hasil pencarian yang berkualitas dan relevan untuk penggunanya.

    Dalam pengerjaan SEO ada beberapa teknik yang sudah kadaluarsa (cenderung spam) dan beresiko penalti, berikut ini adalah beberapa update teknik SEO yang perlu kita pahami dengan baik:

    1. Mendapatkan backlink (secara natural) jauh lebih baik daripada link building

    Dalam mendapatkan backlink ada 2 cara umum yang biasanya dilakukan seorang digital marketer yaitu:
    • Link building
    • Content marketing
    Link building adalah berbagai cara untuk membangun backlink diluar website kita (off-page SEO) seperti melakukan guest post dan semacamnya. Kita “dengan sengaja” mencari backlink tersebut, sehingga prosesnya tidak terjadi secara organik dan kurang natural.

    Content marketing adalah teknik mendistribusikan konten dalam berbagai medium seperti sosial media, forum/komunitas, group, dan semacamnya. Disini kita tidak meminta backlink melainkan hanya memberikan konten/value untuk orang lain. Sebagian user yang menemukan konten tersebut dan merasa isinya bermanfaat akan membagikannya (share) termasuk mereferensikannya didalam blog/artikel mereka (backlink), intinya proses mendapatkan backlink ini terjadi secara organik dan natural.

    Google lebih menyukai jenis backlink yang organik/natural, karena diluar sana sudah terlalu banyak para praktisi black-hat SEO yang memanipulasi backlink, membeli link, dan membangun link building secara berlebihan (spam).

    Inilah beberapa jenis backlink yang sudah mulai kadaluarsa bahkan cenderung berbahaya bagi SEO website anda:
    • Guest post secara massal
    • Membuat banyak blog pribadi / web 2.0 / microsite untuk membangun link
    • Spam diberbagai forum, blogwalking, email, grup sosmed, situs direktori, dll
    Kesimpulannya adalah Google tidak menyukai link yang bisa diciptakan dengan sengaja (backlink yang bisa kita kendalikan), termasuk membeli/bertukar link.

    Memang mendapatkan backlink secara natural itu sulit, namun link itulah yang memberikan hasil terbaik untuk bisnis anda. Mana yang anda pilih:

    • Ranking naik cepat namun beresiko penalti
    • Ranking naik perlahan tapi pasti dan tidak beresiko sampai kapanpun
    Intinya adalah fokuslah pada distribusi konten dan memberikan value untuk user ketimbang sekedar berusaha mengejar ranking pada hasil pencarian.

    2. Keyword density


    Google sekarang lebih memprioritaskan intent (niat) user pada saat mereka mengetik suatu keyword di mesin pencari. Semenjak Google menggunakan sistem Latent Semantic Indexing, artikel yang memiliki keyword berbeda (tidak sama persis) namun tujuan informasinya sama akan mendapatkan ranking yang baik selama isinya tetap relevan dan berkualitas.

    Akibatnya sekarang keyword density sudah tidak memiliki dampak apapun pada SEO, ketimbang mengurusi keyword density pada konten jauh lebih baik kita fokus pada:
    • Konten/artikel harus enak dibaca manusia (bukan robot)
    • Isi artikel relevan dengan judulnya
    • Jangan optimasi keyword secara berlebihan (over SEO)
    3. Engagement adalah faktor yang paling penting

    Ingat mindset utama Google yaitu memberikan hasil pencarian yang relevan dan berkualitas. Jika user mengetik suatu keyword lalu mendapatkan hasil yang tidak relevan/berkualitas maka kemungkinan besar mereka akan langsung pergi meninggalkan situs tersebut (bounce).

    Karena itu Google menerapkan faktor engagement sebagai penentuan peringkat pada suatu keyword. Beberapa indikasi engagement yang baik seperti:
    • Bounce rate yang rendah
    • Average session duration (waktu kunjungan) yang tinggi
    Jika situs anda memberikan konten yang relevan dan bermanfaat maka sudah dipastikan engagement yang terbentuk akan semakin baik dan berkualitas. Pada akhirnya kita harus fokus pada value yang bisa kita berikan pada user ketimbang hanya mengejar peringkat semata.

    4. On-page SEO akan memiliki dampak yang semakin besar

    Dalam SEO ada 2 jenis optimasi yaitu:
    • On-page SEO
    • Off-page SEO
    Kita tidak perlu pusing dengan istilahnya, intinya on-page SEO adalah mengoptimasi SEO dari sisi domain/website kita sendiri sedangkan off-page SEO adalah mengoptimasi SEO diluar domain kita atau lebih tepatnya backlink.

    Sebelumnya sudah dijelaskan bahwa pengaruh backlink semakin lemah karena banyaknya orang yang suka memanipulasi backlink, dampaknya adalah sekarang Google lebih mengutamakan engagement dan authority dari domain yang bersangkutan.

    Beberapa teknik on-page SEO simpel yang harus anda terapkan untuk meningkatkan pengalaman pengguna adalah:
    • Navigasi menu jelas dan intuitif
    • Loading dan akses website cepat (tidak lelet)
    • Mobile friendly
    • Tidak ada broken link/url mati dan konten yang missleading
    • Tidak ada konten yang tipis/kosong (thin content) apalagi copas (duplicate content)
    • Tidak over SEO/keyword
    Itulah update teknik-teknik SEO yang relevan hingga hari ini, perlu diketahui bahwa mungkin saja beberapa tahun kedepan Google akan merubah algoritmanya dengan faktor-faktor yang baru.

    Namun kita tidak perlu khawatir, selama kita selalu berpegang teguh pada prinsip utama Google yaitu memberikan hasil pencarian yang relevan dan berkualitas untuk penggunanya, maka Google akan terus memberikan trafik organik kesitus kita sampai kapanpun.

    Sumber: Update Teknik SEO
     
    kaliwungu and ngeblogasyikk like this.
  2. iidbae

    iidbae Member

    Joined:
    Sep 13, 2014
    Messages:
    728
    Likes Received:
    73
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    Perasaan tahun 2017 masih 47 hari 7 jam 47 menit 13 detik lagi deh.
    hehehehe
     
    kaliwungu likes this.
  3. ngeblogasyikk

    ngeblogasyikk Well-Known Member

    Joined:
    Feb 1, 2015
    Messages:
    1,201
    Likes Received:
    175
    Trophy Points:
    63
    betul mas
    Terimakasih atas "prediksinya". Walau kadang memang belum tentu benar semua. Tapi kalau belum dicoba, apa iya salah? ya kan om @Patrick ??
     
    kaliwungu likes this.
  4. Muhammad Khoir

    Muhammad Khoir Super Level

    Joined:
    Jun 10, 2014
    Messages:
    2,873
    Likes Received:
    362
    Trophy Points:
    83
    Google+:
    Keren si TS... sudah bisa meriset SEO 2017.... Sekaligus kejar keyword agar nancep duluan... :D
     
    kaliwungu likes this.
  5. Promp3

    Promp3 Member

    Joined:
    Oct 16, 2016
    Messages:
    415
    Likes Received:
    15
    Trophy Points:
    18
    Hha nyimak aja gan , siapa tau taun dpan tread ini rame hhe.
     
  6. ncang

    ncang Super Level

    Joined:
    Feb 7, 2013
    Messages:
    4,655
    Likes Received:
    761
    Trophy Points:
    113
    Google+:
    ini lebih hebat lagi, belum masuk 2017 tapi sudah bisa merasakan :D
    ini bukan teknik baru, mana coba yg bener2 baru ?
    mudah2an bisa sampai finish
     
  7. bespe

    bespe Member

    Joined:
    Oct 30, 2014
    Messages:
    957
    Likes Received:
    51
    Trophy Points:
    28
    Kayanya dapet bocoran dari orang dalam google nih:D
     
  8. ngeblogasyikk

    ngeblogasyikk Well-Known Member

    Joined:
    Feb 1, 2015
    Messages:
    1,201
    Likes Received:
    175
    Trophy Points:
    63
    ya emang nggak ada yang baru mas @ncang
     
  9. Ipan Nursila

    Ipan Nursila Member

    Joined:
    Apr 21, 2015
    Messages:
    300
    Likes Received:
    41
    Trophy Points:
    28
    Wkwkwkwk Njir si aden ini Taun Baru aja masih lama udah update Teknik SEO buat tahun depan Mantap Bener *bagus*
    Tapi sebagian isi nya ane pernah liat loh den di panduanim tapi masih 2016 :D
     
  10. DwiKhasbullah

    DwiKhasbullah Well-Known Member

    Joined:
    Aug 7, 2014
    Messages:
    1,955
    Likes Received:
    138
    Trophy Points:
    63
    Ini 2016 apa 2017 sih ya...? ane jadi bingung... *belajar*
     
  11. Pramudya

    Pramudya Member

    Joined:
    Oct 25, 2016
    Messages:
    88
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    8
    Kalo ngikutin cara main Google (ga link building dsb) sepertinya butuh waktu lamaaaaaaa sekali untuk mendapatkan traffic dari SERP.

    Link building seperti Pbn, web 2.0 dsb merupakan "shortcut".

    Kalo bener bikin & makenya, aman-aman aja :D
     
  12. bankmusic

    bankmusic New Member

    Joined:
    Nov 16, 2016
    Messages:
    12
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    gakpapa walaupun masih tahun 2016. *keren1*
    ijin baca" aja dulu buat referansi, kali aja prediksinya bener
     
  13. Yusup febriansah

    Yusup febriansah Member

    Joined:
    Apr 13, 2016
    Messages:
    571
    Likes Received:
    43
    Trophy Points:
    28
    Bener banget .. saya juga masih melakukan blogwalking secara rutin.. saya liat backlink blog yang terkenal seperti strukturkode juga backlinknya banyak .. kalo nggak kaya gitu susah... nggak mau kan jadi BLOG PENGEKOR abadi?
     
  14. kaliwungu

    kaliwungu Member

    Joined:
    Jan 7, 2017
    Messages:
    152
    Likes Received:
    12
    Trophy Points:
    18
    Apakah kalo kita blogwalking atau berkomentar dengan blog lain, pasti dapatkan backlink ?
    Kalau iya..
    Kasih tahu dong mas, cara berkomentar yang benar dan dapatkan backlink.
     
  15. Pramudya

    Pramudya Member

    Joined:
    Oct 25, 2016
    Messages:
    88
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    8
    Sebelum jauh melangkah kesana, mas harus tau dulu apa itu backlink.

    Backlink itu, intinya link mas ada di blog lain.

    Kalo mas comment di blog orang dengan menyertakan link blog mas dan komentar tersebut muncul, sudah pasti mas dapat backlink.

    Sekarang masalahnya, backlink comment tersebut berkualitas ngga?

    Dofollow atau nofollow?
    High obl atau low obl?
    High PA atau sekedar komen doang?
     
    kaliwungu likes this.
  16. Putra Ragil

    Putra Ragil Member

    Joined:
    Feb 24, 2015
    Messages:
    137
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    18
    seo masih menjadi seni yang sulit dipahami *kesepian*
     
  17. kaliwungu

    kaliwungu Member

    Joined:
    Jan 7, 2017
    Messages:
    152
    Likes Received:
    12
    Trophy Points:
    18
    Terimakasih mas jawabannya...
    Tapi maaf...
    Apakah kalau berkomentar pada blog supaya dapatkan backlink, harus menaruh link secara manual, ?
    Perasaan, rata rata blog sudah menyediakan "Namae dan Url, atau Open Id" pada platform blogspot.
    Dan pada wordpres, sudah disediakan "Url website".
     
  18. Kurdt

    Kurdt Member

    Joined:
    Oct 20, 2016
    Messages:
    33
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    8
  19. Galih P

    Galih P Member

    Joined:
    Jan 20, 2017
    Messages:
    102
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    18
    makasih om ilmunya, ane simak dg seksama hehe
     
  20. prita amalita

    prita amalita Member

    Joined:
    Jan 12, 2017
    Messages:
    38
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    8
    saat ini google sudah memperbarui algoritma pencari gambar, apakah akan berdampak pada onpage kita?
     
Loading...

Share This Page