Karet Loading Dock Bumper Sebagai Pelindung Tembok dan Kendaraan

Discussion in 'General Business' started by Anto Utomo, Mar 23, 2017.

  1. Anto Utomo

    Anto Utomo New Member

    Joined:
    Mar 4, 2017
    Messages:
    2
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Pemasangan loading dock bumper pada suatu area pergudangan atau dermaga memiliki fungsi dan kegunaan yang sangat penting. Hal ini disebabkan karena loading dock bumper yang ada akan melindungi struktur bangunan di sekitar area pembongkaran dan pemuatan barang, melindungi kendaraan dan semua peralatan pembantu lainnya yang mungkin ada atau digunakan di sekitar area tersebut.

    Kondisi ini dapat dijelaskan seperti berikut:
    pada saat truk atau trailer yang merapat ke area gudang, baik yang bertujuan untuk memuat atau membongkar barang ke gudang, umumnya beresiko menimbulkan dampak benturan ke dinding tempat merapat. Dampak benturan ini akan memiliki beberapa akibat yang bervariasi tergantung dari kecepatan kendaraan tersebut dan tergantung juga terhadap kualitas bangunannya. Dengan adanya loading dock bumper yang terpasang dengan tepat dan benar, semua resiko kerusakan tersebut akan dapat dikurangi karena karet bumper tersebut akan mengurangi atau meredam efek dari energy benturan yang terjadi.

    Selain teknik pemasangan loading dock bumper yang benar, kualitas, bentuk dan ukuran dari karet bumper tersebut sangatlah berpengaruh pada keefektifan karet bumper tersebut.

    Terdapat beberapa jenis atau bentuk loading dock bumper atau karet bumper:
    • Loading dock bumper atau rubber bumper D
    • Loading dock bumper atau rubber bumper kotak
    • Loading dock bumper atau rubber bumper silinder
    [​IMG]
    Sumber: http://www.industrikaret.com/karet-bumper-loading-dock.html
     
Loading...

Share This Page