Media Sosial Timbulkan Kegelisahan Dan Ketakutan di Kalangan Remaja

Discussion in 'General Internet' started by Tirah Wawas, Jul 19, 2017.

Tags:
  1. Tirah Wawas

    Tirah Wawas Member

    Joined:
    Aug 22, 2016
    Messages:
    315
    Likes Received:
    41
    Trophy Points:
    28
    [​IMG]

    Penelitian yang dilakukan oleh lembaga sosial anti bully Ditch the Label memperlihatkan bahwa media sosial membuat kalangan remaja menjadi gelisah.

    Seperti dilansir dari BBC, 40 persen mengatakan merasa tidak enak apabila tidak ada yang menyukai foto selfie mereka. Sementara 35 persen mengatakan tidak percaya diri apabila tidak memiliki follower sesuai harapan mereka.

    Disamping itu, satu dari tiga remaja mengatakan bahwa mereka hidup dalam ketakutan akan cyber-bullying, dimana ini merupakan topik penyalahgunaaan yang paling banyak dipilih.

    Hasil survey tersebut melibatkan sekitar 10,000 remaja dengan umur sekitar 12 hingga 20, nampak bahwa cyber-bullying telah menyebar luas. Hampir 70 persen remaja mengakui bahwa mereka telah memperlakukan secara kasar temannya secara online dan 17 persen mengatakan mereka telah di-bully secara online.

    Hampir separuhnya (47%) mengatakan tidak akan membicarakan hal – hal buruk yang menimpa diri mereka melalui media sosial, kebanyakan yang disampaikan secara online adalah kehidupan mereka yang telah mereka karang.

    “Terlihat adanya tren terhadap orang yang menampilkan kepribadian mereka yang dibuat – buat secara online dan tidak memperlihatkan kondisi aslinya,” ujar Liam Hackett, Chief Executive Ditch the Label, seperti dikutip dari BBC.

    Ditemukan juga melalui survey tersebut bahwa Instagram digunakan sebagai sarana untuk menyampaikan komentar – komentar yang kasar.

    “Cyber-bullying akan terus menjadi tantangan terbesar yang dihadapi para kelangan remaja,” ujar Liam.

    Liam juga menyebutkan bahwa layanan media sosial perlu menambah sumber daya untuk memantau komentar yang di tulis orang secara online dan memberikan tanggapan lebih cepat.

    Hasil survey tersebut terlihat berlawanan dengan penelitian yang dilakukan oleh Oxford Internet Institute (OII). Dari hasil penelitiannya di awal bulan ini, laporan OII memperlihatkan cyber-bullying sangat jarang terjadi.

    Pada penilitan OII, mereka memfokuskan penelitian pada remaja usia 15 tahun dan hasilnya 30 persem melaporkan adanya bullying, sementara 3 persen mengatakan hal tersebut terjadi baik secara offline dan online.

    Menurut Lauren Seager-Smith, Chief Executive dari Kidscape, perbedaan besar dari hasil survey tersebut tergantung pada bagaimana pertanyaannya dibuat. Ia juga mengatakan tidak terkejut dengan hasil survey yang dilakukan oleh Ditch the Label.

    Ia juga mengingatkan bahwa orang dewasa pun harus memperhatikan penggunaannya. Orang tua juga sering kecanduan pada media sosial dan mereka seharusnya mengetahui dampaknya pada kehidupan keluarga mereka. Mungkin sudah waktunya orang tua mengingatkan bahwa ada sebuah kehidupan yang lebih penting ketimbang jaringan media sosial.
     
    lasealwin and Alfin Pratama like this.
  2. ziuma

    ziuma Well-Known Member

    Joined:
    May 23, 2014
    Messages:
    1,563
    Likes Received:
    240
    Trophy Points:
    63
    sampai segitunya ya?
    merasa tidak enak jika tidak ada yang menyukai foto selfie nya :(
     
  3. DwiKhasbullah

    DwiKhasbullah Well-Known Member

    Joined:
    Aug 7, 2014
    Messages:
    1,955
    Likes Received:
    138
    Trophy Points:
    63
    Sudah di mulai era kehidupan digital yang akan menggeser kehidupan nyata.. mungkin di generasi selanjutnya sudah tidak akan ada yang berbicara melalui mulut kemulut melainkan menggunakan fasilitas teknologi yang di sediakan... saat ini sudah sangat nampak anak-anak umur 7 tahun sampai 15 tahun mereka mainnya cuman gadget.... ntah apa yg akan terjadi di generasi 20 tahun yang akan datang.
     
  4. Rip Neko

    Rip Neko Member

    Joined:
    Jun 22, 2017
    Messages:
    135
    Likes Received:
    14
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    Mending gunain seperlunya ajja dah *keren1*
     
  5. lotbrain

    lotbrain New Member

    Joined:
    Jul 13, 2017
    Messages:
    5
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    3
    dikira remaja aja.
    orang dewasa yang masih keremaja2an juga sama gak pede kalo follower dikit. hahaha
     
  6. mlxjakarta

    mlxjakarta Active Member

    Joined:
    Jan 4, 2016
    Messages:
    1,584
    Likes Received:
    72
    Trophy Points:
    48
    Iya sekarang pergaulan diukurnya dari dunia maya. Tidak ada ada follower dianggap tidak ada yang mau berteman dengan saya, tidak ada yang like dianggap tidak ada yang suka dengan saya.
     
  7. Meetechno

    Meetechno Member

    Joined:
    Sep 9, 2016
    Messages:
    32
    Likes Received:
    5
    Trophy Points:
    8
    Zaman sudah berubah haha
     
  8. KangAndre

    KangAndre Member

    Joined:
    Jan 25, 2014
    Messages:
    10,244
    Likes Received:
    2,714
    Trophy Points:
    413
    Sama seperti blogger.
    Susah payah buat blog menarik tapi gak ada pengunjungnya, bisa bikin stress :D :D :D
     
    iwan008 likes this.
  9. ngeblogasyikk

    ngeblogasyikk Well-Known Member

    Joined:
    Feb 1, 2015
    Messages:
    1,201
    Likes Received:
    175
    Trophy Points:
    63
    Saya tau, pasti itu anda :p
     
  10. imanjagoa

    imanjagoa Member

    Joined:
    Mar 29, 2016
    Messages:
    459
    Likes Received:
    45
    Trophy Points:
    28
    siber buli adalah mereka yan pernah di buli *ketawa4*
     
  11. mifkamarset

    mifkamarset Member

    Joined:
    May 18, 2017
    Messages:
    28
    Likes Received:
    5
    Trophy Points:
    8
  12. lotbrain

    lotbrain New Member

    Joined:
    Jul 13, 2017
    Messages:
    5
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    3
    tepat sekali. terimakasih.
     
    ngeblogasyikk likes this.
  13. Andre

    Andre Member

    Joined:
    Apr 12, 2013
    Messages:
    483
    Likes Received:
    22
    Trophy Points:
    18
    zamane memang sudah menajadi zama edan , remaja sekarang memang kebanyakan sudah menjadi pribadi yang seperti itu *akhirnya*
     
  14. Yundar

    Yundar Member

    Joined:
    Feb 18, 2016
    Messages:
    387
    Likes Received:
    42
    Trophy Points:
    28
    Apakah fitnah akhir zaman salah satunya media sosial? Apakah era globalisasi bisa dikatakan era jahiliyah modern?
     
  15. NieeLz

    NieeLz Well-Known Member

    Joined:
    Aug 24, 2015
    Messages:
    1,790
    Likes Received:
    127
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    ane sih beda ya :D ane buka medsos karena daripada nganggur jaga toko :D udah gitu pekerjaan aye emang di Online smua
     
  16. bintang putra

    bintang putra New Member

    Joined:
    Apr 18, 2017
    Messages:
    14
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    misalkan dibilang kegelisahan kemungkinan dampaknya ada di orang tua, kalo untuk ketakutan remaja karena banyak akun yang ketahuan.. :)
     
  17. rendybertus

    rendybertus New Member

    Joined:
    Jul 21, 2017
    Messages:
    10
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    3
    kasihan anak jaman sekarang yah, generasi menunduk semua kalo lagi nongkrong sama temen2nya

    hahaha
     
  18. justin

    justin Member

    Joined:
    May 22, 2017
    Messages:
    83
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    8
    Yang jelas demgan adanya media sosial peradaban sudah berubah. bilai positif negatifnya kembali ke masing masing pengguna. yang jelas semenjak media sosial banyak dijajal anak muda khususnya dibawah umur. tidak ada lagi anak tetangga yang keluar main di depan rumah saya sepertinya mereka sibuk dengan Gadget mereka.
     
  19. Fahmi Alfarizi

    Fahmi Alfarizi Member

    Joined:
    Jan 20, 2017
    Messages:
    272
    Likes Received:
    21
    Trophy Points:
    18
  20. Yana Mulyana

    Yana Mulyana Member

    Joined:
    Aug 31, 2016
    Messages:
    98
    Likes Received:
    10
    Trophy Points:
    8
    Haduh mau gimana ini ya kaka ke depannya buat anak-anak zaman sekarang. Ya kalo saya waktu itu usia 7 tahun seingat saya kelas satu SD nggak pakei gadget mainan seadanya saja paling main tamiya pas lagi musimnya waktu itu dan anak-anak zaman sekarang ajah pas SMP sudah pada pacaran saya belum tuh waktu itu
     
Loading...

Share This Page