Manfaat Buah Tomat Untuk Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Tuntas

Discussion in 'Health & Medical' started by widiyuningsih, Sep 17, 2017.

  1. widiyuningsih

    widiyuningsih Member

    Joined:
    May 9, 2016
    Messages:
    97
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    8
    Manfaat Buah Tomat Untuk Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Tuntas Tomat merupakan buah ajaib. Dibuat sambal maknyus, dibuat jus enak, pokoknya memang cihuy. Tetapi bukan hanya itu loh ternyata manfaat tomat untuk jerawat dan bekas jerawat juga asoy.

    Well sebenarnya kenapa ya bisa manjur ini buah tomat. Menurut Dr. Edward Giovannucci dari Harvard University School of Public Health, buah tomat sangat bagus untuk kesehatan luar dan dalam karena dengan mengkonsumsi tomat ternyata kita sudah mengasup tubuh kita dengan vitamin A, vitamin C, Klasium dan Potassium.

    [​IMG]

    Lebih lanjut Dr. Edward menerangkan bahwa dengan mengkonsumsi tomat atau saus tomat 2 kali seminggu bisa mengurangi resiko tubuh kita akan kanker prostat sekitar 21 – 43 % karena tomat mengandung lycopene yang merupakan zat antioksidan pencegah kanker, Mencegah penggumpalan darah, mencegah diare, menghilangkan kelelahan karena terlalu banyak aktifitas nah ini juga karena tomat mengandung potassium, menurunkan t ekanan darah tinggi, meningkatkan jumlah sperma untuk para pria dan yang pasti ya menghilangkat jerawat dan bekas jerawat.

    Bingung bagaimana cara menghilangkan bekas jerawat diwajahmu? Yuk bersama KBJ pelajari cara alami menghilangkan bekas jerawat!!
    Bekas jerawat dapat terjadi pada siapa saja, ladies. Tidak hanya itu, bekas jerawat juga bisa terjadi pada wajah, dada, leher, bahu, dan dimanapun. Walaupun kebanyakan bekas jerawat tidak bersifat permanen, kamu harus menunggu bertahun-tahun hingga ia menghilang. Banyak orang mengunjungi dokter kulit dan mengikuti prosedur seperti microdermabrasion atau membeli produk di apotik hingga mencoba perawatan alami di rumah. Nah, bicara tentang perawatan alami, ternyata salah satu penghuni tetap dapur; Tomat, bisa menjadi pilihanmu untuk mengenyahkan si bekas jerawat menyebalkan.

    Jerawat merupakan salah satu hal yang paling dibenci oleh kebanyakan wanita. Walau kecil, namun kehadirannya sangatlah mengganggu. Jerawat mungkin saja hanya timbul selama beberapa hari, akan tetapi bekasnya dapat bertahan cukup lama, bahkan menahun. Tentu kamu tidak menyukai bintik-bintik hitam menghiasi wajahmu bukan? Wajah bukanlah pakaian yang manis bila bermotif polkadot, ladies. Jadi, sebisa mungkin tangani jerawat dengan sangat hati-hati, sehingga bekas jerawat dapat diminimalisasi.

    BACA JUGA: Menu Diet Praktis dengan Tomat

    Akan tetapi, jika kamu sudah keburu punya bekas jerawat, KBJ punya resep yang bisa kamu coba sendiri di rumah; Tomat.

    Bagaimana Tomat bisa Menghilangkan Bekas Jerawat?

    Tomat kaya akan vitamin A yang mampu mempercepat pergantian kulit ketika dioleskan langsung ke wajah. Faktanya, produk perawatan jerawat yang sering digunakan oleh orang pada umumnya; Tretinoin, juga merupakan turunan vitamin A. Dengan alasan tersebut itulah tomat merupakan sumber yang baik untuk menghaluskan bekas jerawat. Selain vitamin A, tomat juga mengandung vitamin C, K, E, dan beberapa vitamin B.

    BACA JUGA: Ini Dia Kandungan Tomat yang Bikin Lebih Putih!

    Cara Menghilangkan Bekas Jerawat dengan Masker Tomat

    Menggunakan tomat untuk menghilangkan bekas jerawat juga sangat sederhana. Cara paling sederhana adalah dengan mengiris tomat kemudian ditempelkan ke daerah bekas jerawat setiap hari selama kurang lebih 60 menit. Selain itu, kamu juga bisa membuat masker sendiri dengan mengkombinasikan tomat dengan bahan lainnya. Berikut merupakan salah satu resep masker tomat dengan lemon untuk menghilangkan bekas jerawat membandel di wajahmu.

    BACA JUGA: Scrubbing Alternatif Penghilang ‘Bopeng’

    Resep Masker Tomat untuk Menghilangkan Bekas Jerawat

    Bahan yang dibutuhkan:

    2 sdm air jus tomat
    6 tetes air lemon
    Cara membuat:

    Campurkan kedua bahan tersebut hingga tercampur rata
    Aplikasikan pada bagian wajah dimana terdapat bekas jerawat
    Diamkan selama 15-20 menit.
    Bilas dengan air hangat kemudian akhiri dengan air dingin
    jika kalian kurang puas hanya dengan tomat anda bisa menggunakan obat penghilang bekas jerawat untuk mendapatkan hasil yang maksimal
    Tips: Waktu terbaik untuk menggunakan masker ini adalah sebelum tidur. Butuh waktu 3-6 bulan untuk melihat hasilnya, jadi bersabarlah, kawaii-ladies!

    Bye bye bekas jerawat!
     
  2. Ardi Tri

    Ardi Tri Member

    Joined:
    Aug 18, 2017
    Messages:
    88
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    8
    Boleh dicoba *bergaya*
     
  3. Rinda Septiani

    Rinda Septiani Member

    Joined:
    Apr 24, 2017
    Messages:
    832
    Likes Received:
    19
    Trophy Points:
    18
Loading...

Share This Page