Bisnis yang cocok untuk ibu rumah tangga

Discussion in 'Online Business' started by joshua, Nov 17, 2015.

  1. joshua

    joshua Member

    Joined:
    Nov 13, 2015
    Messages:
    101
    Likes Received:
    11
    Trophy Points:
    18
    Menjadi ibu rumah tangga bagi sebagian orang terasa sangat membosankan, sebagian lainnya mungkin merasa nyaman berada pada posisi ini. Ibu rumah tangga selalu diidentikkan dengan mengurus anak, mencuci baju, piring dan kegiatan rumahan lainnya. Padahal, ada aktivitas rumahan yang bisa dikonversi menjadi pundi pundi rupiah.

    [​IMG]

    Tek perlu repot repot atau bahkan meninggalkan anak sendiriian di rumah. Sebab, ada banyak aktivitas yang kamu bisa lakukan di rumah tanpa harus mengabaikan tugas rumah dan meninggalkan anak. Aktivitas seperti ini tentu paling dicari oleh para ibu rumah tangga, sebab uang yang didapat bisa dijadikan sebagai tambahan baik untuk keluarga maupun untuk diri sendiri. Lalu apa saja bisnis yang cocok untuk ibu rumah tangga?

    1. Bisnis online

    Ditengah berkembanganya pasar ecommerce di Indonesia, bisnis online kian hari kian menjadi incaran para pelaku usaha. Model usahanya pun beragam, dari mulai menjual produk melalui forum, website ecommerce seperti olx, tokopedia, bukalapak, dan masih banyak lainnya. Bahkan ada juga yang memulai usaha dengan membuka website sendiri. Namun, sebelum kamu memulai jenis usaha ini, ada baiknya kamu melakukan research pasar telebih dahulu, produk apakah yang ingin kamu jual dan seberapa besar potensi pembeli produk tersebut. Jika semuanya sudah dilakukan, saatnya kamu membuka usaha sendiri secara online dan mandiri.

    2. Membuat produk rumahan

    Sambal duduk dan bersantai di rumah, tidak ada salahnya jika para ibu mencoba membuat produk rumahan. Ada banyak yang bisa diciptakan dari tangan para ibu di rumah, mulai dari makanan, minuman, kue-kue dan produk fisik seperti cendramata. Produk seperti ini tentu sangat mudah dibuat karena dapat dilakukan di waktu senggang. Nah, untuk mempromosikan produk tersebut, para ibu bisa mencoba secara door to door hingga promosi online melalui forum atau medsos. Yang paling mudah adalah mengirimkan pesan promosi berantai ke kontak BBM kamu secara massif.

    3. Berbisnis PPC

    Bisnis lainnya yang bisa para ibu lakukan di rumah adalah bermain bisnis pay per click (PPC). Jenis bisnis ini sudah lama tersohor di jagad online. Sebut saja Google Adsense, banyak yang sudah merasakan manisnya hasil yang diraih melalui bisnis online asal negeri paman sam ini. Meski tergolong sulit sulit mudah, asalkan tekun para ibu pasti bisa mencicipi manisnya bisnis PPC. Caranya pun cukup mudah, cukup dengan membuat beberapa website dengan tema yang memiliki nilai jual tinggi. Setelah membuat website, para ibu tinggal merawat website tersebut sebagaimana kamu merawat anak sendiri.

    Demikian lah beberapa tips yang bisa dilakukan oleh para ibu di rumah sembari menunggu dan menjaga anak-anak. Tanpa perlu berpergian dan meninggalkan rumah, kamu tetap bisa menjalankan usaha dari rumah. Mudah mudahan tips ini berguna dan bermanfaat. Salam ibu rumah tangga!
     
  2. felishabikrum15

    felishabikrum15 Member

    Joined:
    Oct 26, 2015
    Messages:
    20
    Likes Received:
    4
    Trophy Points:
    8
  3. NieeLz

    NieeLz Well-Known Member

    Joined:
    Aug 24, 2015
    Messages:
    1,790
    Likes Received:
    127
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    jualan pulsa depan rumah :D
     
  4. joshua

    joshua Member

    Joined:
    Nov 13, 2015
    Messages:
    101
    Likes Received:
    11
    Trophy Points:
    18
    boleh juga tuh idenya untuk para ibu, bisa buka konter pulsa di depan rumah
     
  5. KangAndre

    KangAndre Member

    Joined:
    Jan 25, 2014
    Messages:
    10,244
    Likes Received:
    2,714
    Trophy Points:
    413
    Tidak disarankan ibu-ibu membuka toko dengan linggis :D
     
  6. Wandi suwandi

    Wandi suwandi Member

    Joined:
    Nov 21, 2015
    Messages:
    104
    Likes Received:
    13
    Trophy Points:
    18
    Semuanya menggiurkan kalu salah satu sukses bisa malem mingguan donk shooping tapi jangan sibuk kerjaan kewajiban seorang ibu juga harus di utamakan ya . sukses para ibu indonesia :)
    *keren3*
     
  7. desaininterior8

    desaininterior8 Member

    Joined:
    Nov 25, 2015
    Messages:
    31
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    hampir rata2 sih bisnis online ya yg diminatin.. dan arisan juga jualan pulsa wkwkw



    mari mampir
    15-Desain-Interior-Kamar-Tidur-1.jpg
     
  8. jshikamaru

    jshikamaru Member

    Joined:
    Jul 28, 2015
    Messages:
    260
    Likes Received:
    38
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    contoh kesuksesan seorang pemain ppc cewek udah ada lo ..
    nih belajar sesama ceweknya biar sama pinternya
    .
    lindaikejisblog*com
    .
    .
    tuh, cewe juga bisa .. hahhah
     
  9. liana212

    liana212 New Member

    Joined:
    Dec 27, 2017
    Messages:
    19
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Bisnis nomor 2 kebetulan lagi kujalanin nih.
    Aku ada bisnis catering rumahan, melayani pemesanan nasi tumpeng dan nasi kotak untuk area Jakarta.. :D
    Masih merintis sih, tapi mudah-mudahan bisa terus bertahan dan berkembang.
    Yok bagi yang punya acara syukuran, ulang tahun atau mungkin pernikahan bisa pesan nasi tumpeng atau nasi kotak ke saya.
     
  10. lee bee doo

    lee bee doo New Member

    Joined:
    Feb 20, 2018
    Messages:
    43
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    nomor 1 dan 2 kayakya sangat cocok untuk bisnis ibu rumah tangga
     
  11. Rinda Septiani

    Rinda Septiani Member

    Joined:
    Apr 24, 2017
    Messages:
    832
    Likes Received:
    19
    Trophy Points:
    18
    Kebanyakan sih pasti bisnis online shop
     
  12. LPrana

    LPrana Member

    Joined:
    Mar 22, 2018
    Messages:
    38
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    8
    Asisten rumah tangga aja bisa cari kerja di internet n bisa dapat uang banyak dlm jangka panjang. Mereka ngga harus bayar pajak soalnya itu kan pekerjaan nggak resmi. Mereka juga bisa masak.
     
  13. retado

    retado Member

    Joined:
    May 26, 2015
    Messages:
    56
    Likes Received:
    5
    Trophy Points:
    8
    Membuat produk rumahan tentu jadi pilihan yang bagus
    membuat produk fisik seperti Bedding Goods, pillow dan lain lain dengan pengaplikasian isi dacron good qulity juga bisa di awali dari usaha kelas rumahan *belajar*karena bisnis industri rumahan saat ini sangat di dukung oleh pemerintah indonesia
     
    Last edited: Apr 5, 2018
Loading...

Share This Page