Ide Usaha untuk Ibu Rumah Tangga

Discussion in 'Usaha Kecil Menengah' started by sintaaamaria, May 31, 2018.

  1. sintaaamaria

    sintaaamaria Member

    Joined:
    Apr 8, 2018
    Messages:
    25
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    8
    Di jaman modern ini, saat kesetaraan gender telah menjadi isu yang umum dibicarakan, persamaan hak antara lelaki dan wanita sudah menjadi keniscayaan. Meskipun begitu, setiap suami-istri harus bisa memposisikan dirinya dalam posisi yang tepat. Adanya kesetaraan gender tidaklah kemudian menjadikan semuanya menjadi sama, karena malah akan menjadikan kekacauan sosial.



    Semisal seorang anak yang kurang mendapatkan asuhan atau pendidikan langsung dari ibunya, karena terlalu sibuk dengan urusan pekerjaan, tentunya akan beda perkembangan psikologisnya dibanding anak yang cukup mendapat kasih sayang dari ibunya. Kasih sayang yang bukan hanya sekadar materi, tapi juga asuhan rutin yang menyehatkan psikogis anak.

    Tapi kelaziman-kelaziman yang ada pada wanita yang memang seharusnya lebih banyak memberikan waktunya untuk keluarga tidaklah kemudian menghilangkan kesempatan seorang ibu rumah tangga untuk mencapai kesuksesan dalam berwirausaha. Terdapat banyak peluang bisnis yang seorang istri dan ibu bisa ambil tanpa perlu mengorbankan waktu untuk berkumpul bersama keluarga.

    Dengan bekerja dari rumah maka tetap akan ada waktu bagi keluarga. Meskipun tetap sibuk, tapi ada saat yang rutin untuk dapat berinteraksi dengan anak-anak sehingga emosional anak bisa tetap terjaga dengan baik. Sebagaimana diketahui, seringkali kenakalan-kenakalan anak itu justru dipengaruhi oleh merasa asingnya seorang anak kepada orang tuanya.

    Untuk ibu rumah tangga atau seorang istri yang ingin berbisnis tapi dengan tanpa mengurangi waktu bersama keluarga khususnya anak-anak, berikut kami uraikan beberapa jenis usaha yang kiranya cocok dikerjakan dari rumah:


    Bisnis Online dari Rumah

    [​IMG]

    Asalkan tekun, berbagai bisnis yang ada di ranah internet bisa menghasilkan banyak uang bagi ibu-ibu rumah tangga. Bahkan telah banyak yang menjadi kaya raya dari hasil berbisnis online.

    Seringkali seorang wanita terutama ibu-ibu agak malas untuk belajar tentang tata cara berbisnis online. Padahal kalau ditekuni justru bisnis-bisnis online ini sangat cocok dikerjakan oleh ibu-ibu yang mempunyai kecenderungan untuk stay, tidak pergi kemana-mana. Kendala utama yang sering dirasakan ketika berbisnis secara online adalah kejenuhan karena hasil yang tidak kunjung maksimal. Padahal kalau terus dikerjakan secara kontinyu, berbagai bisnis yang ada di internet sangat berpotensi menghasilkan uang melimpah.

    Di antara usaha online yang bisa ditekuni oleh ibu rumah tangga adalah Pay Per Click (PPC), afiliasi (affiliate marketing), review berbayar, berjualan online baik secara langsung maupun dropshipping, adsense, dan masih sangat banyak yang lainnya, jika ditekuni secara serius maka akan menghasilkan uang yang sangat besar. Untuk keterangan lebih lanjut tentang bisnis online ini silahkan lakukan pencarian di internet.



    Usaha Kuliner di Rumah

    [​IMG]

    Ini merupakan jenis usaha yang sudah lumayan banyak dikerjakan oleh ibu-ibu rumah tangga. Di samping karena ibu-ibu atau seorang istri sudah terbiasa dengan dunia masak-memasak, juga terdapat berbagai jenis usaha makanan yang bisa diambil sebagai lahan usaha. Anda bisa menjual roti dan kue, makanan matang, makanan mentah, katering dan lain sebagainya. Silahkan sesuaikan dengan minat anda dan terutama peluang yang ada di daerah anda.

    Salah satu kunci dalam bidang usaha kuliner adalah inovasi. Anda harus mampu mengeksplorasi kemampuan anda untuk membuat resep-resep baru dengan tetap mampu mempertahankan kualitas masakan. Dengan banyaknya varian rasa dan makanan yang anda jajakan, maka usaha anda akan makin laris manis.



    Memproduksi dan Menjual Handicraft (Kerajinan Tangan)

    [​IMG]Kenapa memproduksi dan menjual kerajinan tangan cocok untuk ibu rumah tangga? Karena umumnya wanita suka akan keindahan, sehingga produk yang dihasilkan dari hasil kerajinan tangannya akan lebih bagus daripada laki-laki. Di samping itu, pembuatan kerajinan tangan biasanya tidak terlalu dikejar oleh waktu, kecuali kalau memang ada pelanggan yang sudah memesan.

    Di antara jenis kerajinan tangan yang bisa anda kerjakan adalah membuat batik tulis, membuat kain tenun, membuat bantal ataupun boneka rajutan, membuat souvenir kado dan hadiah, dan lain-lainnya masih banyak lagi ide kerajinan tangan yang bisa anda kerjakan.



    Melakukan Pembudidayaan Tanaman Hias

    [​IMG]Umumnya perempuan sangat suka dengan hal-hal yang berkaitan dengan tanaman, apalagi tanaman-tanaman yang terlihat indah. Jika anda adalah seorang ibu rumah tangga yang mempunyai hobi menanam tanaman seperti bunga, maka anda cocok dengan usaha ini. Hobi anda dalam berkebun bisa anda kembangkan menjadi pohon uang.

    Banyak sekali pihak-pihak yang mebutuhkan berbagai tanaman hias, seperti untuk penghias acara pernikahan, pesta, atau bahkan untuk sekadar diletakkan di rumah. Di samping itu anda pun tidak perlu bingung terkait tanaman apa yang akan ditanam, karena terdapat banyak jenis tumbuh-tumbuhan yang bisa anda budidayakan seperti anggrek, mawar, pohon-pohonan bonsai, dan lain-lain.

    Yang dimaksud dengan tanaman hias di sini bukan hanya sejenis bunga-bungaan, tapi bisa juga jenis lainnya yang sering dipergunakan oleh orang untuk menghiasi acara-acara tertentu, perkantoran, rumah, dan lain sebagainya. Laba yang bisa didapat dari usaha tanaman hias ini berbeda-beda, tergantung skala usahanya.



    Membuka Bisnis Laundry Kiloan

    [​IMG]Bukan hanya di perkotaan saja, saat ini bisnis laundry kiloan juga sudah merebak ke pedesaan. Kalau tadinya usaha laundry hanya didominasi lingkungan sekitar kampus dan kos-kosan, saat ini usaha ini sudah bisa ditemukan di mana saja.

    Dulu, orang-orang yang melaundrikan pakaiannya adalah orang-orang dari kalangan ekonomi menengah ke atas saja. Tapi sekarang sudah biasa, siapa saja, karena kesibukan, melaundrikan pakaiannya. Di sini peluang bagi ibu rumah tangga untuk berbisnis di bidang ini. Sambil mengasuh anak, tidak ada salahnya sambil membuka usaha laundry kiloan.

    Dalam membuka usaha laundry kiloan ini tidaklah butuh modal yang terlalu banyak dan sistem bisnis yang rumit. Oleh karena itu usaha jenis ini sangat cocok dikerjakan oleh ibu-ibu rumah tangga. Bila dikerjakan secara serius dan hati-hati dalam mencuci pakaian pelanggan, maka usaha ini bisa menghasilkan ratusan ribu rupiah setiap bulannya. Lumayan bukan, di rumah pun tetap dapat menghasilkan uang.



    Bisnis Salon Kecantikan

    [​IMG]Setiap wanita pasti selalu ingin terlihat cantik. Ingin selalu tampil menawan di hadapan orang lainnya, baik itu laki-laki maupun perempuan. Women and beauty, suatu hal yang tak terpisahkan. Untuk senantiasa terlihat cantik, seorang perempuan bahkan berani mengorbankan banyak uang. Nah, di sinilah kesempatan bagi ibu-ibu untuk menghasilkan banyak uang.

    Ibu-ibu yang mempunyai pengetahuan tentang mempercantik diri, baik wajah maupun anggota badan lainnya, tidak ada salahnya untuk membuka bisnis ini. Bisnis yang mungkin sangat sesuai dengan hobi rias-merias anda. Bisnis yang hanya sebagai sambilan di rumah ini jika dikerjakan secara profesional bisa menjadi sangat besar, dan menghasilkan uang luar bisa, sampai ratusan juta rupiah per bulannya.

    Pada momen-momen setelah lebaran, usaha salon ini biasanya akan kebanjiran pelanggan karena banyak orang yang menikah. Baik yang menikah maupun pengiringnya seringkali membutuhkan perawatan wajah, sehingga lebih menawan. Juga saat musim wisuda sekolahan ataupun momen-momen penting lainnya seperti karnaval, biasanya akan banyak yang membutuhkan.

    Kalau anda ingin lebih serius dan profesional dalam bidang ini tidak ada salahnya jika anda mengikuti berbagai kursus kecantikan dan perawatan tubuh di waktu luang anda. Dengan demikian pelanggan anda akan makin percaya kepada anda, karena anda memiliki sertifikat resmi yang dikeluarkan oleh orang-orang yang kompeten dalam bidang ini.



    Buka Usaha Jahitan

    [​IMG]Salah satu jenis usaha yang sangat cocok untuk ibu rumah tangga selain salon kecantikan adalah membuka usaha jasa menjahit. Meskipun sebenarnya keterampilan terkait menjait bukanlah hanya domain para perempuan saja, tapi terkait dengan kesenangan dan hobi biasanya hasilnya akan lebih bagus ketika dikerjakan oleh seorang wanita. Karena seorang wanita biasanya lebih memperhatikan aspek keindahan daripada laki-laki.

    Dengan membuka usaha jasa menjahit di rumah, maka anda akan punya waktu banyak untuk berinteraksi dengan anak-anak anda. Di samping tetap bisa mengawasi dan mengasuh tumbuh kembangnya anak, juga bisa menghasilkan uang yang lumayan banyak. Bahkan kalau dikelola secara profesional dan kemudian berkembang menjadi konveksi besar, usaha jahitan ini tidak kalah dengan usaha-usaha lainnya. Bisa menghasilkan ratusan juta rupiah per bulannya.

    Berawal dari membuka usaha jahitan, usaha ini bisa anda kembangkan ke bisnis lainnya yang juga tidak perlu keluar rumah, yaitu bisnis online. Dengan cara menjual produk hasil jahitan anda di Facebook, Twitter, Instagram, Pinterest, maupun marketplace ataupun toko online yang anda kelola dari rumah.



    Mendesain Baju

    [​IMG]Tahukah anda, terdapat banyak orang kaya yang berawal dari mendesain baju. Contohnya Dian Pelangi, Ivan Gunawan, dan lain sebagainya. Bagi seorang ibu rumah tangga yang suka bermacam model pakaian, tidak ada salahnya untuk belajar mendesain pakaian sendiri kemudian meminta penjahit untuk menjahitkannya. Atau jika anda mempunyai keterampilan dalam bidang menjahit, anda bisa menjahitnya sendiri.

    Makin sering anda mendesain pakaian maka akan makin cantik hasil desain anda. Saat anda yakin bahwa hasil desain anda layak jual, maka anda bisa mulai menawarkan jasa desain pakaian anda kepada orang-orang. Bisa juga dengan mendesain pakaian yang kemudian anda jahit atau jahitkan, kemudian anda pasarkan di dunia maya.

    Apabila desain anda orisinil dan cantik tentunya akan banyak orang yang memesan baju dari anda. Supaya orang mudah mengenali produk desain anda, pastikan bahwa anda menuliskan nama anda dan nomor telepon yang bisa dihubungi dalam desain anda.

    sumber : konsultasibisnis.com
     
  2. Silaen Medan

    Silaen Medan Member

    Joined:
    Dec 31, 2017
    Messages:
    153
    Likes Received:
    16
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    semoga ibu-ibu rumah tangga semakin termotivasi untuk berbisnis online
     
  3. Swarm

    Swarm Member

    Joined:
    May 18, 2018
    Messages:
    23
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    8
    Yang lagi banyak itu usaha laundry, kuliner / catering, les, sama PPOB hahahah
    Kalau memang mau melakukan usaha-usaga tersebut, pastikan modal yang dimiliki cukup dan jangan lupa untuk menceritakannya kepalda suami.
     
  4. Silmi Alimatul

    Silmi Alimatul Member

    Joined:
    Apr 14, 2018
    Messages:
    409
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    18
Loading...

Share This Page