Cara Mengatasi Pilek Pada Anak Tanpa Harus Meminum Obat

Discussion in 'Health & Medical' started by Josua Rifandy Siahaan, Oct 10, 2019.

  1. Josua Rifandy Siahaan

    Josua Rifandy Siahaan New Member

    Joined:
    Jul 12, 2015
    Messages:
    21
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    [​IMG]

    Pada cuaca yang bisa dibilang dapat memicu terjadinya penyakit seringkali membuat orang tua ekstra hati-hati dan waspada terhadap kesehatan anak. Salah satu masalah yang menggangu kesehatan anak adalah pilek. Pilek dapat disebabkan oleh 200 virus yang menyerang tubuh. Ada penelitian bahwa anak bisa mengalami pilek kurang lebih 8 sampai 12 kali dalam setahun. Kondisi ini membuat anak merasa lemah dan tidak nyaman. Hal ini juga menyebabkan orang tua khawatir dengan kondisi sang buah hati. Oleh karena itu perlunya cara mengatasi pilek pada anak yang dilakukan para orang tua sejak awal munculnya gejala pilek.

    Beberapa Cara Mengatasi Pilek Pada Anak Tanpa Obat

    Saat anak mengalami pilek pasti orang tua segera melakukan tindakan penanganan seperti membawa anak ke dokter kemudian akan diberi obat. Wajib anda ketahui bahwa pengonsumsian obat-obatan tidak dianjurkan kepada anak-anak karena obat mengandung bahan keras. Oleh karena itu, anda harus mengetahui berbagai cara merawat tubuh untuk mengatasi pilek pada sang anak seperti penjelasan dibawah ini.

    1. Memperbanyak cairan tubuh

    Salah satu cara untuk mengatasi hidung tersumbat pada anak yang diakibatkan oleh pilek adalah memperbanyak cairan untuk tubuh. Contohnya dengan memberikan air putih sebanyak-banyaknya namun jangan sampai berlebihan. Selain itu bisa juga dengan menggunakan air perasan jeruk nipis dan ditambah dengan sedikit madu.

    Perlu diperhatikan bahwa saat anak mengeluh tentang hidung yang tersumbat jangan pernah memberikan minuman yang bersoda dan jangan pula memberikan minuman berkafein atau kopi. Mengapa minuman tersebut dilarang? Karena minuman tersebut dapat membuat anak lebih sering buang air kecil sehingga dapat mengakibatkan anak kekurangan cairan.

    2. Menjaga kondisi tubuh dengan memperbanyak tidur dan istirahat

    Cara yang kedua untuk mengatasi pilek yang menyerang anak adalah dengan menjaga kondisi dan stamina tubuhnya dengan cara memperbanyak istirahat dan tidur. Tidur yang cukup merupakan cara sederhana yang dapat memulihkan kondisi anak.Diibaratkan saja ketika orang dewasa tidak bisa tidur atau kurang tidur, hal tersebut bisa mengakibatkan sistem kekebalan tubuh atau imun menjadi lemah. Apalagi jika hal tersebut terjadi pada anak-anak, pasti anak akan merasa tidak nyaman dan sering rewel. Salah satu tips untuk memperbanyak jam tidur anak adalah jika pada malam hari sang anak sering terjaga maka usahakan menidurkan anak di jam yang lebih awal esok harinya.

    3. Mengonsumsi probiotik

    Cara selanjutnya adalah mengonsumsi probiotik. Ada beberapa penelitian yang mengatakan bahwa mengonsumsi probiotik untuk anak yang sedang pilek dapat membuatnya lebih cepat sembuh. Khusunya untuk anak yang berada pada rentang umur dua belas bulan hingga dua belas tahun. Probiotik juga telah terbukti dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh si penderita. Probiotik bisa didapatkan melalui minuman yang mengandung Lactobacillus. Minuman yang mengandung Lactobacillus dapat anda dapatkan dengan mudah di toko kelontong atau swalayan.

    4. Membuatkan sup ayam yang hangat

    Cara yang keempat ini memang terdengar sederhana namun tidak terlalu asing yaitu dengan membuatkan sup ayam hangat kemudian berikan kepada sang anak. Terdapat sebuah penelitian yang mengatakan bahwa sup ayam dapat mengatasi pilek. Hal ini dikarenakan sup ayam mengandung sistein atau sejenis asam amino yang bermanfaat untuk mengurangi lendir. Ada lagi penelitian yang mengatakan bahwa sup ayam dapat membantu tubuh mengontrol netrofil atau sel yang menjadi penyebab hidung tersumbat.

    Debra Fulghum Bruce PhD mengemukakan bahwa sup ayam memiliki kandungan bawang putih, merica, dan bahan-bahan lain yang bermanfaat untuk mengurangi lendir pada hidung, paru-paru, dan tenggorokan sang anak yang menderita pilek.

    5. Gunakan air garam

    Cara mengatasi pilek pada anak yang selanjutnya adalah memberikan tetesan air garam. Air garam telah dipercaya untuk meredakan pilek pada anak. Cara membuat obat alami ini cukup mudah yaitu hanya dengan melarutkan seperempat sampai setengah sendok teh garam pada 236 ml air hangat. Kemudian untuk penggunaannya adalah dengan meneteskan larutan air garam ke hidung sang anak dengan menggunakan bantuan pipet. Perlu diketahui bahwa cara ini tidak dianjurkan bahkan tidak boleh dilakukan untuk anak yang berada pada usia 4 tahun ke bawah.

    6. Mandikan sang anak menggunakan air hangat

    Biasanya ketika sang anak mengalami pilek, para orang tua tidak akan memandikan anak karena takut pilek akan bertambah parah. Namun pendapat ini dirasa kurang tepat karena anak yang sedang sakit kemudian tidak mandi maka hal tersebut dapat mengakibatkan pegal-pegal pada tubuh anak. Tetap mandikan anak seperti biasanya namun dengan air hangat dan seka seluruh tubuh sang anak menggunakan washlap. Memandikan sang anak menggunakan air hangat dapat membantu mengurangi pegal-pegal pada tubuh sehingga anak akan merasa lebih nyaman.

    7. Usahakan agar anak menghirup uap air hangat

    Cara yang kedelapan juga sangat sederhana untuk dilakukan yaitu dengan menghirup uap air hangat. Uap air hangat dipercaya dapat melancarkan hidung yang tersumbat. Langkah untuk melakukan cara ini cukup mudah hanya dengan menuangkan air hangat pada baskom atau wadah cekung. Kemudian dudukkan anak di depan baskom tersebut dan kerudungi anak menggunakan handuk basah. Cara ini dilakukan selama 15 menit.

    Anak harus tetap dalam pengawasan agar tidak sampai tersentuh oleh baskom yang berisi air panas apalagi mencelupkan tangannya ke dalam baskom. Ada pula bahan tambahan yang bisa dicampurkan ke dalam air hangat seperti minyak kayu putih. Seperti yang diketahui bahwa minyak kayu putih mempunyai aroma yang dapat melegakan hidung tersumbat. Cara yang satu ini sudah terbukti sangat efektif untuk dilakukan.

    Itulah beberapa cara mengatasi pilek pada anak yang dapat anda lakukan sebagai orang tua. Cara diatas sudah terbukti sangat efektif dan dapat dilakukan dengan praktis di rumah. Cara diatas juga dapat mengurangi pengonsumsian obat-obatan pada sang anak sehingga tubuh anak akan terhindar dari bahan kimia.
     
  2. blackking

    blackking Well-Known Member

    Joined:
    Sep 1, 2016
    Messages:
    2,264
    Likes Received:
    157
    Trophy Points:
    63
    Terimakasih ilmunya cukup memberikan manfaat bagi yang memiliki anak balita yang sedang pilek, kebetulan balita saya kemarin habis ke dokter dan diberi obat syrup. kalau mandi pasti dengan air hangat, cuma belum pernah beli probiotik, ini apa sejenis herbal klorofil atau bukan ya
     
Loading...

Share This Page