3 Situs Web Untuk Menghasilkan Pundi-Pundi Uang Bagi Web Developer

Discussion in 'Programming' started by Nur Maulida, Jun 23, 2020.

  1. Nur Maulida

    Nur Maulida Member

    Joined:
    Mar 6, 2019
    Messages:
    51
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    8
    Anda ingin mencari uang tambahan? Salah satu cara untuk mendapatkan uang tambahan adalah dengan bekerja. Agar dapat bekerja maka Anda perlu sebuah project. Nah, jika Anda ingin mendapatkan sebuah project agar Anda bisa mendapatkan uang tambahan, maka berikut ini akan kami berikan 3 situs web yang dapat Anda gunakan untuk mencari project untuk mendapatkan uang tambahan, antara lain yaitu:

    1. WDI (Web Developer Indonesia)

    [​IMG]
    WDI merupakan situs web yang dibuat khusus bagi para perusahaan web developer yang ingin mendapatkan project demi mengembangkan perusahaannya. Dengan konsep company to company, WDI menawarkan kepada perusahaan web developer di Indonesia untuk menemukan project yang sesuai dengan keahliannya di bidang web developer.

    Bukan hanya itu saja, WDI juga memberikan kesempatan kepada para perusahaan web developer untuk membuat project sehingga nantinya perusahaan web developer lain dapat mengajukan kerja sama untuk menangani berbagai project yang ada.

    Sebelum mendapatkan project atau menuliskan project serta lowongan pekerjaan yang dibutuhkan. Perusahaan web developer diharuskan untuk mendaftarkan perusahaan Anda pada situs ini.

    2. Sribulancer

    [​IMG]
    Situs web ini merupakan salah satu situs website bagi para freelance yang tengah populer di Indonesia. Pada situs ini, Anda dapat menemukan berbagai pekerjaan, seperti jasa pembuatan website, penulisan artikel, social media marketing, penerjemah, graphic design dan berbagai pekerjaan lainnya.

    Situs ini cukup unik. Sebab, mereka tidak akan menerima pembayaran melalui transfer bank. Hal ini tentunya menjadi kabar yang baik bagi para freelancer. Sebab, mayoritas masyarakat Indonesia belum atau tidak mempunyai kartu kredit sama sekali.

    Sribulancer juga tersedia dalam dua bahasa, yaitu Inggris dan bahasa Indonesia. Selain itu, Anda pun juga dapat menerima pembayaran menggunakan mata uang yang telah Anda tentukan, baik itu USD ataupun IDR.

    3. Projects.co.id

    [​IMG]
    Sama seperti Sribulancer, Projects.co.id adalah situs freelance terkemuka di Indonesia. Pada situs web ini, Anda dapat menemukan berbagai project freelance yang berhubungan dengan informasi teknologi, seperti social media, SEO dan digital marketing. Selain itu, melalui situs ini, Anda juga dapat melakukan berbagai macam transaksi jual-beli produk digital, seperti eBook, template website, design kaos dan berbagai produk digital lainnya.

    Terdapat salah satu fitur yang cukup unik pada situs ini, yaitu program Affiliate Referral, dimana jika Anda mempromosikan project menggunakan URL yang telah disediakan dan membuat Projects dapat mengetahui siapa saja orang yang telah mendaftarkan ke Project melalui URL tersebut serta telah melakukan transaksi, maka Anda akan mendapatkan komisi mulai dari 10 hingga 20 persen dari harga proyeknya.
     
    Last edited by a moderator: Jul 13, 2020
  2. Naufal Farisi

    Naufal Farisi New Member

    Joined:
    Apr 12, 2020
    Messages:
    14
    Likes Received:
    5
    Trophy Points:
    3
    Thanks ka informasinya bermanfaat banget.
     
  3. Atep Roni

    Atep Roni Member

    Joined:
    Apr 28, 2015
    Messages:
    28
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
  4. Yandiahmadgandasaputra

    Yandiahmadgandasaputra Member

    Joined:
    Aug 4, 2020
    Messages:
    112
    Likes Received:
    9
    Trophy Points:
    18
    Terimakasih untuk informasinya, bermnafaat sekali.
     
  5. bung lende

    bung lende New Member

    Joined:
    Oct 20, 2020
    Messages:
    5
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    3
    thanks infonya, baru tau WDI sama Sribulancer:D
     
  6. Blackboo

    Blackboo New Member

    Joined:
    Dec 6, 2018
    Messages:
    67
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    Nice info Om, Tengkiu
     
  7. blackking

    blackking Well-Known Member

    Joined:
    Sep 1, 2016
    Messages:
    2,264
    Likes Received:
    157
    Trophy Points:
    63
    Peluang ada dan masih terbuka, tapi tidak semua orang bisa melakukanya
    tapi mungkin layak dicoba.
     
Loading...

Share This Page