Password sama halnya seperti celana dalam

Discussion in 'General Internet' started by ridho1234, May 24, 2014.

  1. ridho1234

    ridho1234 Member

    Joined:
    Apr 8, 2014
    Messages:
    181
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    18
    [​IMG]

    Sebagai garda pertahanan terdepan untuk komputer dan akun-akun penting Anda di internet, sudah seharusnya Anda memproteksi password dengan baik. Password sama halnya seperti celana dalam. Anda harus menggantinya dengan rutin, jangan biarkan orang lain menggunakannya, dan sembunyikan agar orang lain tak bisa melihatnya.

    Idealnya, password seharusnya tidak mudah ditebak oleh orang lain. Namun dalam prakteknya, banyak orang yang memilih membuat password yang mudah diingat, seperti nama, tanggal lahir, nomor telepon, atau kata-kata lain yang mudah ditebak.

    Password yang paling populer dipakai orang adalah "123456", "123456789", bahkan kata "password". Password ini tidak aman karena sangat mudah ditebak. Sebuah password haruslah:
    - minimal terdiri dari 6-8 karakter
    - terdiri dari gabungan huruf, angka, dan simbol

    Lalu bagaimana trik mudah membuat password yang mudah diingat namun sulit ditebak? Berikut kami sajikan tipsnya khusus untuk Anda.

    Kreatif, buatlah frase! Semakin panjang password yang digunakan, akan semakin sulit hacker menebaknya. Sebab hacker akan membutuhkan banyak waktu untuk membobolnya, meski dengan teknik yang paling canggih. Sebaliknya, makin sedikit karakter password, makin besar kemungkinan ditebak. Password yang paling banyak dipakai umumnya terdiri dari 6-8 karakter.

    Namun yang menjadi masalah, tidak semua orang bisa mengingat password yang panjang. Intinya bukan soal panjang pendeknya password, tetapi buatlah kreatifitas. Jadi meskipun password Anda tidak terlalu panjang, tapi tetap sulit ditebak.

    Caranya, buatlah frase yang mudah diingat. Misalnya yang menggambarkan tentang diri Anda atau kehidupan Anda. Contohnya "I Falling in Love With Sushi on 2013". Kemudian ambil huruf pertama dari setiap kata, sehingga passwordnya menjadi: "IFiLWSo2002".

    Secara kriteria, password tersebut terdiri dari 11 karakter, huruf besar dan kecil serta angka. Jika ingin pakai karakter simbol, ganti huruf I menjadi simbol "!" agar semakin sulit ditebak.


    Penting untuk diingat!- Ganti huruf menjadi angka atau simbol untuk mempersulit orang lain menebak password Anda.

    - Jangan buat password dengan menggunakan angka yang berurutan.
    Password berupa urutan angka biasanya adalah password default yang diberikan suatu layanan aplikasi. “1234”, “12345” atau dibalik menjadi “54321”. Jangan menggunakan password yang sangat mudah ditebak seperti ini.

    - Gunakan password yang berbeda untuk setiap akun yang Anda miliki.
    Password yang sama justru membuat akun-akun Anda rentan pembobolan.

    - Anda juga bisa menggeser jari Anda 1 tuts ke sebelah kiri atau kanan dari yang seharusnya. Misalnya: password "newyork" menjadi "bwqtiej" (jika menggeser 1 tuts keyboard ke kiri) atau "mreuptl" (jika digeser ke kanan).


    http://tekno.liputan6.com/read/2053326/cara-buat-password-yang-mudah-diingat-tapi-sulit-dibobol
     
  2. pram

    pram Well-Known Member

    Joined:
    Sep 23, 2013
    Messages:
    3,099
    Likes Received:
    161
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    Benar sekali nih harus membuat password yang rumit + gabungan dengan huruf, nomor, dan simbol.
    Dan kalau bisa menambahkan Konfirmasi 2 Langkah agar lebih aman :D
     
  3. Poised Country

    Poised Country New Member

    Joined:
    May 14, 2014
    Messages:
    2
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Kalo mau rumit lagi pake strong password generator gan..
     
  4. budiw92

    budiw92 Member

    Joined:
    Feb 11, 2013
    Messages:
    725
    Likes Received:
    35
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    tapi gantilah celana dalam dengan jangka sewajarnya, misalnya 1hari sekali biar gak bingung :D
     
  5. BEIM

    BEIM Active Member

    Joined:
    Mar 17, 2014
    Messages:
    1,358
    Likes Received:
    36
    Trophy Points:
    48
    hahaha,,,perumpamaannya cerdas..
     
  6. exabytes-id

    exabytes-id Member

    Joined:
    Oct 3, 2013
    Messages:
    866
    Likes Received:
    35
    Trophy Points:
    28
    yang penting itu , pasword harus simpan secara aman aj. bisanaya nyimpan pasword secara cloud di lastpas.com. jadi enak klo kom kita rusak ga sak kwatir dengan pass kita.
     
  7. berandanews7

    berandanews7 New Member

    Joined:
    Mar 18, 2014
    Messages:
    26
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    Yups password sangatlah pentig. Dan penting bagi kita untuk membuat password yang tak terduga!
     
  8. Ardilas

    Ardilas Super Level

    Joined:
    Feb 18, 2013
    Messages:
    4,243
    Likes Received:
    317
    Trophy Points:
    83
    Google+:
    Membuat password yang sulit dibobol itu gampang, tetapi memperlakukan password sebagai celana dalam itu yang sulit.
     
  9. Achmad Muharya

    Achmad Muharya Member

    Joined:
    Apr 29, 2014
    Messages:
    427
    Likes Received:
    23
    Trophy Points:
    18
    plus cek seberapa kuat passwordnya disini howsecureismypassword.net *keren3*
     
  10. yuyutwah

    yuyutwah Member

    Joined:
    Feb 4, 2014
    Messages:
    427
    Likes Received:
    18
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    mungkin itu sebuah perbandingan yang masuk akal, tapi pertanyaan saya, apakah mengganti pasword harus sama seringnya dengan mengganti celana dalam? #nanya serius @
    ridho1234
     
  11. Denny Irwansyah

    Denny Irwansyah New Member

    Joined:
    May 23, 2014
    Messages:
    30
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    rutin di gant gan kalau memang akun nya sangat penting
     
  12. Didit Aditia

    Didit Aditia Member

    Joined:
    May 21, 2014
    Messages:
    149
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    18
    Mudah di ingat dan susah di tebak itu kata sandi yang oke , menurut saya
     
  13. Melek

    Melek Member

    Joined:
    May 1, 2014
    Messages:
    25
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    8
    hahaha, ada2 aja idenya.. tapi iya juga sih. Mungkin kalau sedang ganti celana dalam harus ganti password juga. :D
     
  14. One Fashion Store

    One Fashion Store Member

    Joined:
    May 9, 2014
    Messages:
    153
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    18
    si agan bisa aja
     
  15. Anggieshermant

    Anggieshermant New Member

    Joined:
    May 20, 2014
    Messages:
    33
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    Suka banyak ganti celana dalam, eh akhir nya bingung ndiri *dingin**poking*
     
  16. Rizqi Fadhillah

    Rizqi Fadhillah Member

    Joined:
    May 17, 2014
    Messages:
    32
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    8
    Aturan Keywordnya jgn celana dalam, BH aja sekalian
    :D Wokwokwok
     
  17. zouero

    zouero Member

    Joined:
    Jan 25, 2014
    Messages:
    363
    Likes Received:
    9
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    kalau saya biasa buat password dicampur angka dan huruf besar.. Alay ? Biarin aja, yang penting aman *keren2*
     
  18. ridho1234

    ridho1234 Member

    Joined:
    Apr 8, 2014
    Messages:
    181
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    18
    Ya nggaklah, gan. Namanya juga perumpamaan. Sama tapi berbeda. Berbeda tapi sedikit sama.
     
  19. Furniture Indah Jepara

    Furniture Indah Jepara New Member

    Joined:
    May 19, 2014
    Messages:
    9
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Google+:
    CELANA DALAM..ckckck tapi kalau celana dalam di BALI pada kelihatan..gimana tu gan hahaha
     
  20. Lucas Adie

    Lucas Adie Member

    Joined:
    Mar 23, 2014
    Messages:
    248
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    Mungkin maksudnya biar gak bau apek *ketawa3*
     
Loading...

Share This Page