10 Bahaya Wi-Fi Untuk Kesehatan

Discussion in 'Health & Medical' started by Adinhar, Aug 8, 2017.

  1. Adinhar

    Adinhar Member

    Joined:
    Aug 8, 2017
    Messages:
    26
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    [​IMG]
    Wi-Fi seolah sudah menjadi kebutuhan bagi setiap orang di masa sekarang ini, dengan wi fi tersebut maka informasi dan komunikasi menjadi lebih cepat. Tetapi disamping manfaatnya yang besar ternyata wi fi menyimpan potensi bahaya yang cukup tinggi terhadap manusia. Sejak diperkenalkannya Wi-Fi pada tahun 1997, para peneliti telah melakukan berbagai studi dan penelitian untuk melihat sejauh mana efek negatif yang ditimbulkan oleh wi fi terhadap para penggunanya. Hasilnya cukup mengejutkan, bahwa wifi dapat berdampak negatif terhadap kesehatan otak dan kesehatan secara keseluruhan, terutama pada anak-anak.
    Pada tahun 2008 ada suatu hasuil yang mengejutkan atau bahkan kontroversial dimana penerbit terkenal Scientific American memuat sebuah artikel berjudul "Mind Control by Cell Phone" yang menjelaskan secara lengkap tentang bahaya Wi-Fi terhadap otak manusia1.

    Inilah 10 bahaya Wi-Fi terhadap kesehatan manusia.

    1. Berkontribusi untuk terjadinya masalah Insomnia
    Pernahkah Anda merasa lebih terjaga setelah menggunakan Wi-Fi atau malah susah tidur sepanjang malam? Laporan tentang fenomena ini telah sering terjadi dan bahkan mendorong untuk dilakukannya penelitian pada tahun 2007 yang mengevaluasi modulasi frekuensi rendah dari telepon seluler dan dampaknya pada tidur. Dalam penelitian tersebut dilakukan uji coba kepada para sukarelawan yang terbagi menjadi dua kelompok. Kelompok pertama para peserta terpapar oleh sinyal elektromagnetik dari telepon sungguhan, kelompok kedua tidak ada sinya dari ponsel palsu.
    Hasilnya adalah mereka yang terpapar radiasi elektromagnetik dari handphone sungguhan mempunyai waktu yang jauh lebih sulit untuk tertidur dan adanya perubahan pada pola gelombang otak yang diamati2.
    Penggunaan wi fi yang terus-menerus dapat mengganggu pola tidur Anda, untuk itu ketika akan tidur maka jauhkanlah hand phone, dan matikan wi fi di rumah. Bagi sebagian orang kurang tidur merupakan permulaan untuk terjadinya masalah yang lebih besar seperti mudahnya depresi dan bahkan timbulnya hipertensi dikaitkan dengan tidur yang tidak memadai3.

    2. Merusak Perkembangan Anak
    Paparan radiasi frekuensi radio non-termal dari Wi-Fi dan telepon seluler dapat mengganggu perkembangan seler normal tubuh terutama dalam perkembangan janin. Sebuah studi yang dilakukan pada hewan tahun 2004 terkait dengan perkembangan ginjal yang tidak baik4.
    Dari hasil temuan didukung oleh sebuah studi di Austria tahun 2009, menemukan fakta bahwa terjadi gangguan yang sangat parah dalam sintesis protein terutama pada jaringan-jaringan pertumbuhan pada anak-anak dan remaja. Akibatnya, kelompok populasi ini akan lebih rentan terhadap efek negatif dari penggunaan wifi5. Intinya penggunaan Wi-Fi akan memberikan resiko terhadap perkembangan anak-anak dan remaja, yang hasilnya akan terlihat bebertapa waktu kemudian.


    3. Mempengaruhi Pertumbuhan Sel
    Dilaporkan bahwa sekelompok siswa kelas sembilan di Denmark mengalami kesulitan berkonsentrasi setelah tidur dengan ponsel di dekat kepala mereka. Kemudian dilakukan eksperimen untuk menguji efek router Wi-Fi nirkabel di kebun. Satu set tanaman ditanam di ruangan yang bebas dari radiasi nirkabel; kelompok tanaman lain tumbuh di sebelah dua router yang melepaskan jumlah radiasi yang sama dengan radiasi dari ponsel. Hasilnya memperlihatkan, tanaman yang terdekat dengan radiasi tidak dapat tumbuh6. Jadi radiasi dari wi fi akan menggangu pertumbuhan dan perkembangan sel.

    4. Gangguan Fungsi Otak
    Para ilmuwan mulai melihat adanya dampak radiasi 4G pada fungsi otak. Dengan menggunakan teknologi MRI, penelitian yang dilakukan tahun 2013 menemukan bahwa orang yang terpapar radiasi 4G memiliki beberapa area aktivitas pada otak yang berkurang7.

    5. Mengurangi Aktivitas Otak pada Wanita
    Sekelompok 30 sukarelawan sehat, yang terdiri dari 15 pria dan 15 wanita, diberi tes memori sederhana. Pertama, seluruh kelompok diuji tanpa terpapar radiasi Wi-Fi – dan tidak menimbulkan masalah. Kemudian, mereka terkena Wi-Fi 2,4 GHz dari titik akses nirkabel selama sekitar 45 menit. Selama pengujian tersebut, aktivitas otak juga diukur dan hasilnya adalah wanita memiliki perubahan aktivitas otak dan energi yang nyata8. Namun demikian untuk para pria pun hendaknya tetap waspada terhadap efek negatif penggunaan wi fi.

    6. Menetralisir Sperma
    Diantara kita mungkin sudah tahu bahwa panas yang dihasilkan oleh penggunaan laptop dapat membunuh sperma. Ternyata sekarang tidak hanya panas dari laptop saja yang menjadi ancaman terhadap pria, tetapi berdasarkan penelitian telah ditemukan bahwa keterpaparan terhadap frekuensi Wi-Fi dapat mengurangi pergerakan sperma dan menyebabkan fragmentasi DNA9. Pengujian yang dilakukan pada manusia dan hewan telah membuktikan bahwa paparan secara negatif akan mempengaruhi sperma10, 11.

    7. Mempengaruhi Tingkat Kesuburan
    Tidak hanya sperma. Hasil penelitian pada hewan menunjukkan bahwa beberapa frekuensi nirkabel dapat mencegah terjadinya implantasi telur. Selama penelitian, tikus yang terpapar 2 jam sehari selama 45 hari telah menunjukkan adanya peningkatan dalam tingkat stres oksidatif secara signifikan. Adanya kerusakan seluler pada struktur DNA akibat paparan menunjukkan kemungkinan kuat terjadinya kehamilan abnormal atau kegagalan telur untuk dibuahi12.
    Institut Karolinska di Swedia mengeluarkan satu peringatan pada tahun 2011, yang menyatakan:

    "Wanita hamil diperingatkan untuk tidak menggunakan perangkat nirkabel dan menjauhkan diri dari pengguna lain,"
    "Saat ini Amerika Serikat dan dan Kanada standar untuk frekuensi radio dan radiasi gelombang mikro dari teknologi nirkabel sama sekali tidak memadai," dan "Standar keselamatan juga mengabaikan perkembangan janin ..." 13

    8. Membangkitkan Stres Jantung
    Anda mungkin tidak menyadari ketika anda menggunakan wi fi atau ponsel 3G ataupun LTE jantung Anda berdetak lebih kencang. Sebuah studi yang melibatkan 69 subjek melaporkan bahwa banyak dari mereka mengalami respons fisik nyata terhadap frekuensi elektromagnetik. Yaitu adanya peningkatan denyut jantung mirip dengan denyut jantung seseorang yang mengalami stres14.

    9. Resiko Munculnya Kanker?
    Banyak dari hewan coba menunjukkan bahwa, paparan radiasi elektromagnetik dapat meningkatkan risiko pengembangan tumor. Sementara penelitian pada manusia jarang terjadi. Tetapi ada salah satu kasus dimana seorang wanita muda berusia 21 tahun yang menderita kanker payudara. Yang membuat kasus ini menjadi unik adalah bahwa keluarganya tidak memiliki kecenderungan untuk terkena kanker payudara ... sementara tumor yang berkembang pada wanita itu terjadi tepat tepat saat dia membawa ponselnya di bra15.

    10. Membatasi Paparan
    Jangan simpan ponsel, laptop, dan tablet yang dekat dengan tubuh Anda. Dan jika tidak digunakan, matikan juga router nirkabel Anda. Ada juga sejumlah perangkat yang tersedia untuk menangkal frekuensi elektromagnetik.
    www.adinhar.cf
     
    Rifa Firmansyah and amwtourmedan like this.
  2. Rip Neko

    Rip Neko Member

    Joined:
    Jun 22, 2017
    Messages:
    135
    Likes Received:
    14
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    yang paling ngeri no 6 gan*mati*
     
  3. mlxjakarta

    mlxjakarta Active Member

    Joined:
    Jan 4, 2016
    Messages:
    1,584
    Likes Received:
    72
    Trophy Points:
    48
    Perangkatnya seperti apa tuan? Apakah ampuh buat menangkal frekuensi elektromagnetik?
     
    Blinq digital likes this.
  4. ys. herbi

    ys. herbi Well-Known Member

    Joined:
    Mar 6, 2016
    Messages:
    1,251
    Likes Received:
    190
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    padahal sekarang wifi everywerrr
     
  5. Adinhar

    Adinhar Member

    Joined:
    Aug 8, 2017
    Messages:
    26
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    Iya paling ngeri no 6 kalo sampai terjadi seperti itu cilaka deh
     
  6. Adinhar

    Adinhar Member

    Joined:
    Aug 8, 2017
    Messages:
    26
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    Terus terang saya belum lihat modelnya seperti apa, tapi saya pernah membaca kira-kira seperti ini model perangkatnya:
    1. Screen Shield oleh LessEMF - $ 90
    LessEMF merupakan pelindung monitor sederhana yang terbukti mengurangi eksposur medan listrik untuk monitor desktop dan laptop berukuran rata-rata hampir 100%. Letakkan di depan monitor dan voila. Ini juga dapat memblokir EMF dan RF yang diproduksi oleh komputer dan mengurangi emisi secara signifikan. Menggunakan kain khusus yang disebut VeilSheild yang menawarkan transparansi secara baik dan tidak menghalangi tampilan. Tapi ini tidak ideal untuk monitor layar sentuh karena bisa menghalangi dan mengganggu fungsi layar sentuh.

    2. Belly blanket (selimut) - $ 49 - $ 109
    Selimut Belly adalah selimut katun ringan yang memiliki Fabric RadiaShield di dalamnya. Ini mungkin produk yang paling serbaguna dan menawarkan keefektifan 99,9% terhadap keterpaparan EMF / RF. Selimut ini bagus untuk anak-anak atau orang dewasa yang menginginkan perlindungan dari emisi komputer dan laptop.

    3. Zercom EMF Absorber oleh Zeropa - $ 20
    Perangkat perisai EMF / RF buatan Korea ini berbentuk "batu" oval kecil yang dapat dilekatkan dengan stiker di dua sisi atau hanya ditempatkan di samping perangkat. Batu ini terbuat dari senyawa keramik yang dipatenkan dapat menyerap dan mengurangi medan listrik serta magnet yang dihasilkan oleh komputer, tablet, dan telepon seluler. Produk telah diuji dan hasilnya sangat mengesankan.
    Untuk lebih jelasnya mengenai perangkat-perangkat tersebut mungkin tuan bisa browsing di internet. Trima kasih

    Tapi yang terpenting untuk mengurangi paparan EMF / RF sebetulnya tidak perlu mengeluarkan biaya. Ada beberapa hal yang bisa dilakukan.

    1. Gunakan laptop sesering mungkin dengan tenaga baterei tidak menggunakan listrik, hal ini dapat mengurangi emisi EMF dan exposure sebesar 50-80%. Juga, simpan laptop di atas meja jangan di pangkuan.

    2. Untuk menyambungkan ke internet gunakan kabel ethernet dan matikan Wifi bila tidak digunakan untuk menghilangkan RF.

    3. Jangan terlalu berlama-lama di depan komputer sesekali tinggalkan untuk melakukan aktifitas lain.
     
  7. Adinhar

    Adinhar Member

    Joined:
    Aug 8, 2017
    Messages:
    26
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    Betul wi fi sudah menjadi kebutuhan tapi yang terpenting adalah bagaimana secara bijaksana ketika kita menggunakannya
     
  8. ternyata ada bahayanya juga yah wifi
     
  9. Adinhar

    Adinhar Member

    Joined:
    Aug 8, 2017
    Messages:
    26
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    Memang ada bahayanya tetapi selama kita memahami dan mengerti cara menggunakan wi fi yang benar maka bahaya tersebut dapat diminimalisir.
     
  10. rosyad

    rosyad Active Member

    Joined:
    Dec 30, 2016
    Messages:
    1,106
    Likes Received:
    84
    Trophy Points:
    48
    Yang intinya, adanya wifi kesehatn tidk Di rawat, karena keasyikan main hp atau pc
     
Loading...

Share This Page