10 Tips Sebelum Membeli Smartphone Baru Yang Berkualitas

Discussion in 'Android' started by arnold20, May 19, 2017.

Tags:
  1. arnold20

    arnold20 Member

    Joined:
    Jan 24, 2017
    Messages:
    110
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    18
    Pada kesempatan kali ini kicktekno.com akan berbagi Tips membeli smartphone baru yang berkualitas , mungkin beberapa dari anda ingin membeli smartphone namun bingung hal-hal apa saja yang perlu diperhatikan sebelum membeli smartphone , simaklah tips berikut ini :


    1. Pilih OS yang Tepat
    [​IMG]

    Hal pertama sebelum membeli smartphone baru pastikan smartphone memiliki OS terbaru ,setelah itu pastikan smartphone out of the box mendukung sistem android lolipop .Keunggulan sistem android lalipop adalah terdapat banyak fitur baru dan memiliki banyak kesempatan untuk update ke sistem android marshmallow atau android N.



    2. Brand atau Merk
    [​IMG]

    Brand sekelas Samsung kini dibuat kewalahan oleh brand produksi China penyebabnya tentu karena smartphone produksi China dipasarkan dengan harga yang cukup murah bukan itu saja kini brand produkdsi China sudah mampu memproduksi smartphone dengan harga murah namun kualitas bagus juga looh ,contoh merk China adalah Vivo dan Xiaomi .Namun tetap saja brand yang memiliki reputasi akan tetap dipilih oleh masyarakat alasannya seperti brand SAMSUNG memberikan garasi yang panjang ( tahunan ) ,jadi anda tidak perlu khawatir kalau tiba-tiba smartphone mengalami kerusakan .



    3. Harga
    [​IMG]

    Nah faktor berikut yang sangat penting bukan ? Harga . Pasti anda pengenkan membeli smartphone dengan harga yang murah namun kualitas jempolan .Oleh sebab itu anda bisa membandingan harga smartphone baru yang ingin dibeli di situs belanja online sekaligus meilihat spesifikasi dari smartphone itu sendiri sebelum membeli di toko langgganan anda.

    4. Prosesor
    [​IMG]

    Tips membeli smartphone baru berikutnya adalah memperhatikan chipset atau prosesor yang digunakan.biasanya smartphone yang sudah dibekali chipset Qualcomm akan lebih mahal dibandingkan dengan chipset mediatek.Tapi tenang saja sekarang sudah banyak kok smartphone murah dibekali chipset Snapdragon,karena Snapdragon sendiri sudah menyediakan chipset untuk berbagai macam kelas smartphone .

    Dalam masalah ini jika anda tidak gengsi untuk menggunakan smartphone China ,sudah banyak tersedia smartphone china yang menyediakan Snapdragon.minimal carilah smartphone yang menggunakan Snapdragon 615 untuk mendapatkan perfoma dan jepretan kamera yang berkualitas .





    5. Besar RAM
    [​IMG]

    Prosesor merupakan otak dari smartphone sedangkan RAM merupakan komponen penting yang menunjang kinerja prosesor,meskipun smartphone memiliki kinerja prosesor yang kencang namun kapasitas RAM rendah tetap saja smartphone tersebut akan lemot.Oleh karena usahakan untuk membeli smartphone dengan kapasitas RAM minimal 2 GB .



    6. Memori
    [​IMG]

    Kalau anda termaksud tipe orang yang senang meng-install aplikasi maupun game terbaru ,selalu perhatikan kapasitas memory internal yang kamu pilih sebelum membeli smartphone baru .Smartphone yang berkapasitas 16 GB tanpa dukungan dari memory ekternal bukanlah pilihan yang bijak ,minimal cari lah smartphone yang berkapasitas 16 GB .



    7. Layar
    [​IMG]

    Walaupun kini sudah jarang ditemui vendor yang menggunakan layar jenis resister,tetap saja anda harus pandai memilih smartphone yang menggunakan bahan layar yang berkualitas .PAstikan layar minimal sudah menggunakan teknologi IPS karena teknologi tersebut bisa membuat anda lebih nyaman dalam menggunakan smartphone .



    8. Kamera
    [​IMG]

    Tips membeli smartphone baru berikutnya adalah kualitas kamera kini menjadi hal pokok dalam perkembangan teknologi apalagi bagi anda yang hobby foto-foto untuk dapat menyimpang moment penting .

    Oleh sebab itu,sebelum membeli smartphone baru selalu pastikan smartphone sudah menggunakan LED flash,sudah memiliki kamera dengan dan berapa megapixel.



    9. Kapasitas Baterai
    [​IMG]

    Belilah smartphone yang memiliki kapasitas baterai yang besar karena anda bisa menghindari hal seperti smartphone mati tiba-tiba pas lagi asik main game ataupun chatingan.Saran saya belilah smartphone Asus Zenfone 3 MAx karena sudah dilengakapi dengan kapasitas baterai yang besar.

    10. Desain dan Material Body
    [​IMG]

    Banyak pertimbangan mengenai desain smartphone ,contohnya seperti ketahan ,kenyamanan,keindahan tentu anda pengen dong punya smartphone yang memenuhi kriteria tadi .Nanum semua itu tergantung anda sendiri karena kebutuhan setiap orang berbeda-beda.

    Sumber artikel 10 Tips Membeli Smartphone Baru Yang Berkualitas
     
    Last edited by a moderator: May 19, 2017
  2. Endru

    Endru Member

    Joined:
    Jun 6, 2017
    Messages:
    23
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    8
    Min tolong dong kalo yang buat thread kopas delete ajj threadnya. Hargai kualitas forum!. terima kasih.
     
Loading...

Share This Page