14 Fakta & Informasi Menarik tentang Junk Food

Discussion in 'Health & Medical' started by itaoktavian, Mar 12, 2016.

Tags:
  1. itaoktavian

    itaoktavian Member

    Joined:
    Sep 25, 2015
    Messages:
    54
    Likes Received:
    12
    Trophy Points:
    8
    [​IMG]

    Kesadaran tentang efek berbahaya junk food semakin meningkat seiring lebih banyak orang menyadari pentingnya asupan diet sehat.

    Artikel ini hendak mengupas fakta dan infomasi tentang junk food sehingga kita lebih memahaminya.

    Apa itu Junk Food?

    Makanan yang mengandung sedikit nutrisi dan memiliki kandungan tinggi bahan berbahaya umumnya disebut sebagai junk food.

    Istilah ‘junk food’ diciptakan oleh Michael Jacobson pada tahun 1972.

    Makanan cepat saji (fast food) dianggap sebagai junk food karena memiliki efek berbahaya bagi kesehatan.

    Anda akan kaget mengetahui jumlah gula dan bahan-bahan berbahaya lainnya yang dikonsumsi melalui junk food.

    Gula berlebihan dan obesitas yang menyertainya hanyalah salah satu dari aspek negatif konsumsi junk food.

    Fakta tentang Junk Food

    Berikut adalah fakta dan informasi tentang junk food:

    1. Junk food dikenal memiliki kadar gula tinggi. Sebuah kaleng minuman cola mengandung hingga 10 sendok teh gula.

    Itu sebab, orang yang sedang berusaha menurunkan berat badan harus berpikir dua kali sebelum menyeruput cola.

    Makanan lain yang mengandung jumlah gula tinggi termasuk cokelat, kue, biskuit, dll.

    2. Junk food cenderung mengandung mineral dan vitamin dalam jumlah rendah, sementara sarat dengan kalori.

    3. Kandungan oxycholesterol terlalu tinggi dalam junk food. Oxycholesterol adalah salah satu jenis kolesterol yang dalam asupan tinggi dapat meningkatkan kemungkinan serangan jantung.

    4. Gula yang tidak digunakan tubuh diubah menjadi lemak. Fakta ini membuat orang yang mengkonsumsi junk food secara teratur berisiko mengalami kelebihan berat badan.

    5. Jumlah perasa dan pemanis buatan yang digunakan dalam junk food yang dijual untuk anak-anak dua kali lipat dibandingkan pada makanan untuk orang dewasa. Hal ini dapat menyebabkan efek berbahaya pada anak-anak.

    6. Pewarna dan perasa yang hadir dalam junk food bertanggung jawab menyebabkan ruam, asma dan masalah lain seperti hiperaktif.

    7. Di Amerika Serikat, sekitar 12,5 juta anak-anak kelebihan berat badan. Konsumsi junk food merupakan salah satu penyebab utama di balik kasus ini.

    8. Berbagai makanan seperti keripik, kue, permen, muffin, makanan yang digoreng, dll, mengandung jumlah tinggi minyak terhidrogenasi dan lemak.

    Lemak trans atau minyak terhidrogenasi tidak memiliki fungsi apapun dalam tubuh dan bahkan bisa berakibat negatif untuk kesehatan.

    9. Jumlah garam berlebih yang hadir dalam junk food seperti keripik dan pretzel menyebabkan persentase natrium meningkat dalam tubuh.

    Jumlah tinggi natrium dalam tubuh akan menyebabkan peningkatan tekanan darah.

    10. Margin keuntungan yang diperoleh oleh perusahaan minuman ringan diperkirakan mencapai 97%.

    Dengan demikian, mungkin bagi mereka untuk melakukan iklan secara masif dan besar-besaran.

    11. Konsumsi junk bertanggung jawab untuk masalah kesehatan seperti kerusakan gigi, berbagai jenis kanker dan banyak penyakit lainnya, selain dari penyakit jantung, obesitas dan tekanan darah tinggi.

    12. Lemak yang hadir dalam junk food menyebabkan otak menuntut lebih banyak makanan. Efek ini dapat terjadi pada otak dalam jangka waktu lama.

    13. Pemasaran agresif produk junk food menjadi alasan utama banyak orang beralih ke produk-produk tersebut serta mengkonsumsinya secara teratur.

    14. Gula berlebih yang terkandung dalam junk food menyebabkan tingkat insulin tetap tinggi sehingga memicu masalah metabolik.
     
  2. AndroidApkApps

    AndroidApkApps Member

    Joined:
    Dec 11, 2015
    Messages:
    693
    Likes Received:
    68
    Trophy Points:
    28
    Junk food memang gak baik buat kesehatan apalagi untuk jangka panjang XD junk food = makanan sampah sereem *pusing*
     
Loading...

Share This Page