4 Pedoman Menulis Naskah Drama

Discussion in 'General Discussion' started by sakaji, Jun 1, 2013.

  1. sakaji

    sakaji Member

    Joined:
    Mar 13, 2013
    Messages:
    165
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    18
    Pada dasarnya naskah drama merupakan karya sastra fiksi yang secara format sama kayak #cerpen maupun #novel. Letak perbedaannya, untuk cerpen atau novel, bentuknya naratif yang memenuhi seluruh halaman dari kiri ke kanan. Sementara, naskah #drama ditulis dengan dialog antartokoh dan anotasi (penggambaran) tingkah laku tokoh-tokoh di dalamnya.

    Lalu bagaimana cara menulis naskah drama secara sederhana untuk keperluan tugas sekolah? Berikut saya paparkan bagaimana langkah-langkahnya:

    1. Tentukan Ide Cerita
    Hal pertama yang harus ditentukan adalah ide cerita yang menjadi gambaran dasar cerita. Sejatinya, ide dasar merupakan konflik. Bukankah setiap cerita berisi konflik? Kalau tidak ada konflik, bisa dipastikan sebuah cerita akan membosankan. Ide cerita dapat mengambil dari kisah kehidupan sehari-hari. Contoh, seorang siswa baru sering dijahili teman-teman sekelasnya. Atau bisa juga menyadur dari karya sastra penulis lain, semisal cerpen, cerita rakyat, dongeng, cerita wayang, dll.

    Bolehkah mengambil ide cerita dari karya yang sudah dipublish, seperti cerpen atau novel? Boleh. Banyak penulis besar, yang menyadur atau terinspirasi karya yang sudah dipublish sebagai bagian dari mempelajari teknik menulis. Namun, yang patut diperhatikan dalam menyadur atau terinspirasi karya lain adalah tetap menjaga kode etik dalam berkarya.

    2. Buat sinopsis cerita
    Sesudah menentukan ide cerita, tuliskan ide cerita itu dalam sinopsis pendek. Panjangnya kira-kira setengah sampai satu halaman. Beri gambaran umum dari ide cerita yang telah didapat ke dalam sinopsis cerita ini. Tentukan peristiwa yang akan menjadi sumber cerita.

    Dengan begitu, diperoleh gambaran peristiwa apa saja yang akan terjadi. Di samping itu, dapat diperkirakan siapa tokohnya, di mana tempat kejadiannya, dan kapan terjadinya. Ingat 5w + 1h (where, when, why, what, who, and how). Alur (plot) pun akan dapat ditentukan. Saya memiliki beberapa contoh membuat sinopsis cerita dari kumpulan cerita rakyat.

    3. Start Menulis

    Semua sudah tersedia! Tinggal menuliskannya saja. Apa yang melintas di kepala tulis saja. Jangan takut salah dulu. Ada waktu merevisi. Yang penting sekarang tuliskan saja berdasarkan sinopsis yang sudah dibuat. Jika belum memahami bentuk naskah drama, silakan baca-baca di contoh naskah drama.

    4. Revisi
    Sesudah menuliskan semuanya, saatnya merevisi. Mulai dari ejaan, tanda baca, cara menulis, sampai masalah ide cerita. Cerita dapat berkembang dan berubah sesuai berkembangnya pemahaman. Yang harus diingat dalam proses ini adalah harus ditentukan kapan saat berhenti merevisi.

    Bayangkan saja, jika karya yang sudah ditulis tidak ada benarnya, tentu takkan pernah diterbitkan atau dipublish. Jadi, tentukan batas waktu memperbaiki. Tidak masalah karya kita jelek, setidaknya kita telah menulis sebuah karya. Berikutnya tulis lagi karya yang baru dan lebih bagus.[]

    Sumber

    Semoga bermanfaat bagi yang membutuhkan ^^
     
  2. satriajogja

    satriajogja Member

    Joined:
    Feb 24, 2013
    Messages:
    348
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    18
    Ane jadi penikmat drama aja

    Ane jadi penikmat drama aja ah *bergaya*
     
  3. wphoet

    wphoet You'll Never Walk Alone

    Joined:
    Feb 19, 2013
    Messages:
    1,149
    Likes Received:
    142
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    keren tips2nya

    keren tips2nya *bagus*
     
  4. samuel

    samuel Member

    Joined:
    Feb 5, 2013
    Messages:
    478
    Likes Received:
    15
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    lebih suka nontonnya , kalo

    lebih suka nontonnya , kalo nulisnya pasti pada pusing dah mau buat cerita apa *pusing*
     
  5. budiw92

    budiw92 Member

    Joined:
    Feb 11, 2013
    Messages:
    725
    Likes Received:
    35
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    sama seperti teman2 disini

    sama seperti teman2 disini
    lebih suka nonton aja *ketawa4*
     
  6. foxydiba

    foxydiba Member

    Joined:
    May 7, 2013
    Messages:
    272
    Likes Received:
    19
    Trophy Points:
    18
    Ingat 5w + 1h (where, when,

    Ingat 5w + 1h (where, when, why, what, who, and how).

    Ini sangat berguna untuk ide menulis apapun, sharing-nya sangat bermanfaat mas @sakaji
     
  7. sakaji

    sakaji Member

    Joined:
    Mar 13, 2013
    Messages:
    165
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    18
    @satriajogja, @samuel,

    @satriajogja, @samuel, @budiw92: Pada lebih suka jadi penikmat nya? Padahal naskah drama, menurut hemat, jika dikembangkan mirip banget sama skenario film. Ya, siapa tahu bisa nulis skenario film. Hehehe....

    @wphoet: makasih ^^

    @foxydiba: iya basic nulis itu 5w + 1h
     
  8. ayahnyanadia

    ayahnyanadia Well-Known Member

    Joined:
    Apr 4, 2013
    Messages:
    1,369
    Likes Received:
    153
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    referensi menulis neh..

    referensi menulis neh.. penting nih
     
  9. Lika

    Lika New Member

    Joined:
    Jun 9, 2014
    Messages:
    5
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
Loading...

Share This Page