5 Cara Mendapatkan Penghasilan Tambahan Dari Internet

Discussion in 'General Business' started by Fazza, Apr 4, 2018.

  1. Fazza

    Fazza New Member

    Joined:
    Nov 4, 2017
    Messages:
    16
    Likes Received:
    4
    Trophy Points:
    3
    Siapa sih yang tidak ingin mendapatkan penghasilan tambahan?

    Apalagi jika penghasilan tambahan tersebut didapatkan dari internet.. Cukup duduk santai sambil browsing-browsing dan menghasilkan uang.
    Tetapi kenyataannya untuk mendapatkan penghasilan tambahan dari Internet juga tidaklah semudah itu. Banyak sekali penipuan berkedok "bisnis sampingan" "investasi online" dan "cara cepat kaya dari internet".

    Untuk itu penting memilah-milah terlebih dahulu yang mana peluang usaha beneran dan mana yang penipuan..
    Jika anda sedang mencari apa saja cara mendapatkan penghasilan tambahan dari Internet anda dapat mencoba 8 cara berikut ini:


    1. Investasi di P2P Lending yang terdaftar di OJK

    Berinvestasi di Peer to Peer Lending (P2P Lending) dapat memberikan imbal hasil / return mulai dari 15% sampai 25% pertahun. Jauh lebih tinggi dari bunga deposito yang sebesar 4-6% dan kupon bunga obligasi pemerintah sebesar 7-8%.

    Namun disisi lain P2P Lending mempunyai risiko gagal bayar yang lebih besar dan tidak aman seperti deposito atau obligasi. Karena berbeda dengan deposito dan obligasi yang dijamin pemerintah, investasi P2P Lending tidak dijamin oleh pemerintah. Selain itu P2P lending sangat berisiko jika perusahaan terkait tidak terdaftar dan diawasi oleh OJK, karena tanpa izin dari OJK perusahaan tersebut bisa saja merupakan perusahaan bodong.

    Terdapat cukup banyak perusahaan P2P lending yang sudah terdaftar di OJK saat ini. Salah satunya yang membuka peluang investasi dengan modal kecil adalah Koinworks yang menerima investasi mulai dari Rp. 100ribu saja untuk memulai. Bahkan anda dapat berinvestasi dengan Rp. 50.000 untuk investasi pertama anda jika menggunakan kode referral 88105 di halaman pendaftaran.


    2. Affiliate Marketing

    Affiliate marketing adalah salah satu cara menghasilkan uang dari internet yang sudah teruji keampuhannya.

    Website-website review gadget, komputer, perlengkapan rumah tangga, perlengkapan bayi, travel blog, fashion blog dapat menghasilkan uang yang signifikan dari bisnis affiliate marketing ini.

    Anda bisa menghasilkan uang dengan menjadi affiliate dari Lazada, Pegipegi, Tiket.com, Bli-bli, dan masih banyak lagi. Buat review, atau rekomendasikan suatu produk kepada teman-teman anda dan minta mereka membeli produk tersebut dari link affiliate yang anda dapatkan.


    3. Dropship


    Anda mungkin sudah tau jika dropship adalah salah satu cara mendapatkan uang tambahan dari internet yang efektif. Tidak perlu modal besar, tidak perlu barang dagangan, dan bahkan tidak perlu keluar rumah untuk mengirim barang yang anda jual. Dengan dropship anda bisa menghasilkan uang dari menjual barang supplier ke pembeli anda. Supplier kemudian akan mengirimkan barang tersebut secara langsung ke pembeli anda.
    Untuk mencari supplier dropship saat ini tidaklah sulit, anda dapat mencari barang yang murah di tokopedia atau bukalapak dan kemudian anda jual kembali di platform jual beli online yang lain.


    4. Menulis Artikel


    Sekarang sudah banyak website yang menawarkan kompensasi uang untuk artikel yang anda tulis di platform mereka. Beberapa contohnya adalah sebagai berikut : IDNtimes, Nulis.co.id, UC We-Media, Babe.co.id, Mojok, dan masih banyak lagi. Uang yang dapat dihasilkan dari menulis di website-website tersebut beragam nilainya. Tetapi umumnya anda akan mendapatkan bagi hasil dari revenue yang dihasilkan tulisan anda, skema biaya per view, dan bonus untuk penulis teratas.


    5. Tawarkan Jasa Anda di Situs Freelancing


    Jika anda mempunyai keahlian desain grafis, website design, logo design, menulis, menerjemahkan bahasa asing, programming, membuat video, dan keahlian-keahlian lain yang mempunyai nilai tinggi maka anda dapat menghasilkan uang tambahan dari internet dengan menerima pekerjaan freelance dari situs-situs freelance seperti upwork, freelancer, sribulancer, 99design, dan fiverr. (referensi)
     
  2. Dhantws

    Dhantws Member

    Joined:
    Mar 2, 2018
    Messages:
    26
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    8
    Pelajari juga fiqih muamalat kontemporer kayanya.. hehe
     
  3. HanyaSatu

    HanyaSatu Member

    Joined:
    Aug 28, 2017
    Messages:
    896
    Likes Received:
    56
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    yang modalnya paling minim dan bisa dilakukan siapa saja dropsip yaa, sekarang bisa pasarin produk dimana aja sehingga lebih mudah pemasarannya
     
  4. davidrahman

    davidrahman Member

    Joined:
    Jun 4, 2014
    Messages:
    899
    Likes Received:
    32
    Trophy Points:
    28
    mainan short url juga bisa nambah penghasilan om :D
     
  5. seotog

    seotog Guest

    bisikkin om caranya atau ga referensinya..
     
  6. Amilashaliha

    Amilashaliha Member

    Joined:
    Apr 10, 2017
    Messages:
    210
    Likes Received:
    27
    Trophy Points:
    28
    Affiliate Marketing & nulis artikel belum pernah coba nih.,.,
    ngurus website sendiri ajah udah makan bayak waktu.,.,
    nice post ka.,.
     
Loading...

Share This Page