Anak Susah Makan? Temukan Solusi Untuk Mengatasinya

Discussion in 'Health & Medical' started by Rinda Septiani, Jan 24, 2018.

  1. Rinda Septiani

    Rinda Septiani Member

    Joined:
    Apr 24, 2017
    Messages:
    832
    Likes Received:
    19
    Trophy Points:
    18
    Anak menolak makan seringkali membingungkan orang tua. Pastinya Anda sangat khawatir akan kebutuhan gizi si kecil, jangan dibiarkan terus menerus ditakutkan bisa mempengaruhi tumbuh kembangnya. Berikut ini tips menambah nafsu makan anak :

    1. Buat Tampilan Makanan Menjadi Menarik
    Masakan yang penuh warna akan menarik perhatian mata cobalah untuk kombinasikan sayuran yang berbeda warnanya, atau Anda bisa mencoba untuk membentuk makanan menjadi hello kitty dan lainnya. Saat ini sudah banyak resep kreasi bento yang mudah sesekali Anda bisa mencobanya agar anak lebih semangat makan.

    2. Hindari Memberi Camilan atau Minuman Manis Sekitar 1 Jam Sebelum Makan.
    Sebuah penelitian mengungkapkan bila anak-anak diberi minuman manis 30 menit sebelum makan akan mengurangi nafsu makan. Batasi juga asupan susu untuk anak sekitar 2 sampai 3 gelas per hari. Minum berlebihan akan membuat perut mereka kenyang dan tidak lagi memiliki ruang untuk makanan saat makanan tiba.

    3. Gunakan Piring Berwarna Terang
    Penelitian membuktikan bahwa piring berwarna terang akan lebih meningkatkan nafsu makan anak, dan warna yang dianggap cukup efektif dalam meningkatkan nafsu makan ialah merah, kuning atau oranye. Ini karena warna cerah bisa membuat hati menjadi lebih bahagia dan nafsu makan akan ketagihan.

    4. Batasi Minum Saat Makan
    Jangan biarkan buah hati Anda terlalu banyak minum saat makan karena bila terlalu banyak minum akan membuat perutnya cepat kenyang walau baru makan sedikit, sebaiknya minum saat makan telah habis atau selesai.

    5. Ajak Anak Saat Mempersiapkan Makanan
    Tips yang terakhir ialah Anda bisa melibatkan Anak saat hendak menyiapkan makanan, anak akan menjadi lebih bersemangat untuk makan. Dari sini juga Anda bisa mengetahui apa saja makanan kesukaan anak dan makanan yang kurang ia sukai.

    Sekian semoga bermanfaat :)
     
  2. IndriMaya12

    IndriMaya12 Member

    Joined:
    Dec 19, 2017
    Messages:
    111
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    18
    Buat tampilan lebih menarik itu betul banget!
    Anak ueh kan paling rempong tuh kalau soal makanan, dan setelah aku komunikasiin baik-baik ternyata gara-gara makanan tampilannya jelek. Misalnya nih aku bikinin roti bakar, bayangin aja dong roti bakar gitu loh, jelas aja permukaannya agak item2 habis dibakar. Nah dianya gasuka. Mau gak mau susunannya aku ubah tuh, aku bikin 'bentuk muka' alias dikasih mata, hidung, dan kawan-kawannya pake selai. Mau dia.
    Oh iya, sekalian!
    Nambahin aja nih, sebaiknya kreatif juga buat bikin makanan. Jangan tiap hari sarapan itu-ituuuuu aja, kalau anaknya gampang bosan aduh skak mat deh. Rajin-rajin baca resep, makannya menu makanan sehat untuk balita atau bayi bisa gonta ganti. Walaupun gantinya jangan ekstrem juga, terutama buat bayi. Soalnya, kalo tiap hari ganti kemungkinan kena alergi makin besar. Mending coba kasih jeda 2 harian gitu baru tambah lagi.
     
Loading...

Share This Page