Aneka Desain Kursi Taman Minimalis

Discussion in 'Arsitektur' started by oktria, Nov 20, 2017.

  1. oktria

    oktria New Member

    Joined:
    Nov 17, 2017
    Messages:
    9
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    3
    Mencari perabotan untuk diletakkan diluar ruangan menjadi suatu hal yang harus diperhatikan. Mengapa? Sebab perabotan yang diletakkan diluar ruangan lebih banyak kena sinar matahari dan pengaruh cuaca. Sehingga, perabotan yang dipilih haruslah awet dan tahan lama. Salah satu perabotan yang penempatannya diluar ruangan adalah kursi taman minimalis. Banyak ragam dari kursi taman yang bisa dipilih.

    Salah satu produk dari kursi taman minimalis yang bisa dipilih adalah kursi taman dengan nuansa elegan. Bahan keseluruhan terbuat dari besi maupun bisa juga terbuat dari kayu pilihan. Dengan bahan utama tadi, maka produk ini memiliki ketahanan yang kuat, meski diletakkan diluar ruangan, kursi taman sangat awet. Para pengrajin juga menerima pesanan sesuai dengan keinginan dari konsumen. Sehingga, bila ingin mendesain sendiri, maka bisa dilakukan. Cat yang digunakan dalam produk kursi taman tadi adalah cat dengan anti karat. Sedangkan dari segi finishing menggunakan jenis tertentu. Para pengrajin sendiri sangat memperhatikan kualitas barang yang dihasilkan.

    Jenis kursi taman selanjutnya adalah kursi taman dengan bahan utama terbuat dari baja serta aluminium. Dengan kedua bahan tadi, maka tidak diragukan lagi dalam hal kualitas, karena memang awet dan tahan lama. Tidak hanya awet saja, namun sangat mudah dalam hal perawatan. Meskipun terbuat dari bahan keras, namun dari segi kenyamanan tetap terjaga. Hal ini karena bentuk desainnya memang disesuaikan dengan postur duduk dan di kanan kirinya terdapat pegangan dengan ukiran yang indah. Produk ini merupakan kursi taman yang tidak hanya nyaman tetapi juga mempunyai kualitas terbaik.Konsumen bisa memesan cat sesuai dengan selera kepada para pengrajin.

    garden chairs 4.jpg

    garden chairs 1.jpg

    garden chairs 5.jpg

    garden chairs 6.jpg

    garden chairs 2.jpg

    garden chairs 3.jpg

    Ternyata banyak ragam dari kursi taman minimalis. Dengan demikian, ketika ingin memilih salah satu perabot yang letaknya diluar ruangan ini ada beberapa desain yang bisa dijadikan sebagai pilihan. Bahan utama untuk membuatnya juga biasanya dipilih dari bahan besi, sehingga dari segi kualitas memang awet dan tahan lama. Hal ini mengingat kursi taman diletakkan diluar ruangan yang sangat rentan terkena panas dan hujan.
    Suber dan Referensi: Teak chairs - Mebel jati
     
Loading...

Share This Page