Asal Usul Hari Raya Nyepi

Discussion in 'Infotainment' started by Rara Melati, Mar 21, 2015.

  1. Rara Melati

    Rara Melati Member

    Joined:
    Mar 12, 2015
    Messages:
    30
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    8
    [​IMG]
    Hari Raya Nyepi yang jatuh pada hari ini (23/3/2012) merupakan perayaan Tahun Baru bagi umat Hindu. Bali yang sebagian besar penduduknya menganut agama Hindu bak pulau tanpa penghuni pada perayaan Nyepi. Namun tahukah anda bagaimana asal mula perayaan Nyepi ini?

    Di awal abad masehi bahkan sebelumnya, Negeri India dan wilayah sekitarnya digambarkan selalu mengalami krisis dan konflik berkepanjangan. Pertikaian antar suku-suku bangsa (Suku Saka, Pahiava, Yueh Chi, Yavana, Malaya, dan lain-lain) selalu terjadi. Gelombang perebutan kekuasaan antar suku menyebabkan terombang-ambingnya kehidupan beragama pada waktu itu.

    Pada suatu saat, melalui pertikaian yang sangat panjang akhirnya suku Saka menjadi pemenang dibawah pimpinan Raja Kaniskha I yang dinobatkan menjadi Raja dari keturunan Saka pada tanggal 1 (satu hari sesudah tilem), bulan 1 (caitramasa), tahun 01 Saka, pada bulan Maret tahun 78 masehi.

    Sejak saat itu kehidupan bernegara, bermasyarakat dan beragama di India ditata ulang di bawah kepemimpinan Raja Kaniskha I dengan menyatukan bangsa yang tadinya bertikai dengan paham keagamaan yang saling berbeda.

    Keberhasilan ini disebar-luaskan keseluruh daratan India dan Asia lainnya bahkan sampal ke Indonesia. Tokoh yang sangat berjasa membawa kabar ini ke Indonesia adalah Pandita Aji Saka yang tiba di Jawa, di Desa Waru Rembang Jawa Tengah tahun 456 Masehi, dimana pengaruh Hindu di Nusantara saat itu telah berumur 4,5 abad.
     
  2. KangAndre

    KangAndre Member

    Joined:
    Jan 25, 2014
    Messages:
    10,244
    Likes Received:
    2,714
    Trophy Points:
    413
    Meskipun Copas, sebaiknya dibaca dan diedit dulu....
     
  3. Musa M

    Musa M Member

    Joined:
    Apr 29, 2014
    Messages:
    838
    Likes Received:
    57
    Trophy Points:
    28
    oh begitu asal usulnya . kalau boleh makna nyepi itu sendiri apa ya . sama ogoh2 . saya suka banget liat ogoh-ogoh di bakar , pasti kan ada maknanya yang baik .
     
  4. faylaafcharina

    faylaafcharina Member

    Joined:
    Mar 17, 2015
    Messages:
    173
    Likes Received:
    13
    Trophy Points:
    18
    Jadi kangen bali , lihat gambar tuh ............
     
Loading...

Share This Page