Atasi Kembung Dengan Jus Buah

Discussion in 'Health & Medical' started by Silmi Alimatul, Jun 21, 2018.

  1. Silmi Alimatul

    Silmi Alimatul Member

    Joined:
    Apr 14, 2018
    Messages:
    409
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    18
    Perut kembung merupakan salah satu masalah pencernaan yang banyak dikeluhkan dan terjadi di masyarakat kita. Hal ini tentu akan membuat penderitanya tidak nyaman terlebih saat beraktivitas, selain konsumsi obat perut kembung Anda juga bisa mengkonsumsi beberapa jus buah berikut ini sebagai obat alami perut kembung.

    - Jus Pepaya
    Yang pertama ada jus pepaya, dimana kita semua tahu bila buah pepaya sangat baik manfaatnya untuk kesehatan pencernaan. Salah satunya ialah membantu mengatasi perut kembung, ini karena kandungan serat serta berbagai zat yang ada di dalam buah pepaya.

    - Jus Pisang
    Selanjutnya ialah jus buah pisang yang kaya akan kalium dan juga mengandung serat larut yang bisa melancarkan saluran pencernaan Anda, hal ini tentu akan membantu tubuh dalam mengurai makanan yang menumpuk di perut.

    - Jus Semangka
    Berikutnya ada jus buah semangka yang kaya akan kandungan air, semangka ini bersifat diuretik yang bisa memicu ginjal untuk membuang air seni. Dengan adanya hal ini tentu bisa semakin mempercepat perut begah untuk kembali kempes.
     
  2. Tungki

    Tungki New Member

    Joined:
    Jun 7, 2018
    Messages:
    6
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    3
    Terima kasih info nya mba
     
  3. Adira Azzahra

    Adira Azzahra New Member

    Joined:
    Jan 30, 2016
    Messages:
    14
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Saya langganan perut kembung kalau lagi perjalanan panjang, rasanya gak nyaman banget kalau udh kembung gt perutnya. Makasih ya Mba Silmi untuk artikelnya yang sangat bermanfaat.
     
  4. Silmi Alimatul

    Silmi Alimatul Member

    Joined:
    Apr 14, 2018
    Messages:
    409
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    18
    Iya sama-sama mba :)
     
Loading...

Share This Page