Bekasi larang Rayakan Perpisahan di Luar Kota

Discussion in 'General Discussion' started by ludhy, Apr 27, 2015.

  1. ludhy

    ludhy Member

    Joined:
    Jan 7, 2015
    Messages:
    216
    Likes Received:
    5
    Trophy Points:
    18
    [​IMG]

    INFONITAS.COM - Dinas Pendidikan Kota Bekasi, Jawa Barat, melarang seluruh peserta Ujian Nasional 2015 di wilayah setempat untuk mengikuti acara perpisahan sekolah di luar kota. Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Bekasi, Dedi Junaedi mengatakan peraturan tersebut mulai diberlakukan pada tahun ini.

    Menurutnya, pelarangan diberlakukan karena kegiatan yang diadakan di luar kota sangat minim pengawasan dan rentan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Selain itu alasan lain pelarangan adalah biaya yang cukup tinggi, hal tersebut sangat membuat orang tua terbebani.

    "Banyak faktor yang membuat pelarangan acara perpisahan di luar kota, salah satunya seperti minimnya pengawasan dan juga biaya yang membebani para orang tua," katanya, Senin (27/4/2015).

    Menurut dia, Dinas Pendidikan Kota Bekasi tidak akan bertanggung jawab terhadap risiko kecelakaan, perilaku penyimpang dan lainnya yang mungkin terjadi tanpa pengawasan dari pihak terkait.

    Dia menambahkan, kegiatan yang boleh dilakukan di luar kota hanya yang bersifat studi wisata.

    "Itu pun selama kepanitian berasal dari orangtua murid. Ini untuk menghindari kesan sekolah menjadikan kegiatan studi wisata sebagai proyek," papar Dedi.

    Ia menuturkan jika pelarangan tersebut sudah diatur dalam Peraturan Wali Kota Bekasi (Perwal) yang sudah disebar ke semua sekolah di kota Bekasi. Perwal tersebut menurutnya sudah disebarluaskan kepada sekolah sekolah saat menjelang kelulusan para siswa.

    Dedi juga mengimbau agar pihak sekolah melakukan kegiatan perpisahan hanya di lingkungan sekolah, ataupun di sekitar kota Bekasi.

    Kalo di Kota-Kota agan Gmna nih ?? *bingung*
     
Loading...

Share This Page