Browser Google Chrome Sangat Ketat

Discussion in 'Google' started by KangAndre, Jan 28, 2019.

Tags:
  1. KangAndre

    KangAndre Member

    Joined:
    Jan 25, 2014
    Messages:
    10,244
    Likes Received:
    2,714
    Trophy Points:
    413
    Beberapa hari yang lalu, saya mengalami ketatnya browser Chrome ketika akan membuka sebuah situs. Dan celakanya, situs yang akan dibuka merupakan situs saya sendiri. Saat dibuka muncul tulisan berwarna putih dengan backgroud warna merah "Situs yang akan dibuka berisi software perusak"

    Ini penampakannya:

    situs-berbahaya.jpg

    Mengapa saya mengatakan "Browser Google Chrome sangat ketat (khususnya desktop)? Karena jika dibuka dengan Mozilla Firefox dan Internet Explorer (IE) tidak ada masalah. Juga dibuka pada chrome hape android, semua aman dan lancar.

    Hanya google chrome desktop yang mengalami masalah, situs tidak dapat dibuka dengan alasan dianggap berbahaya. Meskipun saya telah me-restart semua, termasuk clear cache dan cookies, namun tidak berpengaruh karena sumber penyebab masih ada.

    Ternyata penyebabnya adalah kode skrip iklan MGID. Dengan demikian, semua blog saya yang dipasang iklan MGID tidak dapat dibuka lewat chrome. Bukan hanya situs saya. Setelah saya mencoba semua situs yang memasang iklan MGID, hasilnya sama. Tertulis "Situs yang akan dibuka berisi software perusak"

    Awalnya saya cukup cemas karena jika benar berisi skrip berbahaya, itu akan berpengaruh pada SERP Google. Padahal ada 6 blog utama yang saya pasang skrip tersebut. Akhirnya saya copot skrip iklan tersebut, dan hasilnya kembali lancar.

    Jika ingin membaca secara lengkap tentang masalah ini, silahkan baca Situs Dianggap Berbahaya Oleh Chrome. Karena di sini saya hanya mengulas "Browser Google Chrome Sangat Ketat"

    Ternyata memang bersumber dari skrip iklan, dan pihak MGID pun telah melakukan pembenahan. Begini balasannya setelah saya mencoba melakukan kontak. (Terjemahan Google)

    Mitra MGID yang terhormat,

    Kami memberi tahu Anda bahwa kemarin pukul 14:08 PST (22:08 GMT, 04:38 IST) karena beberapa perubahan yang dilakukan pada alat pencegahan penipuan kami, skrip sistem pencegahan penipuan yang baru diidentifikasi sebagai malware oleh Google dan beberapa pengunjung Anda dapat melihat pemberitahuan tentang kemungkinan ancaman malware setelah widget kami selesai dimuat.

    Masalah ini dengan cepat diselesaikan pada 14:28 PST (22:28 GMT, 04:58 IST). Beberapa perubahan dibatalkan dan dikirim kembali ke Google untuk direvisi. Semua kode sekarang patuh dan aktif.

    Jika Anda masih mengalami masalah dengan widget kami, silakan kirim situs web Anda untuk memindai ulang atau hubungi manajer akun pribadi Anda.

    Mohon terima permintaan maaf kami atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan.

    Pada dasarnya, skrip tersebut tidak berbahaya karena justru akan mencegah penipuan. Namun kode yang digunakan dianggap salah dan berbahaya oleh Google Chrome. Sedangkan browser lain tidak (termasuk di seluler).

    Untunglah kejadian tersebut terjadi setelah subuh dimana trafik masih rendah dan hanya terjadi kurang lebih 2 jam. Setelah itu, skrip iklan normal dan aman dipasang kembali.

    Selain itu, di Google Search Console tidak mendeteksi adanya skrip berbahaya di dalam blog saya karena skrip yang dianggap berbahaya tersebut berada di pihak ketiga. Di blog hanya skrip untuk memanggil skrip pihak ketiga. Karena skrip pihak ketiga dianggap berbahaya, maka selanjutnya diblokir oleh Chrome.

    Kesimpulan:

    Google Chrome (desktop) terbaru sepertinya banyak mengalami perubahan, lebih ketat terutama untuk masalah keamanan. Makanya tidak heran jika banyak aplikasi yang mencoba mengupdate mengikuti aturan Google Chrome.
     
  2. Garett

    Garett Super Level

    Joined:
    Apr 13, 2015
    Messages:
    1,104
    Likes Received:
    1,049
    Trophy Points:
    163
    Google+:
    Ya, saya alimi juga. Setiap saya download installer, selalu muncul peringatan. Software yang saya download adalah Notepad++ dan GIMP2. Padahal HTTPS dan sumbernya terpercaya.

    Saya dengar Google sekarang menetapkan blok fungsi yang umumnya digunakan penyedia iklan. Ini membuat sebagiak iklan selain dari Google tidak muncul.
     
  3. KangAndre

    KangAndre Member

    Joined:
    Jan 25, 2014
    Messages:
    10,244
    Likes Received:
    2,714
    Trophy Points:
    413
    Bisa jadi demikian. Karena saya mendapat email dari MGID
    "Due to the recent update of Google Chrome (Version 71) in order to continue to maintain the stable performance of your push notification solution, you will need to adjust the push subscription file on your website(s) to meet the new requirements."

    Awalnya saya tidak melaksanakan, dan ternyata tidak berfungsi. Tapi di chrome versi lama masih berfungsi.
    Bagaimanapun juga browser chrome merupakan browser terbanyak yang digunakan untuk melihat blog saya. Dan saya harus mengikuti aturan yang ada.
     
  4. Garett

    Garett Super Level

    Joined:
    Apr 13, 2015
    Messages:
    1,104
    Likes Received:
    1,049
    Trophy Points:
    163
    Google+:
    101 How To Monopoly Online Advertising Company.
     
  5. davidrahman

    davidrahman Member

    Joined:
    Jun 4, 2014
    Messages:
    899
    Likes Received:
    32
    Trophy Points:
    28
    google ga mau kalah saingan, jadinya itu situs skrip iklanya di kategorikan berbaaya :D
     
  6. seotog

    seotog Guest

    tetapi google chrome makan memory nya buanyak sekaliii...
     
  7. KangAndre

    KangAndre Member

    Joined:
    Jan 25, 2014
    Messages:
    10,244
    Likes Received:
    2,714
    Trophy Points:
    413
    Juga untuk cari backlink cukup riskan (menurut saya)

     
  8. ziuma

    ziuma Well-Known Member

    Joined:
    May 23, 2014
    Messages:
    1,563
    Likes Received:
    240
    Trophy Points:
    63
    saya juga pernah mengalami, cuma tidak tahu masalahnya apa :(
     
  9. Aditya WP

    Aditya WP Member

    Joined:
    May 29, 2015
    Messages:
    414
    Likes Received:
    47
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    Saya sudah sering dan masalahnya selalu di script iklan
     
  10. KangAndre

    KangAndre Member

    Joined:
    Jan 25, 2014
    Messages:
    10,244
    Likes Received:
    2,714
    Trophy Points:
    413
    Saya baru pertama kali mengalami sejak mulai ngeblog thn 2005. :D
    Saya berusaha hati-hati, eh pihak ketiga yang bermasalah dengan Chrome. Untunglah cepat diselesaikan.
    Yang paling berbahaya, situs terlihat aman-aman saja tetapi google webmaster (GSC) mendeteksi ada skrip berbahaya sehingga bisa terjadi deindex. Pernah dialami member di sini, baru sadar setelah 1 minggu blognya hilang di SERP akibat pasang skrip.
     
  11. Alfin Pratama

    Alfin Pratama Member

    Joined:
    Aug 23, 2016
    Messages:
    77
    Likes Received:
    16
    Trophy Points:
    8
    saya biasanya ada kendala seperti itu kalau pakai VPN atau ganti DNS.
    mungkin sebaiknya update browsernya nanti-nanti hahah..
     
  12. KangAndre

    KangAndre Member

    Joined:
    Jan 25, 2014
    Messages:
    10,244
    Likes Received:
    2,714
    Trophy Points:
    413
    Kalau dari sisi pengunjung, bagaimana? Tetep nggak bisa buka kalo pake chrome baru.
    Kalau semua browser nggak bisa, itu bahaya :mad:
     
  13. Kang Aceng

    Kang Aceng Member

    Joined:
    Aug 5, 2016
    Messages:
    299
    Likes Received:
    24
    Trophy Points:
    18
    Masalahnya bukan pada chrome yang kita gunakan. Seperti yang @KangAndre katakan diatas, meskipun kita gak update tapi visitor mungkin saja sudah menggunakan yng baru. Intinya ikuti saja aturanya.
     
  14. Alfin Pratama

    Alfin Pratama Member

    Joined:
    Aug 23, 2016
    Messages:
    77
    Likes Received:
    16
    Trophy Points:
    8
    wah iya @KangAndre
    pengunjung baru pasti sama seperti saya, browsernya kalau ngga di paksa update, nggak bakalan update hahaha..
    semoga cepat solving masalah unsafe seperti ini.
     
  15. Ozan02

    Ozan02 New Member

    Joined:
    Jan 19, 2019
    Messages:
    7
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Ntah apa yg akan d kembangkan kedepannya oleh chrome, selain bnyak situs yg d katagorikan berbahaya . Ram yang terpakai ketika membuka app itu lumayan besar, membuat laptop / pc low lavel ng blank
     
  16. Aditya WP

    Aditya WP Member

    Joined:
    May 29, 2015
    Messages:
    414
    Likes Received:
    47
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    Oleh karena hal ini maka saya rutin cek trafik blog setiap hari, ketika ada masalah pasti langsung ketahuan dan juga bisa cepat diperbaiki.
     
  17. suparmania

    suparmania New Member

    Joined:
    Jan 17, 2019
    Messages:
    1
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    saya sudah ngalamin itu beberapa bulan yg lalu ngeselin bnget emang.
     
  18. enter1kali

    enter1kali Member

    Joined:
    Apr 5, 2013
    Messages:
    420
    Likes Received:
    18
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    Google Chrom selain memakan banyak memori, juga sensitif pada beberapa situs yang beriklan dianggap membahayakan
     
  19. Margojaya

    Margojaya New Member

    Joined:
    Aug 8, 2017
    Messages:
    19
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    hallo, kemarin sore ane juga ngalamin hal serupa nih. Mohon kasih solusinya dung :(
     
  20. KangAndre

    KangAndre Member

    Joined:
    Jan 25, 2014
    Messages:
    10,244
    Likes Received:
    2,714
    Trophy Points:
    413
    Cari tahu sumbernya. Kalau sumber dari pihak ketiga, laporkan ke pembuatnya.
     
Loading...

Share This Page