Cara Membuat Martabak Mini

Discussion in 'Usaha Kecil Menengah' started by Hana Kres, Apr 7, 2018.

  1. Hana Kres

    Hana Kres Member

    Joined:
    Oct 7, 2014
    Messages:
    105
    Likes Received:
    10
    Trophy Points:
    18
    Trend yang lagi booming di sekolah anak adalah kuliner martabak mini, harga juga mini ada yang jual Rp.500,- ada yang Rp.1.000 per biji. Rasanya enak dan bentuknya unik ditaburi aneka toping.
    Saya sendiri belum pernah bikin, tapi coba share cara bikinnya mudah-mudahan jadi inspirasi bagi orang lain.

    Bahan-bahan yang dibutuhkan
    1. 12sdm tepung terigu segitiga
    2. 2sdm gula pasir
    3. 1/4sdt garam
    4. 1/4 sdt ragi instan (fermipan)
    5. 1/4 sdt baking powder
    6. 25 gr mentega cair
    7. 150 ml air
    8. 1.5 butir telur
    9. 1/2sct susu kental manis
    10. 1/4sdt baking soda

    Topping:
    1. Meises
    2. Keju
    3. Pisang
    4. Es Krim

    Cara Membuat Martabak Mini:
    1. Campurkan tepung terigu, garam, gula, susu kental manis, baking powder, kemudian aduk rata.
    2. Sambil diaduk tambahkam air sedikit demi sedikit
    3. Tambahkan ragi, aduk lagi
    4. Setelah adonan kalis, tutup adonan dengan kain bersih dan diamkan 30menit
    5. Kocok telur di wadah lain
    6. Setelah 30 menit buka adonan, campurkan dengan telur, mentega cair dan baking soda, kemudian aduk
    7. Panaskan cetakan dan olesi dengan mentega (gunakan koas kecil)
    8. Tuang adonan sampai setengah cetakan, tekan dengan sendok makan agar adonan memadati cetakan
    9. Tunggu hingga adonan berlubang
    10. Tambahkan gula pasir
    11. Tutup adonan, tunggu sebentar
    12. Setelah matang, angkat dan olesi dengan mentega
    13. Taburi dengan topping sesuai selera

    Untuk toping bisa juga menggunakan hard es krim.

    Selamat mencoba..
     
  2. Bima mustika

    Bima mustika Member

    Joined:
    Apr 22, 2018
    Messages:
    32
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    Terimakasih mas atas sharingnya, sangat bermanfaat bagi yang belum tau cara membuatnya. salam bima
     
  3. Gunawan Aldy

    Gunawan Aldy New Member

    Joined:
    May 9, 2018
    Messages:
    10
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    3
    terima kasih resepnya.. pulang saya coba ah
     
  4. HanyaSatu

    HanyaSatu Member

    Joined:
    Aug 28, 2017
    Messages:
    896
    Likes Received:
    56
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    kalau bikin sendiri biasanya jauh lebih enak karena kita bisa menyesuaikan seberapa manis dan legitnya martabak yg dibuat tanpa perlu takut rugi karena dimakan sendiri hehe
     
  5. wah enak ini bisa buat sendiri
     
  6. Rizky Akbar

    Rizky Akbar New Member

    Joined:
    May 23, 2018
    Messages:
    1
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Jadi pengen buat hehe,
     
  7. aisusisursilah

    aisusisursilah Member

    Joined:
    May 23, 2018
    Messages:
    668
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    18
    Thanks buat resepnya, jadi pengen coba buat *bagus*
     
Loading...

Share This Page