Cara Merubah DNS Untuk Mempercepat Koneksi Internet

Discussion in 'Internet Service & Networking' started by Tirah Wawas, Apr 9, 2018.

Tags:
  1. Tirah Wawas

    Tirah Wawas Member

    Joined:
    Aug 22, 2016
    Messages:
    315
    Likes Received:
    41
    Trophy Points:
    28
    [​IMG]

    Beberapa hari yang lalu, Cloudflare telah meluncurkan layanan DNS sendiri di 1.1.1.1, mereka menjanjikan bahwa para penggunanya akan dapat menikmati privasi yang lebih besar dan internet yang lebih cepat jika mereka DNS mereka sediakan.

    Untuk saat ini, perbedaan kecepatan mungkin tidak terlalu signifikan atau mencolok. Tetapi untuk menguji sebuah DNS baru tidak perlu banyak langkah, jadi mungkin layak untuk dicoba jika ada yang ingin mengetahui DNS dari Cloudflare.

    Sistem Nama Domain (DNS) adalah sistem yang mengubah nama domain menjadi alamat IP. Dan ini merupakan cara terbaik untuk mengubah DNS pada pengaturan router. Dengan cara ini, secara otomatis akan membuat perangkat yang bergabung dengan jaringan Wi-Fi akan menggunakan DNS baru tanpa harus masuk dan mengonfigurasi setiap perangkat satu per satu. Ini merupakan salah satu cara pendekatan yang lebih mudah.

    Berikut adalah beberapa DNS popler.

    Google Public DNS:
    Primary: 8.8.8.8
    Secondary: 8.8.4.4

    OpenDNS
    Primary: 208.67.222.222
    Secondary: 208.67.220.220

    Cloudflare
    Primary: 1.1.1.1
    Secondary: 1.0.0.1

    Cara mengubah DNS pada semua perangkat yang terkoneksi pada router.

    Linksys

    Masuk ke halaman admin router Linksys dengan mengakses alamat IP 192.168.1.1 dari browser. Kemudian klik "Setup" dari menu paling atas. Dari sana, pilih "Basic Setup," dan masukkan info DNS baru ke field Status DNS 1 dan 2. Simpan pengaturan, dan selesai. Tidak perlu mematikan dan menyalakan ulang router agar perubahan diterapkan.

    Netgear

    Ketika terhubung ke Wi-Fi, buka alamat http://www.routerlogin.com atau http://www.routerlogin.net pada browser web. Masuk dengan menggunakan kredensial administrator. Klik "Internet" dan kemudian pilih " Use these DNS Servers" dan masukkan alamat primer dan sekunder. Kemudian klik " Apply." Selesai.

    D-Link

    Buka halaman administrasi router dengan memasukkan alamat IP 192.168.1.1 atau 192.168.0.1 di browser. Masuklah dengan kata sandi yang telah kita tentukan, lalu pilih " Manual Internet Connection Setup”. Kemudian Isi kolom server DNS dengan alamat DNS primer dan sekunder.

    Google Wifi

    Buka aplikasi Google Wifi, buka tab pengaturan, lalu pilih "networking & general”. Ketuk pada jaringan lanjutan, dan kemudian DNS. Pilih "custom," lalu masukkan alamat DNS primer dan sekunder yang baru.

    Eero

    Dari halaman Pengaturan Jaringan, buka opsi advance, lalu pilih DNS. Ketuk "Custom DNS," dan masukkan DNS primer dan sekunder.

    Mengubah DNS pada setiapa perangkat

    Windows

    Buka Panel Kontrol. Klik pada “Network and Internet”, dan kemudian “Network and Sharing Center”. Pilih " Change Adapter Settings" dari daftar di sebelah kiri.

    Selanjutnya, klik kanan pada jaringan Wi-Fi yang sedang digunakan, dan pilih Properti. Pilih Internet Protocol Version 4 (TCP / IPv4), lalu klik Properties.

    Klik "Use The Following DNS Server Addresses," dan ganti DNS yang ada dengan DNS yang baru. Dalam kasus ini kita mencoba menggunakan DNS dari Cloudflare, maka masukkan 1.1.1.1 untuk primer dan 1.0.0.1 untuk sekunder. Klik OK, diikuti oleh Tutup, dan selesai.

    Android

    Android memerlukan alamat IP statis untuk menggunakan alamat DNS khusus dan ini memerlukan langkah-langkah penyiapan tambahan.

    Jika sudah dilakukan, buka pengaturan, kemudian Wi-Fi. Tekan lama pada jaringan Wi-Fi yang digunakan saat ini dan pilih "Modify Network”. Mungkin diperlukan untuk membuka lanjutan, tapi ini tergantung pada perangkat Android yang digunakan. Selanjutnya tambahkan alamat DNS primer dan sekunder baru di bagian DNS 1 dan DNS 2.

    iOS

    Pergi ke pengaturan. Pilih Wi-Fi, lalu ketuk huruf "i" berwarna biru di samping jaringan yang digunakan. Ketuk " Configure DNS" dan pastikan itu disetel ke manual, bukan otomatis. Kemudian hapus semua daftar konfigurasi di bawah layanan DNS dan pilih "Add Server" untuk memasukkan DNS yang baru. Sebagai contoh, apabila menggunakan DNS Google Public, maka perlu menambahkan dua entri: 8.8.8.8 dan 8.8.4.4. Simpan perubahan dan selesai.

    macOS

    Buka System Preferences merupaka cara tercepat untuk mengakses “Server DNS” di kanan atas, daripada mengklik melalui banyak menu. Ini akan membuka layar yang tepat, di mana kita dapat mengklik simbol “+” untuk menambahkan DNS apa saja yang ingin dicoba.
     
Loading...

Share This Page