Cari Menu Buat Makan Siang? Buncis Puyuh Pedas Solusinya

Discussion in 'Cooking' started by Haryo Tri W, Nov 16, 2015.

  1. Haryo Tri W

    Haryo Tri W Member

    Joined:
    Oct 7, 2014
    Messages:
    135
    Likes Received:
    11
    Trophy Points:
    18
    [​IMG]

    Bosan dengan menu masakan yang itu itu saja seperti tumis buncis, goreng tempe, goreng ayam, tumis kangkung dan sebagainya? umumnya, seorang ibu rumah tangga akan membuat dan memasak menu masakan yang sederhana untuk mempersingkat waktunya dikarenakan banyaknya pekerjaan rumah lain yang harus diselesaikan, padahal dengan menu masakan yang sama setiap hari akan membuat selera makan keluarga anda menjadi rendah, sehingga mereka malas untuk makan. Dan semua masakan yang anda buat hanya akan menjadi sia sia karena tidak ada yang mau memakan. Umumnya, seorang ibu rumah tangga memasak untuk makan siang anggota keluarga seperti suami yang pulang ngantor dan juga anak yang pulang dari sekolah. Oleh sebab itu, maka untuk meningkatkan selera makan keluarga di siang hari, anda akan memerlukan satu menu spesial dengan resep yang sederhana.

    Salah satu masakan yang mungkin dapat dijadikan satu pertimbangan untuk masuk kedalam menu makan siang bagi keluarga anda adalah buncis puyuh pedas. Dimana biasanya kita hanya membuat dan mengkonsumsi buncis yang dibuat tumis secara sederhana, namun untuk kali ini anda dapat membuat olahan tumis buncis dengan kreasi yang lebih unik dan membuat tumis sayuran anda menjadi lebih menarik tentunya dengan rasa yang lebih joss. Berikut ini kami akan memberikan resep mudah membuat buncis puyuh pedas yang dapat anda coba dirumah.

    ● 150 gram buncis yang di potong sesuai dengan selera

    ● 20 butir telur puyuh yang sudah direbus dan dikupas

    ● 3 buah cabai merah yang diiris tipis

    ● 250 ml air

    ● 4 sendok makan minyak goreng

    Bumbu:

    ● 6 butir bawang merah yang sudah diiris tipis

    ● 6 siung bawang putih yang sudah diiris tipis
    ½ potong buah tomat yag dipotong dadu

    ● 4 cm lengkuas yang sudah dimemarkan

    ● 2 lembar daun salam

    ● 2 lembar daun jeruk

    ● 1 sendok makan gula pasir

    ● 1,5 sendok teh garam

    ● Royco penyedap rasa secukupnya

    Cara pembuatan:

    Panaskan minyak dan tumis bumbu hingga harum dan setelah itu, anda dapat memasukkan buncis dan juga telur puyuh. Setelah itu tambahkan air dan bumbu lain aduk hingga rata dan yang terakhir, masukkan irisan cabai merah.

    Sumber gambar : Cookpad.com/id
     
  2. dimengertiaja

    dimengertiaja Member

    Joined:
    May 21, 2015
    Messages:
    848
    Likes Received:
    30
    Trophy Points:
    28
    enakk tuhhh .. jadii lapeeerr *tunggu*
     
  3. NieeLz

    NieeLz Well-Known Member

    Joined:
    Aug 24, 2015
    Messages:
    1,790
    Likes Received:
    127
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    hahahahahah buncis campur puyuh, ada ada aja makanannya :D
     
  4. sriyanti

    sriyanti Member

    Joined:
    Oct 8, 2015
    Messages:
    57
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    8
    Oseng-oseng buncis nya ditambahin bakso, ati ampela ayam.. Pasti lebih maknyus...:D
     
  5. Unmetered

    Unmetered Member

    Joined:
    Nov 12, 2015
    Messages:
    483
    Likes Received:
    69
    Trophy Points:
    28
    Wow.., aromanya sangat terasa hingga sampai tempatku, monggo dicicipi
     
  6. Haryo Tri W

    Haryo Tri W Member

    Joined:
    Oct 7, 2014
    Messages:
    135
    Likes Received:
    11
    Trophy Points:
    18
    Sehat dan terutama murah meriah saudara2:):D
     
Loading...

Share This Page