Empat Jenis Pencahayaan Ruangan

Discussion in 'Science' started by iyar juniga, Mar 7, 2017.

  1. iyar juniga

    iyar juniga New Member

    Joined:
    Mar 2, 2017
    Messages:
    4
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    3
    Empat Jenis Pencahayaan Ruangan - Cahaya yiatu energi yang berbentuk gelombang elekromagnetik yang tidak dapat dilihat dengan kasat mata dengan panjang gelombang antara 380–750 nm. Pada bidang fisika cahaya juga dapat diartikan sebagai radiasi elektromagnetik, baik dengan panjang gelombang yang dapat dilihat dengankasat mata maupun yang tidak.

    [​IMG]

    Rumah merupakan hal yang terpenting bagi manusia yang dapat melindungi manusia dari terik matahari, maupun hujan. Selain itu, rumah merupakan tempat untuk melakukan berbagai pekerjaan. Maka dari itu, kita perlu mendesain rumah agar dapat digunakan secara nyaman.

    Pencahayaan dalam rumah juga merupakan hal yang sangat penting bagi manusia untuk memudahkan dalam melakukan pekerjaan sehari - hari. Oleh sebab itu, kita perlu memperhatikan intensitas cahaya yang terdapat dalam setiap ruangan, kita membutuhkan alat pengukur intensitas cahaya yang bisa didapat di berbagai toko alat ukur.

    Berikut empat jenis pencahayaan ruangan yaitu :

    Pencahayaan Umum (General Lighting)

    Jenis pencahayaan semacam ini adalah tipe pencahayaan yang sangat umum dijumpai pada berbagai rumah. General lighting merupakan tipe penerangan yang menggunakan sumber cahaya yang cukup besar yang dapat menyinari seluruh ruangan. Menurut trijinx.com lampu jenis ini, biasanya ditempatkan di langit-langit, sehingga cahayanya bisa menyinari seluruh ruangan.

    Accent Lighting

    Apabila kita mengunjungi museum, sering kita lihat ada lampu yang menyoroti benda yang dipamerkan. Lampu jenis ini yang disebut dengan accent lighting. Accent lighting ini digunakan untuk menerangi sesuatu yang khusus seperti benda, seni, rak, aksesoris, maupun benda peninggalan lainnya. Accent lighting selain berfungsi sebagai pencahayaan, juga dapat berfungsi sebagai hiasan.

    Pada rumah, accent lighting ini dapat digunakan untuk menonjolkan beberapa karakter yang terdapat pada suatu ruangan, sehingga ruangan akan terasa lebih hidup. Accent lighting ini menggunakan cahaya yang sifatnya tiga kali lebih terang dibandingkan dengan pencahayaan ruangan lainnya.

    Task Lighting

    Task lighting adalah jenis pencahayaan yang diperuntukkan agar membantu mempermudah pekerjaan seperti membaca, belajar, memasak, dan kegiatan lainnya. Adanya task lighting sangat membantu untuk fokus melakukan suatu pekerjaan, membuat mata supaya tidak cepat lelah, dan memperjelas objek yang sedang dikerjakan.

    Decorative Lighting

    Tipe ini memiliki fungsi sebagai pencahayaan, decorative lighting ini juga memiliki fungsi tambahan yaitu fungsi estetika. Maka dari itu, lampu untuk decorative lighting ini banyak variasinya dalam hal warna, bahan, dan model. Banyak model decorative lighting ini yang bisa disesuaikan dengan selera anda mulai dari gaya klasik, minimalis maupun modern.
     
Loading...

Share This Page