Empat Wisata Kuliner Khas Dan Favorit Di Medan

Discussion in 'Tourism' started by layakbaca, Jun 6, 2014.

  1. layakbaca

    layakbaca Member

    Joined:
    Apr 29, 2014
    Messages:
    59
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    8
    Daerah Sumatera Utara merupakan daerah yang banyak berpenduduk dengan beragam etnis dan budaya. Hal ini mempengaruhi wisata kuliner di Medan dan jajanan khas Medan yang sangat banyak. Hal ini menjadikan nilai tambah bagi kota indah ini.

    Selain dengan pesona alam yang indah dan unik, juga mempunyai wisata kuliner di Medan yang sangat lezat tentunya. Dengan keragaman budaya dan etnis menjadikan banyak makanan yang unik dan lezat yang berasal dari berbagai daerah bahkan Negara seperti India dan China. Dan di bawah ini beberapa kuliner di Medan yang wajib Anda cicipi.

    1. Mie Aceh
    [​IMG]
    Wisata Kuliner Di Medan, Jajanan Khas Medan
    Mie Aceh sangat populer di Medan yang dijual di dua kedai Mie Aceh yang terkenal yakni Mie Aceh Titi Bobrok dan Mie Aceh Baru yang sama-sama di Jln. Setiabudi. Disana terdapat beragam menu mie yang dipadukan dengan bahan dasar kepiting.

    Dengan rasa yang unik dan lezat dengan aroma rempah dan disajikan dengan acar, kerupuk emping, dan sayur seperti mentimun. Disana tersedia juga mie Aceh dengan rasa asli, udang, telur dan cumi. Harganya terjangkau sekitar Rp 8.000,00 hingga Rp 40.000,00 tiap porsi.

    2. Sate Padang Al-Fresco
    [​IMG]
    Wisata Kuliner Di Medan, Jajanan Khas Medan
    Sate Padang ini sangat beda dari yang biasa. Disajikan dengan taburan keripik singkong pedas. Menambah rasa gurih dan pedas. Tempat menemukan makanan ini ada di Kedai Sate Padang Al-Fresco di Jln. Perniagaan yang buka di sore hari.

    3. Durian Medan
    [​IMG]
    Wisata Kuliner Di Medan, Jajanan Khas Medan
    Ini adalah wisata kuliner di Medan yang paling terkenal di Medan. Jika berkunjung ke Medan pada akhir tahun hingga Februari, Anda akan menemukan Durian Medan dengan harga yang murah yakni sekitar Rp 15.000,00 sampai Rp 20.000,00 per buah.

    Namun jika ingin menikmati buah ini bukan saat musimnya, kunjungi Kedai Durian Ucok yang berada di Jln. Iskandar Muda dan di Kedai Durian Pelawi di Jln. Sunggal. Selain itu, pelayannya akan membantu anda menemukan durian dengan rasa yang anda inginkan.

    4. Jajanan di Merdeka Walk
    [​IMG]
    Wisata Kuliner Di Medan, Jajanan Khas Medan
    Jika ingin menikmati beragam jajanan khas Medan, Merdeka Walk adalah pusatnya. Disana adalah tempat jajan outdoor yang sangat ramai pada malam hari. Ingin merasakan Pancake Durian ada di Nelayan Tenda, salah satu tempat makan dengan pancake durian yang dibuat dari buah durian tanpa biji dan dadar yang tipis.

    sumber
     
  2. V.S.M

    V.S.M Member

    Joined:
    May 24, 2014
    Messages:
    169
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    18
    coba jalan2 ke sekolah sma 1 medan,,ada makanan lontong sayur cukup terkenal dan tahu goreng disana... :)
     
  3. BEIM

    BEIM Active Member

    Joined:
    Mar 17, 2014
    Messages:
    1,358
    Likes Received:
    36
    Trophy Points:
    48
    jadi teringat kampung halaman nih... *merana*
     
  4. AhmadWafa

    AhmadWafa Member

    Joined:
    Oct 2, 2013
    Messages:
    867
    Likes Received:
    16
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    Melihat Foto Mie Aceh jadi pengen coba . . . *wow1*
     
  5. rattan

    rattan Active Member

    Joined:
    Apr 29, 2014
    Messages:
    985
    Likes Received:
    35
    Trophy Points:
    48
    Google+:
    Duriannya kagak nahan bos......
     
  6. kesia

    kesia New Member

    Joined:
    Jun 6, 2014
    Messages:
    5
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
  7. daftarhajiumroh

    daftarhajiumroh Member

    Joined:
    Aug 17, 2013
    Messages:
    71
    Likes Received:
    5
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    malam malam gini liatin foto makanan , jadi laper *dingin*
     
  8. seobetter

    seobetter New Member

    Joined:
    Aug 12, 2014
    Messages:
    5
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    emang kalau dari medan terkenal pancake duriannya. kayak daging durian jg n sop durian. btw nice info
     
  9. Fatahillah

    Fatahillah Member

    Joined:
    Jun 27, 2014
    Messages:
    460
    Likes Received:
    20
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    Mie Aceh nikmat gan...dan durian medan apalagi...

    Eh btw, sebetulnya ada ga sih makanan yang betul2 asli medan... seperti misal 'sate medan' atau 'mie medan' adakah gan?
     
  10. Grant Verleend

    Grant Verleend Active Member

    Joined:
    Sep 10, 2014
    Messages:
    1,234
    Likes Received:
    35
    Trophy Points:
    48
    Google+:
    Duriannya menggiurkan
     
  11. debays

    debays Active Member

    Joined:
    Jul 18, 2014
    Messages:
    1,409
    Likes Received:
    58
    Trophy Points:
    48
    kalo saya sering makan tuh mie aceh n nasi goreng aceh, banyak berjejer di kota tangerang, ga usah jauh2 ke sana. :D
     
  12. wisata di sumatera

    wisata di sumatera New Member

    Joined:
    Sep 29, 2014
    Messages:
    17
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
  13. satriajogja

    satriajogja Member

    Joined:
    Feb 24, 2013
    Messages:
    348
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    18
    Kl ke Medan pengen berburu durenya deh. Kayaknya rasanya juga agak beda dengan yang lain.
     
Loading...

Share This Page