Habibie pun berbicara

Discussion in 'Politik' started by muhrasta, Oct 9, 2013.

  1. muhrasta

    muhrasta New Member

    Joined:
    Sep 20, 2013
    Messages:
    51
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    “Saya berkeyakinan bahwa memajukan suatu bangsa atau daerah tidak bertumpu pad asumber daya alam tetap sumber daya manusia,” kata mantan presiden BJ Habibie dengan gaya khasnya, saat berbicara di depan ribuan mahasiswa Kendari.
    Ia mengemukakan, budaya, agama, dan ilmu pengetahuan serta teknologi harus sinergi dalam mewujudkan pembangunan. Pendidikan, katanya, tidak berarti sekolah, ijazah, dangelar yang berlapis. “Tetapi yang menjadikan anda hebat adalah prestasi dalam bekerja,” katanya.
    Pada kesempatan itu ia meminta masyarakat memanfaatkan otonomi daerah dan iklim demokrasi untuk kemajuan bangsa. “Manfaatkan otonomi daerah dan demokrasi untuk kemajuan bangsa. Kalau gubernurnya sudah dipilih dukung dalam menjalankan pemerintahan dan pembangunan. Jangan saling sikut,” katanya.
    Selainitu, katanya, para pemimpin harus mampu mewujudkan kebijaksanaan yang menguntungkan atau berpihak kepada masyarakat.
    Habibie berpidato dalam rangkaian Silaturahim Kerja Nasional Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (Silaknas-ICMI). Ceramah Habibie yang juga Ketua Dewan Kehormatan ICMI dengan tema “Menuju Pembangunan Daerah yang Mengandalkan Sumber Daya Manusia” itu dihadiri antara lain para tokoh masyarakat, pejabat sipil dan militer, serta sejumlah kepada daerah.
    Para mahasiswa yang hadir saat habibie berpidato tidak bergeming sama sekali. Betapa nyatanya yang dibicarakan oleh mantan presiden itu tentang wujud pemimpin yang sebenarnya. Dan mereka sebaga igenerasi penerus bangsa haruslah memiliki jiwa seperti beliau agar Indonesia dapat berubah.
     
Loading...
Similar Threads - Habibie berbicara
  1. mimi.do
    Replies:
    9
    Views:
    1,953

Share This Page