Ibu Harus Tahu Tips Mencegah Anemia Saat Hamil

Discussion in 'Health & Medical' started by Cindy Purnama, Jul 27, 2018.

  1. Cindy Purnama

    Cindy Purnama New Member

    Joined:
    Apr 20, 2018
    Messages:
    15
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    [​IMG]

    Anemia saat hamil sering terjadi pada wanita yang sedang mengandung. Walaupun hal ini lazim terjadi, bukan berarti bisa dilakukan pembiaran begitu saja. Bahkan jika tidak ditangani dengan benar, penyakit ini bisa berbahaya bagi janin dan dapat menimbulkan depresi bagi Ibu.

    Penyebab terjadinya anemia saat hamil bisa dikarenakan beberapa hal :

    • Rasa mual yang terjadi pada saat hamil, menyebabkan terganggunya pola makan Ibu.
    • Kekurangan zat besi akibat asupan makanan yang tidak seimbang
    • Cadangan zat besi yang berkurang dalam tubuh
    • Meningkatnya kebutuhan zat besi seiring pertumbuhan janin yang dikandung Ibu.
    Anemia biasa semakin menjadi pada trisemester kedua kehamilan. Hal ini disebabkan karena pada trisemster pertama, Ibu sering mengalami mual dan muntah-muntah sehingga nutrisi yang masuk tidak mencukupi. Terutama zat besi yang pada awal kehamilan membutuhkan dua kali lipat dari biasa yang dibutuhkan tubuh. Selain itu, kandungan yang semakin membesar membuat Ibu mudah kelelahan dan tenaga semakin terkuras dengan sendirinya.

    Berikut ini beberapa tips yang bisa Ibu gunakan agar terhindar dari anemia pada saat hamil.

    1. Ibu wajib mengetahui nutrisi bergizi agar selama kehamilan selalu terjaga kesehatannya. Tingkatkan makanan yang memiliki kandungan zat besi yang tinggi. Hal ini bisa berasal dari daging, ikan dan unggas. Selain itu, mengkonsumsi sayur yang memiliki daun hijau berwarna gelap, kacang-kacangan dan telur
    2. Tubuh tidak bisa memproduksi sendiri vitamin C secara alami, padahal vitamin ini sangat dibutuhkan agar penyerapan zat besi bisa sempurna. Karena itu, Ibu yang sedang hamil agar terhindari dari anemia sebaiknya banyak-banyak mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin C ini. seperti buah jeruk, cabe, paprika, kiwi, buah berry, pepaya, dan brokoli
    3. Saat hamil, Ibu sangat membutuhkan asam folat agar sel darah merah dapat bekerja dengan baik. Namun jika asupan yang diterima tidak memenuhi hal tersebut bisa menyebabkan terjadinya anemia. Karena itu, mengkonsumsi roti, sayur hijau, sereal dan salmon akan bagus untuk memenuhi nutrisi ini.
    4. Susu yang diperuntukan bagi Ibu hamil memang diproduksi untuk melengkapi kebutuhan-kebutuhan yang sangat diperlukan pada saat mengandung. Biasanya, kandungan nutrisi yang terdapat di dalamnya seperti kalori, protein, kalsium, zat besi, asam folat, AHA/DHA, seng, vitamin vitamin B, vitamin A, vitamin C, fosfor dan yodium. Hal ini bisa meminimalisir untuk terhindar dari anemia yang biasa terjadi. Sebaiknya teraturlah mengkonsumsinya sesuai dengan ajuran yang diberikan.
    5. Lakukan pemeriksaan darah secara teratur pada saat Ibu hamil. Untuk mengetahui kandungan hemoglobin yang terdapadat di dalam tubuh. Jika terjadi sesuatu yang dapat membahayakan kesehatan atau kekurangan darah, segera bisa diatasi secepatnya. Dokter juga dapat mengetahui lebih cepat penyebab terjadinya anemia yang sedang dialami.
    6. Jika sudah merasa mengalami gejala-gejala anemia, sebaiknya segeralah berkonsultasi dengan dokter kandungan Ibu. Jika pun harus mengkonsumsi suplemen atau vitamin agar terhindar dari anemia saat hamil, dokter dapat memberikan suplemen tepat dan aman yang bisa Ibu gunakan.
    Jangan sepelekan anemia yang terjadi pada saat hamil. Karena hal ini tidak hanya berpengaruh bagi kesehatan Ibu saja, tetapi juga dapat menyebabkan bayi lahir prematur jika tidak ditangani sebagai mana mestinya.

    Demikian beberapa tips yang bisa Ibu bisa terapkan agar terhindar dari anemia saat hamil. Semoga hal ini bermanfaat dan dapat membantu menyehatkan kandungan Ibu dan janin hingga melahirkan tiba.
     
Loading...

Share This Page