Ingin Terbang Melayang di Atas Kota?

Discussion in 'Tourism' started by sempurna99, Sep 28, 2016.

  1. sempurna99

    sempurna99 New Member

    Joined:
    Jun 24, 2016
    Messages:
    2
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Anda mungkin pernah bermimpi untuk terbang melayang dan melihat berbagai pemandangan dari atas kota, tetapi, kemudian Anda sadar bahwa Anda tidak bisa terbang layaknya superman dan melakukan hal ini.

    Jangan sedih, Anda memang tidak memiliki kemampuan seperti tokoh komik di atas, namun Anda masih dapat “terbang” dan melihat berbagai pemandangan menawan dari atas kota, lewat jasa tamasya/wisata udara. Pada dasarnya jasa ini adalah jasa sewa helikopter yang memberikan kesempatan untuk Anda berkeliling langit kota dan melihat berbagai pemandangan spektakuler yang tidak bisa Anda dapatkan dari permukaan tanah.

    Selain untuk tujuan wisata, jasa keliling kota dengan helikopter ini juga dapat digunakan untuk kepentingan lain, misalnya untuk kepentingan bisnis. Jadi misalnya Anda berencana untuk meninjau suatu lokasi, atau bahkan melakukan shooting dari atas udara, jasa ini merupakan pilihan jasa yang tepat.

    Untuk masalah harga Anda juga tidak perlu takut karena harga yang dikenakan sepadan dengan pengalaman dan kegunaan yang dapat ditawarkan jasa ini.

    Jika kemudian Anda memutuskan untuk menggunakan jasa ini, terdapat tiga tips yang dapat kami berikan kepada Anda.

    1. Jangan pakai pakaian yang tebal dan tidak menyerap keringat, berbeda dengan pesawat terbang, helikopter yang dipakai untuk kegiatan jenis ini sering kali tidak memiliki pendingin ruangan dan hanya memanfaatkan udara alami yang masuk dari jendela atau lubang udara lain. Agar Anda tidak basah karena keringat di atas helikopter nanti, hindarilah jenis pakaian yang tebal dan tidak menyerap keringat karena dapat membuat Anda tidak nyaman nantinya.
    2. Makan permen selama perjalanan agar tidak mual, bagi Anda yang belum terbiasa terbang dengan helikopter, pengalaman unik ini sering memberikan Anda rasa pusing dan mual. Untuk menghindari hal ini, ada baiknya ada mengemut permen untuk mengurangi rasa mual yang muncul. Agar lebih terasa efeknya, makanlah permen yang rasanya manis.
    3. Bersiap-siaplah terhadap guncangan helikopter, helikopter cenderung memberikan Anda guncangan yang sering membuat Anda mual, terutama ketika Anda memang tipe orang yang mudah merasa mual karena guncangan selama perjalanan. Guncangan ini hadir karena proses gerak dari helikopter yang sering naik dan turun. Untuk menghindari atau mengurangi rasa mual ini, Anda dapat mempersiapkan obat anti mabuk sebelum perjalanan, dan menghindari membaca tulisan-tulisan kecil, atau melihat HP ketika di perjalanan.

    Sumber : https://ceojetset.com/ingin-terbang-melayang-di-atas-kota/
     
  2. mirza

    mirza Member

    Joined:
    Jul 7, 2016
    Messages:
    98
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    8
    berat euy sewa helikopter

    tapi buat yang butuh mungkin bisa ditolerirlah
     
Loading...

Share This Page