Ini Dia Perbedaan KPR Rumah Baru dan Rumah Bekas

Discussion in 'General Discussion' started by raffa alwii, Mar 2, 2017.

  1. raffa alwii

    raffa alwii Member

    Joined:
    Jun 8, 2016
    Messages:
    79
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    8
    Apakah Anda ingin membeli rumah? Membeli rumah baik baru maupun bekas, semuanya memiliki tata cara tersendiri. Begitu pula saat Anda akan mengajukan pembelian rumah KPR. Dibandingkan membeli secara cash, membeli rumah dengan menggunakan dana KPR ini memang jauh lebih rumit, namun kerumitan ini tidak akan ada artinya karena kita juga akan merasakan segudang keuntungan nantinya. Contohnya saja jika Anda ingin melakukan pembelian rumah dengan harga 1 milyar, sedangkan dana yang Anda miliki hanya 300 juta, Anda dapat membeli secara KPR ini.

    Namun, Anda harus mengingat perbedaan pembelian hunian KPR baru dan bekas. Lantas, apa saja perbedaannya?
    [​IMG]
    Pertama, kesepakatan di awal. Jika KPR hunian yang baru, nantinya Anda akan menghubungi terlebih dulu developer yang memasarkan rumah tersebut, setelah Anda sudah setuju dengan harga yang ditawarkan dengan si developer, nantinya Anda dapat berlanjut ke urusan dengan pihak bank. Sedangkan untuk bekas, Anda tinggal menghubungi pemilik rumah, dan menghubungi bank yang memberikan layanan KPR.

    Kedua, proses pengurusannya. Pada rumah baru Anda harus menyiapkan dokumen pribadi dan pihak developer nantinya akan memberi salinan sertifikat tanah, IMB dan surat tanda jadi. Sesudah semua syarat lengkap, Anda dan developer tinggal pergi ke bank dan mengurus KPR ini. sedangkan untuk rumah bekas, Anda harus meminta salinan surat rumah ke pemilik rumah dan pergi ke bank. Agar nantinya bank semakin yakin, Anda dapat membawa si penjual ke bank.

    Terakhir, biaya tambahan. untuk rumah baru, tergantung developer. Jika mereka sudah bekerja sama, biasanya Anda hanya memerlukan pembayaran booking fee. Sedangkan untuk rumah bekas, tergantung ari penjual, bila kesepakatannya Anda yang harus membayar, sudah pasti Anda yang harus membayarnya. Jadi, sudah tahu perbedaannya bukan? Sebenarnya, rumah KPR ini akan lebih menguntungkan jika Anda melakukan pembelian melalui developer yang terpercaya. Sekarang ini begitu banyak developer abal-abal yang mengaku credible. Salah satu developer yang terpercaya ialah Perumnas. Perumnas akan memberikan Anda hunian yang murah dan berkualitas.

    Baca Juga : http://www.dream-media.org/inilah-5-tahap-pembelian-rumah-lewat-kpr/
     
    Last edited: Mar 2, 2017
  2. mlxjakarta

    mlxjakarta Active Member

    Joined:
    Jan 4, 2016
    Messages:
    1,584
    Likes Received:
    72
    Trophy Points:
    48
    bermanfaat nih infonya
     
Loading...

Share This Page