Vaskulitis adalah istilah umum untuk beberapa kondisi yang menyebabkan peradangan pada pembuluh darah. Penyakit ini disebut juga angiitis atau arteritis. Peradangan bisa membuat pembuluh darah melemah, meregang, lebih besar, atau lebih sempit. Kondisi tersebut bisa menyebabkan aliran darah terhambat dan berkurang, sehingga kerusakan organ dan jaringan bisa terjadi. Vaskulitis dapat menyerang orang pada usia berapa pun. Beberapa jenis vaskulitis memengaruhi pembuluh darah yang menuju atau memasok organ tertentu seperti kulit, mata, atau otak. Sementara jenis lainnya mungkin melibatkan banyak sistem organ pada saat yang bersamaan. Gejala Vaskulitis Gejala vaskulitis sangat beragam dan biasanya dihubungkan dengan berkurangnya aliran darah ke tubuh. Umumnya, pengidap akan mengalami: - Pegal-pegal. - Berkeringat di malam hari. - Kelelahan. - Munculnya ruam. - Demam. - Hilangnya denyut nadi pada tungkai tubuh. - Gangguan saraf, seperi kebas atau lemas. - Turunnya berat badan. - Sakit kepala. Tanda dan gejala lain juga bisa muncul berdasarkan bagian tubuh yang terpengaruh, yaitu: Sistem pencernaan Bila perut atau usus yang mengalami peradangan, pengidap bisa mengalami sakit perut setelah makan. Bisul dan perforasi juga bisa muncul dan bisa menyebabkan darah dalam tinja. Telinga Pusing, bunyi berdering di telinga dan gangguan pendengaran mendadak bisa terjadi. Mata Vaskulitis bisa membuat mata seseorang terlihat merah dan gatal atau terbakar. Arteritis sel raksasa bisa menyebabkan penglihatan ganda dan kebutaan sementara atau permanen pada satu atau kedua mata. Hal itu terkadang merupakan tanda pertama penyakit. Tangan atau kaki Beberapa jenis vaskulitis dapat menyebabkan mati rasa atau kelemahan pada tangan atau kaki. Telapak tangan dan telapak kaki mungkin membengkak atau mengeras. Paru-paru Pengidap mungkin mengalami sesak napas atau bahkan batuk darah jika vaskulitis memengaruhi paru-paru. Kulit Pendarahan di bawah kulit bisa muncul sebagai bintik merah. Vaskulitis juga dapat menyebabkan benjolan atau luka terbuka pada kulit pengidap. ima hafidhotul, Feb 8, 2023 #1 (You must log in or sign up to reply here.) Show Ignored Content Loading... Similar Threads - Inilah Gejala Vaskulitis Inilah Gejala Skiatika ima hafidhotul, Feb 20, 2023, in forum: Health & Medical Replies: 0 Views: 282 ima hafidhotul Feb 20, 2023 Inilah Gejala Cystitis ima hafidhotul, Feb 20, 2023, in forum: Health & Medical Replies: 0 Views: 287 ima hafidhotul Feb 20, 2023 Inilah Gejala Periodontitis ima hafidhotul, Feb 18, 2023, in forum: Health & Medical Replies: 0 Views: 277 ima hafidhotul Feb 18, 2023 Inilah Gejala Bronkiektasis ima hafidhotul, Feb 18, 2023, in forum: Health & Medical Replies: 0 Views: 251 ima hafidhotul Feb 18, 2023 Inilah Gejala Frostbite ima hafidhotul, Feb 17, 2023, in forum: Health & Medical Replies: 0 Views: 253 ima hafidhotul Feb 17, 2023 Share This Page Tweet Log in with Facebook Log in with Twitter Your name or email address: Do you already have an account? No, create an account now. Yes, my password is: Forgot your password? Stay logged in