Sumber : Jual obat gonore atau kencing nanah Penyakit Menular seksual merupakan penyakit yang menular melalui hubungan seksual. Penyakit menular seksual atau PMS memiliki banyak jenisnya. Salah satu penyakit menular seksual adalah gonore atau gonorrhea. Gonorrhea adalah penyakit menular seksual yang disebabkan oleh bakteri Neisseria gonorhoeae. Di Indonesia penyakit gonorrhea atau gonore dikenal dengan sebutan penyakit kencing nanah. Karena penyakit gonore membuat si penderitanya mengalami kencing yang disertai keluarnya nanah dari dalam penis maupun vagina. Gonore sendiri merupakan penyakit yang tertular melalui hubungan seksual. Gonorrhea adalah penyakit yang dapat menyerang pria dan wanita. Biasanya bakteri penyebab gonorrhea akan menyebar sekitar dua hingga 10 hari setelah tertular. Penyakit gonore merupakan salah satu penyakit yang cukup berbahaya di dunia dan terancam tak bisa diobati. Gonore tidak hanya menular karena melakukan seks kelamin. Tetapi juga bisa tertular karena melakukan hubungan seks anal, dan juga seks oral. Pada tahun 2015, gonore menjadi penyakit yang cukup banyak terjadi di Amerika Serikat yang mencapai angka 400 ribu kasus. Bahkan gonore menjadi salah satu penyakit menular seksual yang cukup sulit untuk di obati di negeri Paman Sam tersebut. Gejala Gonorrhea Penyakit gonore merupakan salah satu penyakit yang cukup berbahaya. Sebagian besar penderitanya pun merasa tidak menemukan gejala apapaun, meskipun sebenarnya mereka sudah mengidap bakteri penyebab gonore. Tetapi ada beberapa tanda yang bisa menunjukan bahwa anda sedang terserang gonore, seperti: Perihnya saat buang air Sakit pada testis Radang Mengeluarkan Cairan seperti nanah dari vagina atau penis Keluar darah saat berhubungan seks pada wanita Lakukan Pemeriksaan Sebelum Terlambat Jika anda menemukan beberapa gejala seperti diatas. Maka sebaiknya anda melakukan pemeirksaan ke dokter spesialis kelamin. Salah satu lokasi yang tepat untuk melakukan pemeriksaan kesehatan kelamin adalah klinik andrologi. Dengan melakukan pemeriksaan sedini mungkin, maka anda dapat melakukan pengobatan secara tepat. Agar diketahui apakah anda terkena gonore atau tidak, biasanya dokter akan mengambil cairan dari penis, vagina, dubur, dan bagian rahim untuk dilakukan pemeriksaan di laboratorium. Terkadang ada juga dokter yang memeriksa cairan urine untuk mengetahui apakah anda mengalami gonore atau tidak. Apabila anda memang mengidap gonore, ada baiknya untuk tidak melakukan hubungan seks dengan orang lain untuk menghindari tertularnya orang lain. Pengobatan Gonore Gonorrhea adalah salah satu penyakit kelamin yang terkadang tidak menemukan gejala apapun pada penderitanya. Tetapi gonore bisa dilakukan pengobatan dengan beberapa cara yang umum, yakni dengan melakukan penyuntikan antiobiotik. Namun kabar yang mengejutkan bagi penderita gonorrhea adalah bakteri penyebab gonore diketahui sudah kebal terhadap antibiotik yang biasa diberikan pada pasien gonore. Hal ini dikarenakan penelitian yang dilakukan, terlihat bahwa bakteri gonore tidak lagi ampuh diatasi dengan antibiotik. Bahkan pada 2016 sudah ditemukan pasien di Kanada yang tidak bisa diobati dengan antibiotik yang biasa diberikan pada pasien gonore. Tentunya hal ini sangat berbahaya, terlebih jika gonore tidak diobati maka dapat menyebabkan kemandulan dan infeksi darah. Pencegahan Gonore Gonore bisa dicegah dengan beberapa cara yang bisa anda lakukan. Caranya adalah dengan tidak berganti-ganti pasangan seksual. Karena dengan seringnya berganti-ganti pasangan seksual, hal tersebut dapat menyebabkan anda terserang gonore. Baca Juga : cara mengetahui 4 gejala sifilis Cara lain yang bisa anda lakukan untuk menghindari gonore adalah dengan melakukan seks aman. Seperti melakukan seks dengan menggunakan kondom, dan juga melakukan seks dengan satu pasangan saja. Cara lainnya selalu mengkonsumsi makanan sehat. Dan selalu menjaga kebersihan organ intim anda. Karena penyakit gonore disebabkan oleh bakteri. Sehingga dengan menjaga organ intim, maka hal tersebut bisa mencegah anda dari virus Neisseria gonorhoeae. Jika anda memang sudah mengidap gonore, ada baiknya anda mengatakan hal ini kepada pasangan. Agar anda berdua dapat melakukan pengobatan secara tepat dan pasangan anda tidak tertular. resi raphael, Sep 27, 2019 #1 (You must log in or sign up to reply here.) Show Ignored Content Loading... Similar Threads - Kencing Nanah Penyakit Tempatnya Keluhan Tentang Penyakit Kencing Nanah Bagus_permadi, Jan 6, 2021, in forum: Health & Medical Replies: 0 Views: 916 Bagus_permadi Jan 6, 2021 Penyakit Gonore atau Kencing Nanah Itu Apa? motionape, Aug 30, 2019, in forum: Health & Medical Replies: 1 Views: 678 resi raphael Sep 3, 2019 Inilah Tanda dan Gejala Penyakit Gonore Selain Kencing Nanah Safatunissa28, Jun 19, 2019, in forum: Health & Medical Replies: 3 Views: 812 Safatunissa28 Jun 22, 2019 Wajib tahu, BAHAYA PENYAKIT KENCING NANAh (Gonore) hendipermana, Jul 6, 2017, in forum: Health & Medical Replies: 0 Views: 703 hendipermana Jul 6, 2017 Apa itu penyakit Kencing Nanah ? klinik apollo, Mar 23, 2016, in forum: Health & Medical Replies: 13 Views: 2,435 klinik apollo Apr 20, 2016 Share This Page Tweet Log in with Facebook Log in with Twitter Your name or email address: Do you already have an account? No, create an account now. Yes, my password is: Forgot your password? Stay logged in