Keutamaan Membaca Al-Quran dengan Suara Lirih

Discussion in 'General Discussion' started by Faidah Wa, Apr 21, 2015.

  1. Faidah Wa

    Faidah Wa Member

    Joined:
    Apr 14, 2015
    Messages:
    59
    Likes Received:
    4
    Trophy Points:
    8
    KEUTAMAAN MEMBACA AL QUR'AN DENGAN SUARA LIRIH


    Dari ‘Uqbah bin Amir al-Juhani radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Orang yang membaca al-Qur’an dengan mengeraskan suaranya, seperti seseorang yang bersedekah dengan terang-terangan. Dan orang yang membaca al-Qur’an dengan suara yang lirih, seperti seseorang yang bersedekah dengan sembunyi-sembunyi.”
    (HR. At-Tirmidzi, Abu Dawud dan an-Nasaai, berkata at-Tirmidzi: hadits ini hasan gharib. Dan dishahihkan oleh al-Imam al-Albani dalam shahih Abu Dawud)

    Al-Imam at-Tirmidzi berkata setelah menyebutkan hadits ini, “ Dan makna hadits ini adalah, bahwa seseorang yang membaca al-Qur’an dengan suara lirih lebih afdhal dibandingkan dengan seseorang yang membaca al-Qur’an dengan suara keras. Karena sedekah dengan sembunyi-sembunyi lebih utama menurut ahlul ilmi dibandingkan dengan sedekah dengan cara terang-terangan.

    Dan maknanya menurut ahlul ilmi, agar seseorang selamat dari sikap ‘ujub (membanggakan dirinya), karena kekhawatiran adanya sikap ujub pada seseorang yang beramal secara sembunyi-sembunyi tidak sama dengan kekhawatiran adanya sikap ujub darinya ketika beramal secara terang-terangan.

    Faidah disampaikan al ustadz Abdulaziz Bantul hafizhahullah

    TIS
    Via WA Al-Manshuroh

    Sumber Artikel: di sini
     
  2. abditea

    abditea Member

    Joined:
    Sep 24, 2014
    Messages:
    503
    Likes Received:
    23
    Trophy Points:
    18
    Oh begitu ya, di tempat ane kok malah paka spiker ya*bingung*
     
  3. Faidah Wa

    Faidah Wa Member

    Joined:
    Apr 14, 2015
    Messages:
    59
    Likes Received:
    4
    Trophy Points:
    8
    Rasulullah yang bersabda demikian ...
     
  4. Hari Agustomo Nugroho

    Hari Agustomo Nugroho Active Member

    Joined:
    Mar 13, 2015
    Messages:
    1,195
    Likes Received:
    78
    Trophy Points:
    48
    Google+:
    Waduh,,,
    Padahal semua orang yang Ngaji di masjid tempat saya, baik yang muda maupun yang tua, rata- rata pakai pengeras suara,,,,

    Kurang benar dong mereka?
     
  5. Faidah Wa

    Faidah Wa Member

    Joined:
    Apr 14, 2015
    Messages:
    59
    Likes Received:
    4
    Trophy Points:
    8
    Bukannya benar atau kurang benar. Ini masalah keutamaan.. Seperti bersedekah., Terang2an boleh,.. Tetapi dengan sembunyi2 itu lebih baik. Ini hadits Rasulullah lo ya, bukan kata2 saya, Dan juga dijelaskan oleh Imam Tirmidzi.

    Demikian yang dimaksud artikel ini. Dan sudah seharusnya kita beruswah kepada Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam, Dan tidak mempertentangkan perkataan beliau dengan orang lain, sekalipun dia Abu Bakar Dan Umar, sebagaimana dikatakan oleh Ibnu Abbas radhiyallahu anhuma: “Hampir saja menimpa kalian hujan batu dari langit, aku berkata “Rasulullah shallallahu 'alihi wa sallam berkata demikian” lantas kalian berkata, “Abu Bakar dan Umar berkata demikian dan demikian”
     
  6. Hari Agustomo Nugroho

    Hari Agustomo Nugroho Active Member

    Joined:
    Mar 13, 2015
    Messages:
    1,195
    Likes Received:
    78
    Trophy Points:
    48
    Google+:
    Oh begitu,,,
    Insya Allah benar nih, soalnya hadits Rasulullah, saya malah baru tahu*malu1*
     
Loading...

Share This Page