Konsumsi Daging Berlebih Memicu Kembung Diperut

Discussion in 'Health & Medical' started by kurnia hapsari, Aug 31, 2018.

  1. kurnia hapsari

    kurnia hapsari New Member

    Joined:
    Mar 21, 2018
    Messages:
    3
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Konsumsi Daging Berlebih Memicu Kembung Diperut

    [​IMG]
    Kalian semua pasti pernah ngerasainkan gimana rasanya konsumsi daging berkali-kali dalam sehari? hehe,, apalagi kalo stok di kulkasnya banyak :rolleyes: Segala jenis daging seperti daging sapi, ayam, kambing, dll memang memiliki nilai gizi yang besar dan juga sangat nikmat ketika di santap ya .. Tapi, kamu juga harus tahu kalo konsumsi daging juga harus ada batasnya.

    Yaps.. ini dikarenakan daging yang memiliki kadar serat rendah, sehingga bisa memicu panas didalam tubuh. Pastinya, hal ini akan membuat perut merasa tak nyaman, hingga dipenuhi banyak gas. Gas ini memicu kembung dan juga sering kali memicu susah untuk buang air besar.

    Namun bukan berarti kamu harus menjauhi konsumsi daging sapi ya guys, yang benar itu adalah bagaimana caranya supaya kita bisa mengimbangi pasokan sayur dan buah-buahan kedalam tubuh kita..

    Jadi, bukan salah daging ya kalo kamu ngerasain perut yang kembung hihi
    Itu semua karena kamu lupa klo buah sama sayur juga penting, untuk penuhi kebutuhan serat dalam tubuh ;) Bisa di buktiin kok, dijamin deh perut kamu ga bakalan kembung meskipun makan banyak daging, klo sayuran sama buah-buahan nya juga mencukupi xixi

    Bukan itu aja, berikut ini merupakan efek yang dapat dirasakan jika konsumsi banyak daging ;

    • Memiliki bau mulut

    Daging merupakan makanan yang mengandung banyak protein. Sayangnya, terlalu banyak makan daging ternyata bisa memicu bau pada mulut anda. Ini dikarenakan adanya proses metabolisme tubuh, yang memicu bahan kimia keton.Nah, jika tidak ingin seperti ini, makan dagingnya secukupnya aja ya...

    • Memicu pertambahan berat badan

    Sudah menjadi rahasia umum, rupanya orang-orang yang konsumsi daging lebih mudah untuk mengalami pertambahan berat badan. Ini dikarenakan kandungan protein yang menambah masa berat dalam tubuh anda

    • Rentan terkena penyakit kanker

    Dalam banyak artikel juga telah di jelaskan bahwasannya orang yang memiliki kegemaran pada daging memiliki resiko yang tinggi untuk terkena kanker. Makanya, anda harus bisa mengimbangi pula untuk konsumsi buah dan sayur. Ini akan membantu dalam memperkecil resiko untuk tidak terkena kanker

    Orang-orang yang diberi pantangan untuk tidak konsumsi daging terlalu banyak ;

    Anda harus tahu bahwasannya ada beberapa jenis orang yang disarankan dokter untuk mengurangi konsumsi daging, bahkan tidak mengkonsumsinya sama sekali. Ini dikaitkan dengan kekhawatiran pada penyakit yang di derita. Jika tidak mengindahkan larangan dari pihak medis, maka resiko keparahan penyakit seseorang bisa bertambah dengan mudah. Dan orang-orang tersebut merupakan : penderita darah tinggi, penderita kolesterol tinggi, penderita maag, penderita radang usus, penderita hisprung, penderita diabetes, dan masih banyak lagi

    Jika kamu memiliki informasi lain tentang efek samping jika konsumsi daging yang terlalu banyak, silahkan balas di kolom komentar ya :rolleyes:
     
Loading...

Share This Page