Minuman Bersoda Dapat Memperlancar Haid, Mitos Atau Fakta Yah Sis?

Discussion in 'Health & Medical' started by melisa, Sep 26, 2017.

  1. melisa

    melisa Member

    Joined:
    Apr 18, 2017
    Messages:
    112
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    18
    [​IMG]
    Selamat siang Gan Sis bagaimana kabarnya? Mudah-mudahan sehat selalu yah, nah kali ini Ane bakalan membahas mengenai permasalahan Haid ataupun tamu bulanan yang seringkali jadi tamu yang gak diundang setiap bulannya, nah daripada penasaran sama artikelnya langsung aja yah gan sis penjelasan lengkapnya di bawah ini.

    Hampir sebagian besar wanita akan mengalami nyeri saat mengalami haid, sehingga banyak yang mencari cara memperlancar haid karena umumnya saat aliran darah haid Anda lancar maka gejala-gejala PMS dapat segera berkurang dan akhirnya siklus menstruasi Anda akan berjalan normal.

    Perlu Anda ketahui juga bahwa pada umumnya wanita dewasa akan mengalami siklus menstruasi ataupun siklus haid yang berbeda-beda, karena ada yang mengalami 2-3 hari, ada juga yang mengalami 7 hari ataupun lebih.

    Diketahui ada banyak penyebab wanita tidak mengalami siklus menstruasi yang lancar seperti karena mengalami stres, perubahan kadar hormon, mengalami kehamilan, penggunaan KB, mengalami tiroid, pola hidup yang buruk, dll.

    Namun, dibalik hal tersebut terdengar kabar bahwa jika ingin memperlancar haid cara mudahnya adalah dengan mengkonsumsi minuman bersoda, tapi apakah hal tersebut adalah mitos atau fakta yah Sis? Jika Anda penasaran maka simak terus artikel ini sampai tuntas.


    Minuman Bersoda Dapat Memperlancar Haid, Mitos Atau Fakta yah Sis?
    [​IMG]

    Sebelum membahas lebih lanjut ada baiknya Anda mengetahui kandungan apa saja yang ada di dalam minuman bersoda ataupun minuman berkarbonasi. Biasanya di dalam minuman bersoda terdapat pemanis buatan, asam fosfat, kafein, dan kandungan lainnya.

    Efek buruk jika minuman bersoda ini dikonsumsi secara berlebihan adalah bisa menyebabkan kenaikan gula darah atau reaksi insulin di dalam tubuh, belum lagi penambahan berat badan dan masalah kesehatan lainnya.

    Selain itu kandungan asal fosfat dapat mengganggu kemampuan tubuh menyerap kalsium sehingga dapat menyebabkan osteoporosis, dan pelunakan pada tulang.

    Asam fosfat juga dapat berinteraksi dengan asam lambung, sehingga kemungkinan akan memperlambat pencernaan dan menghambat penyerapan nutrisi. Sehingga ada baiknya Anda jangan meminum minuman bersoda secara sering.

    Lalu, Apakah Minuman bersoda Dapat Memperlancar Haid?
    [​IMG]

    Terdapat sebuah studi yang dilakukan pada wanita yang belum pernah melahirkan mendapatkan hasil bahwa dengan meminum minuman bersoda selama haid dapat meningkatkan beberapa hal seperti: volume haid ataupun banyaknya darah, rasa nyeri dan memperpanjang durasi haid tanpa, namun minuman bersoda tidak mempengaruhi siklus haid tersebut.

    Diketahui bertambahnya rasa nyeri itu disebabkan oleh adanya bahan-bahan yang terkandung di dalam minuman bersoda, sehingga dapat mempengaruhi kontraksi uterus dan mekanisme hemostatik.

    “Maka dari itu dapat disimpulkan bahwa minuman bersoda mempengaruhi fungsi sistem reproduksi wanita”.

    Bahkan periset dari Harvard School of Public Health menemukan adanya bahaya baru yang sangat mengkhawatirkan dari mengkonsumsi minuman bersoda jika dikonsumsi secara berlebihan dan menerbitkannya di dalam jurnal Human Reproduction.

    "Studi kami menambah kekhawatiran tentang mengkonsumsi minuman manis bergula ataupun minuman bersoda di kalangan anak-anak dan remaja di Amerika Serikat dan tempat lain," kata peneliti utama studi tersebut, Karin Michels, seorang profesor di Harvard Medical School, dalam sebuah siaran pers.

    "Perhatian utama adalah tentang obesitas yang bisa menyerang masa kanak-kanak, namun penelitian kami menunjukkan bahwa usia menstruasi pertama (menarche) terjadi lebih awal terlepas dari indeks massa tubuh, di antara anak perempuan yang mengkonsumsi minuman paling tinggi yang dipermanis dengan tambahan gula”.

    Jadi dapat disimpulkan bahwa minuman bersoda tidak memperlancar haid dan hanya akan mengeluarkan volume darah haid tanpa memperlancar haid, selain itu sangat mempengaruhi sistem reproduksi wanita.

    Sehingga ada baiknya Anda menggunakan cara alami untuk memperlancar menstruasi dibandingkan dengan menggunakan cara diatas karena belum tentu terbukti secara medis

    Selain itu jika misalkan Anda mengalami masalah dengan siklus menstruasi Anda maka segeralah konsultasikan kepada dokter Anda dan semoga saja artikel ini dapat menambah wawasan Anda yah Sis semoga bermanfaat.

    Sumber: klinikginekologi.net
     
Loading...

Share This Page