Pelajaran dari Tukang Cukur pada Koruptor

Discussion in 'Politik' started by mayzura21, Mar 7, 2014.

  1. mayzura21

    mayzura21 Member

    Joined:
    Dec 15, 2013
    Messages:
    185
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    18
    *halo* Tukang cukur merupakan profesi yang sangat hebat dan prestisius. Pertama mereka (tukang cukur) memegang kepala siapa saja, mulai dari anak-anak sampai orangtua, buruh hingga kepala presiden pun dipegang. *jail*

    Walau seperti itu, si tukang cukur tidak sombong dan tidak menganggap dirinya hebat karena telah memegang kepala orang-orang penting. Mereka menyadari bahwa di atas langit masih ada langit. *keren3*

    saya berganti kepala. Yah dari kepala yang telah usang menjadi kepala lebih baru dan segar. Ternyata era sekarang untuk orang berganti kepala itu, tidaklah sulit mencarinya. Kalau era dulu satu kota hanya ada sekitar 1-5 orang saja. Namun sekarang sudah menjamur kemana-mana. Akses dan biaya pun mudah. Kita tinggal bilang, “Pak mau ganti kepala, yang lebih rapi dan nampak enak dipandang.” Orangnya pun langsung melaksanakan apa yang kita minta aja. Langsung deh, 10-15 menitan selesai pergantian kepalanya. Bagaimana tertarik untuk ganti kepala sahabat ? Agar lebih encer, lebih segar dan lebih tampan / cantik ? Cuma 7-8rb saja sudah bisa ko. :)

    Hihi…ganti kepala atau profesi wiraswasta yang disebut dengan tukang cukur. Merupakan profesi yang sangat hebat, luar biasa dan prestisius. Pertama mereka (tukang cukur) memegang kepala siapa saja, mulai dari anak-anak sampai orang tua. Mulai dari buruh hingga kepala presiden pun dipegang. Hebat bukan ? Padahal, kepala itu adalah salah satu hal yang paling berharga. Banyak kejadian di lapang, yang hanya pegang kepala tanpa sengaja, darah bisa mengalir dari tubuh. Atau yang lebih parahnya lagi nyawa melayang. Hanya ditukang cukur kepala siapapun bisa dijamah, tanpa adanya darah yang mengalir. Tapi, walau seperti itu si tukang cukur juga tidak sombong dan menganggap dirinya hebat. Karena telah memegang kepala orang-orang penting. Mereka menyadari bahwa di atas langit masih ada langit. Kepala presiden saja dipegang sama tukang cukur. Apalagi kepala tukang cukur ?

    Karena mereka menyadari bahwa dalam mencari nafkah itu pasti ada enak dan enggak. Ada yang berpenampilan bagus dan tidak. Ya itulah hidup. Poin terpentingnya kan halal ! Iyakan ? Kalau ingin hidup barokah dan damai ya harus cari yang halal dan selalu bersyukur itu sudah pasti. Paketnya kan yang baik sama yang baik dan yang buruk sama yang buruk.

    Hem, tukang cukur dengan upah yang segitu. Di tempat, kondisi dan keadaan yang sama bisa hidup hingga sekarang, bahkan mampu menyekolahkan anak-anaknya. Kenapa yang koruptor itu gak bisa ya ? Upahnya dan semuanya tinggi serta bagus. Masih saja korupsi. :(

    [​IMG]

    Saya dulu sempat berpikir, apa menekuni pekerjaan menjadi tukang cukur dapat menghasilkan penghasilan tiap harinya. Soalnya kan satu orang yang potong rambut tidak tiap hari, melainkan 3-4 minggu sekali. Ternyata setelah saya tadi tanya, “Alhamdulillah tiap hari ada saja yang cukur rambut mas.” Hem saya jadi sadar. Memang kalau yang namanya rezeki itu sudah diatur oleh Tuhan. Jadi yang penting kita seimbangkan antara doa dan usaha. Betul gak sahabat ?

    Hem, tukang cukur saja bersyukur dengan profesinya yang dipandang sebelah mata sama masyarakat. Walaupun sebenarnya masyarakat sangat membutuhkan tukang cukur. Sedikit tapi halal dan barokah itu yang mereka cari. “Yang pentingkan halal dan barokah mas. Itukan yang bikin hidup tenang dan damai. Banyak uang kalau gak bikin hati tenang dan damai buat apa mas. Wong hidup itu hanya sekali saja.” Ucap tukang cukur asal Kota Batu. Maka yang namanya kedamaian, ketenangan dan kemudahan dalam menjalani hidup pun didapat. Beda sama tukang korupsi yang suka mencukur bukan hanya kepala tapi sampai ke hatinya masyarakat Indonesia. Bukan ketenangan yang mereka dapat. Melainkan keresahan dan kebimbangan dalam menjalani kehidupan ini. Hem jadinya, sahabat pilih yang mana ? Tukang cukur atau tukang korupsi ?

    Segala hal itu berpasang-pasangan yang baik sama yang baik begitu juga dengan yang buruk. Jadi kalau dapat uangnya dari yang buruk dengan korupsi. Ya jangan minta kedamaian hidup, yang ada pasti keresahan dan masalah-masalah yang silih berganti tanpa jeda. Itulah Hukum Sebab Akibat.

    Terima kasih atas ilmunya pak. Semoga istiqomah selalu mencari yang halal dan barokah. Semoga terus menginspirasi dan semoga kedepannya Indonesia menjadi semakin baik dan terbebas dari korupsi.

    nah itulah pelajaran dari seorang tukang cukur kepada koruptor, semoga kisah diatas bisa di ambil hikmah nya, untuk masa depan indonesia negara kita tercinta. *pahlawan*
    sumber : www.iswahyudi779.wordpress.com
    repost by : http://fujianto21-chikafe.blogspot.com
     
  2. pram

    pram Well-Known Member

    Joined:
    Sep 23, 2013
    Messages:
    3,099
    Likes Received:
    161
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    Tukang cukur merupakan

    Tukang cukur merupakan profesi yang sangat hebat dan prestisius

    bener sekali mas, soalnya kepala siapa saja di pegang... ngak peduli presiden, pejabat, dll *ketawa4*
     
  3. mayzura21

    mayzura21 Member

    Joined:
    Dec 15, 2013
    Messages:
    185
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    18
    iya mas dia gak sombong

    iya mas dia gak sombong *ketawa4*
     
  4. Ardilas

    Ardilas Super Level

    Joined:
    Feb 18, 2013
    Messages:
    4,243
    Likes Received:
    317
    Trophy Points:
    83
    Google+:
    Dia juga suka nyuruh,

    Dia juga suka nyuruh, nunduklah.. miringlah. Kita gak brani membantah bro.
     
  5. iskandar22

    iskandar22 Member

    Joined:
    Sep 26, 2013
    Messages:
    802
    Likes Received:
    40
    Trophy Points:
    28
  6. ncang

    ncang Super Level

    Joined:
    Feb 7, 2013
    Messages:
    4,655
    Likes Received:
    761
    Trophy Points:
    113
    Google+:
    jadi ini maksudnya kalau mau

    jadi ini maksudnya kalau mau korupsi jangan pernah bercukur ? gondrong donk ya *bingung*
     
  7. Raka

    Raka Member

    Joined:
    Jan 20, 2014
    Messages:
    105
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    Tukang cukur tak kenal ampun,

    Tukang cukur tak kenal ampun, sukanya nyuruh orang dan gak pandang bulu megang-megang pala orang
     
Loading...

Share This Page