Usaha makanan memang dinilai sangat mudah dan praktis, banyak yang tidak terpikirkan untuk membuat sebuah proposal usaha makanan, tetapi perlu Anda ketahui bahwa tidak membuat proposal sedari awal usaha akan membuat Anda menyesal di kemudian hari. Untuk itu Anda wajib tahu mengenai pentingnya membuat proposal bagi bisnis Anda. Apa alasannya? Karena proposal merupakan salah satu cara untuk mengembangkan usaha. Walaupun bukan perusahaan atau pabrik besar, proposal sangat berdampak bagi usaha makanan agar tidak monoton. Anda perlu mempersiapkan proposal sejak awal usaha Ada dimulai, karena jika Anda membutuhkan diwaktu yang sangat sempit dan dikejar waktu, mau tidak mau Anda harus menyewa seorang tenaga ahli dalam membuat proposal, dan itu akan memakan dana yang lebih besar. Pada intinya, proposal sangat dibutuhkan untuk usaha sekecil apapun, karena dalam proposal terdapat sebuah business plan yang akan menjadi dasar bagi perencanaan lanjutan. Dan dari situlah pengembangan usaha Anda ditentukan. Baca juga: 9 Cara Memasarkan Produk Makanan Agar Untung Melejit Di dalam artikel Anda akan mengetahui poin penting yang dibutuhkan dalam membuat proposal bisnis yang sederhana, yang di antaranya adalah: 1. Produk Anda Jelaskan jenis produk makanan Anda, apa kelebihannya dan apa yang membedakannya dari produk makanan lain yang sering ditemukan. Juga sampaikan keunggulan produk makanan Anda sehingga Anda prediksikan akan laku di pasaran. 2. Target Pasar Perhatikan karakter produk makanan yang cocok dengan pasaran, untuk menentukan hal ini Anda perlu melakukan riset pasar. Kenali daya beli pasar, pola konsumsi pasar dan peta persaingan beberapa jenis pasar dan menentukan pasar mana yang tepat untuk produk Anda. 3. Langkah Strategis Setelah mengetahui karakter produk makanan dan pasar yang ditargetkan, Anda harus menentukan konsep penjualan Anda seperti menggunakan booth atau café, take away atau makan ditempat. Anda perlu menyusun Langkah strategis dari segala sisi, mulai dari pemasaran, pelayanan hingga pengembangan. 4. Proyeksi Keuangan Anda perlu membuat laporan keuangan yang detail seperti laporan arus kas, laporan laba rugi, proforma arus kas, proforma laba rugi serta neraca agar Anda bisa menentukan Langkah selanjutnya untuk usaha Anda di masa yang akan datang. Itulah beberapa alasan mengapa Anda harus paham betul pentingnya proposal dalam usaha Anda. Ada banyak manfaat serta kemudahan yang bisa Anda dapatkan dari proposal yang sudah Anda miliki. Issyana, Sep 1, 2020 #1 (You must log in or sign up to reply here.) Show Ignored Content Loading... Similar Threads - Pentingnya Membuat Proposal Pentingnya Pendirian Badan Usaha untuk Bisnis Anda smartlegal, Oct 14, 2019, in forum: Usaha Kecil Menengah Replies: 10 Views: 3,655 semutaspal Jul 10, 2020 Pentingnya Sebuah Aplikasi Toko dalam Sebuah Bisnis kios software, Oct 29, 2018, in forum: Usaha Kecil Menengah Replies: 0 Views: 294 kios software Oct 29, 2018 Tips Membuat Kemasan Produk yang Menarik untuk Bisnis UMKM Triana A., Aug 31, 2020, in forum: Usaha Kecil Menengah Replies: 2 Views: 913 Gifterindo Dec 3, 2020 Rumah Tingkat, Tapi Susah Membuat Tangga? Pakai Produk Dari Kami Golasin pak, Aug 16, 2019, in forum: Usaha Kecil Menengah Replies: 2 Views: 846 Golasin pak Aug 19, 2019 Pastikan Siapkan 5 Hal Berikut Ini Sebelum Membuat SKA maupun SKT Garena, Mar 1, 2019, in forum: Usaha Kecil Menengah Replies: 1 Views: 980 BangDen Mar 1, 2019 Share This Page Tweet Log in with Facebook Log in with Twitter Your name or email address: Do you already have an account? No, create an account now. Yes, my password is: Forgot your password? Stay logged in