Sekilas Tentang Pohon cendana

Discussion in 'General Discussion' started by Dhantws, Apr 4, 2018.

  1. Dhantws

    Dhantws Member

    Joined:
    Mar 2, 2018
    Messages:
    26
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    8
    Nama cendana ini sangat akrab bagi banyak orang. Kedua Presiden RI, Soeharto, tinggal di sebuah jalan yang dinamai jalan cendana ini. Ya, Banyak sekali nama dengan cendana

    Cendana (yang dalam dunia perdagangan dikenal dengan nama cendana, yang bersifat endemik di Provinsi Nusa Tenggara Timur dan Kabupaten Maluku Tenggara Barat (Surata, 2007). Penyebaran cendana di Indonesia saat ini meliputi Bondowoso dan Jember (Jawa Timur), Bali, Gunung Kidul (DIY), Sulawesi dan Maluku (Rahayu et al, 2002). Beberapa daerah yang telah dijadikan sebagai tempat tumbuh cendana adalah Timor, Sumba, Flores, Alor, Solor, Wetar, Lomblen dan Rote.

    pohon cendana.jpg

    Kandungan senyawa santalol pada batang dan akar cendana membuat batang cendana menjadi harum. Senyawa santalol ini adalah untuk bahan dasar dalam industri farmasi dan kosmetik. Bagian-bagian dari kayu yang mengandung santalolnya yang dijadikan ukiran dan bahan kerajinan lainnya dijual dengan harga tinggi. Di dunia perdagangan, cendana sangat populer oleh bangsa-bangsa dunia karena aromanya yang wangi
    cendana.jpg
    Secara morfologi cendana memiliki ciri-ciri yaitu menggugurkan daun, tinggi bisa mencapai 20 m dan diameter bisa mencapai 40 cm, tajuk ramping atau melebar, batang bulatnya berlekuk-lekuk, akar tidak berbanir

    Daun cendana adalah Daun tunggal, berwarna hijau, berukuran sekita 4-8 cm × 2-4 cm dan relatif jarang. Bentuk daunnya bulat seperti bentuk pasak, ujung-ujungnya bergelombang, batang kekuningan daun 1-1,5 cm panjang . dan Menjadi tumbuhan yang di gemari oleh sebagian orang.

    Mungkin itu sedikit info tentang kayanya flora Di Indonesia, khususnya Tumbuhan cendana ini.
     
    Damar likes this.
  2. blackking

    blackking Well-Known Member

    Joined:
    Sep 1, 2016
    Messages:
    2,264
    Likes Received:
    157
    Trophy Points:
    63
    Terimakasih telah berbagi informasi tentang pohon cendana,
    dimana bisa dapatkan bibit untuk ditanam
     
    Damar likes this.
  3. Hari Agustomo Nugroho

    Hari Agustomo Nugroho Active Member

    Joined:
    Mar 13, 2015
    Messages:
    1,195
    Likes Received:
    78
    Trophy Points:
    48
    Google+:
    Pohon Cendana agak susah dirawatnya, tahun lalu saya beli dua pohon di daerah Jawa, saya tanam dalam pot, pertumbuhannya lama sekali dan gak tau kenapa, sekarang pohon Cendana saya sudah mati semua
     
    Damar likes this.
Loading...

Share This Page