Stress ? ini dia 4 Titik pijat untuk redakan stres dengan cepat

Discussion in 'Health & Medical' started by yungga19, Jan 29, 2016.

Tags:
  1. yungga19

    yungga19 Active Member

    Joined:
    Nov 28, 2015
    Messages:
    1,455
    Likes Received:
    85
    Trophy Points:
    48
    [​IMG]

    Aden Sering Stress Karena Banyak Kerjaan dan Pusing di Kantor ? ini bisa jadi alternatif ngatasinnya bro..

    Tak suka menggunakan obat-obatan untuk menghilangkan stres? Anda mungkin bisa mencoba cara lain seperti meditasi. Namun, tak semua orang bisa melakukan meditasi dan mendapatkan hasil yang diinginkan. Jika Anda ingin meredakan stres dan merasa santai dengan cepat, Anda bisa mencoba empat titik pijat dengan cara yang disarankan oleh Your Tango ini.

    1. Tekanan di Perut untuk meredakan kecemasan
    Letakkan ujung jari dua tangan Anda di antara pusar dan bagian bawah tulang dada. Secara perlahan, berikan tekanan yang kuat ke dalam dan ke atas. Condongkan tubuh Anda ke depan untuk menekan perut lebih dalam. Setelah itu, bernafaslah dalam-dalam selama satu menit.

    2. Tekanan pada tulang selangka untuk meredakan kecemasan
    Tempatkan jari ketiga Anda di pada bagian datar di ujung tulang selangka. Tekan dengan kuat dan lambat. Kemudian bernafaslah dalam-dalam selama satu menit.

    3. Tekanan pada pantat untuk meredakan frustasi
    Saat Anda berdiri, kepalkan tangan Anda, dan pukulkan pada ujung pantat. Jika Anda berbaring terlentang, maka Anda bisa menekuk lutut dan menempatkan kepalan tangan atau telapak tangan di bawah pantat. Setelah itu ayunkan lutut ke kanan dan kiri, sementara buku-buku jari Anda menekan titik pijat pada pantat dengan kuat.

    4. Daerah antara alis dan tulang dada untuk meredakan kemarahan
    Letakkan ujung jari tengah kanan Anda di antara alis dan gunakan ujung-ujung jari tangan kiri Anda untuk menyentuh bagian tengah tulang dada. Tekan perlahan. Tutup mata Anda dan bernafaslah dalam-dalam pada bagian yang Anda tekan selama satu menit.

    Itulah beberapa macam tekanan pada empat titik pijat yang bisa membantu Anda meredakan stres, frustasi, dan kemarahan secara cepat. Selamat mencoba!

    Sumber : merdeka[dot]com
     
  2. lasealwin

    lasealwin Well-Known Member

    Joined:
    Aug 1, 2015
    Messages:
    1,862
    Likes Received:
    171
    Trophy Points:
    63
    Terimakasih sarannya teman.
    Kalau kita biasanya kalau stress itu suka menyendiri dan menyelami diri.
    Mencoba memperbaiki diri untuk menjadi lebih baik.
    Salam dahsyat
     
  3. pluto01

    pluto01 Member

    Joined:
    May 18, 2015
    Messages:
    497
    Likes Received:
    69
    Trophy Points:
    28
    Biasanya jika saya lg stress saya dengarin music atau googling
     
  4. Tantowi

    Tantowi Active Member

    Joined:
    May 9, 2015
    Messages:
    635
    Likes Received:
    24
    Trophy Points:
    48
    Semua orang punya cara tersendiri gan :) kadang pijatan aja gak ampuh
     
  5. katon

    katon Active Member

    Joined:
    Nov 19, 2015
    Messages:
    1,217
    Likes Received:
    91
    Trophy Points:
    48
    Kalau saya sendiri sering tarik2 area di atas hidung (Diantara dua mata) sehingga tampak seperti flek merah kehitaman, sering malakukan itu akan membuat tingkat stres ringan dan menghilang, Coba dech!!
     
Loading...

Share This Page