Sukses Bisnis Sampingan : Toko Buah di Rumah

Discussion in 'Usaha Kecil Menengah' started by JITUNEWS, Sep 8, 2015.

  1. JITUNEWS

    JITUNEWS New Member

    Joined:
    Sep 2, 2015
    Messages:
    8
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Salah satu peluang usaha yang dapat dilakukan oleh seorang ibu rumah tangga adalah menjual buah-buahan. Berjualan buah-buahan dapat dilakukan dalam mobil boks terbuka ataupun membuka kios di rumah. Dengan membuka toko khusus buah-buahan khusus buah-buahan akan mempermudah orang dalam membali buah tanpa harus pergi ke supermarket atau pasar buah. Selain keuntungan yang diperoleh dari laba penjualan buah-buahan, Anda juga dapat menambah penghasilan dengan membuka jasa bungkus parsel buah-buahan atau menjual jus kesehatan buah-buahan.

    Hal-hal yang perlu dipersiapkan sebelum membuka usaha penjualan buah-buahan adalah menyiapkan tempat untuk usaha penjualan, melakukan survei tempat-tempat untuk memperoleh berbagai jenis buah yang berkualitas dan harga grosir, serta mempersiapkan modal usaha.

    Selain itu modal yang diperlukan untuk membuka usaha penjualan buah-buahan antara lain modal tempat, modal untuk pengadaan beraneka jenis buah, dan modal untuk promosi.

    Dalam pelaksanaannya, sebelum membuka usaha penjualan buah-buahan ada beberapa hal yang harus dilaksanakan, antara lain menyiapkan tempat usaha, mencari referensi tempat untuk membeli buah yang berkualitas dengan harga grosir, melakukan promosi serta menata buah-buahan semenarik mungkin untuk menarik para pembeli.

    Dalam promosi dan pemasarannya, teknik pemasaran yang dapat dilakukan dalam membuka usaha penjualan buah-buahan adalah memberikan pelayanan yang ramah, jujur, serta hindari mengatakan buah tersebut rasanya manis padahal tidak dan memberikan diskon khusus pada pelanggan yang membeli banyak.

    Hambatan yang sering dialami penjualan buah-buahan adalah adanya persediaan buah-buahan yang tidak laku sehingga membusuk. Sedangkan kunci sukses dalam usaha ini terletak pada mutu dan kualitas buah yang dijual.

    Peluang usaha lain yang dapat dijalankan bersamaan dengan bisnis penjualan buah-buahan seperti menerima jasa pembungkusan parsel buah, menjual parcel buah-buahan dan menjual jus kesehatan aneka buah-buahan.

    Sumber Informasi Peluang Usaha |
     
    Last edited by a moderator: Sep 8, 2015
  2. Hari Agustomo Nugroho

    Hari Agustomo Nugroho Active Member

    Joined:
    Mar 13, 2015
    Messages:
    1,195
    Likes Received:
    78
    Trophy Points:
    48
    Google+:
    Usaha apapun jika ditekuni Insya Allah akan berhasil,,,
    Bisa jadi ide untuk berwira usaha nih,,,
     
  3. adi hasan

    adi hasan Member

    Joined:
    Jul 6, 2015
    Messages:
    771
    Likes Received:
    42
    Trophy Points:
    28
    usaha yg unik juga, buka toko buah drumah sendiri....
     
Loading...

Share This Page