Tesla Punya Fitur Dan Teknologi Baru, Ini Bocorannya!

Discussion in 'Otomotif' started by bimo dimas, May 11, 2021.

  1. bimo dimas

    bimo dimas Member

    Joined:
    Oct 26, 2020
    Messages:
    300
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    18
    [​IMG]

    KabarOto.com – Tesla tak sekadar mengejar target tentang kendaraan otonom penuh yang dijadwalkan selesai pada akhir tahun ini. Tapi, pabrikan mobil listrik ini juga bekerja untuk membuat fitur lain dan desain interior khusus.

    Melalui postingan akun Twitter @taylororgan yang memperlihatkan desain kabin Tesla yang cukup unik, dengan kursi depan yang bisa diputar 180 derajat hingga menghadap ke belakang dan setir mobil yang bisa dipindahkan.

    Adanya kursi yang bisa diputar hingga 180 derajat, seluruh penumpang bisa saling duduk berhadapan. Hal tersebut bertujuan melakukan pertemuan atau pembicaraan yang penting di dalam mobil. Sedangkan, untuk lingkar kemudi yang bisa dipindahkan bisa memberikan akomodasi kabin mobil lebih luas.

    Meskipun belum ada informasi apakah Tesla sudah mengajukan paten tersebut, dari keterangannya menyebutkan fitur-fitur tersebut dapat digunakan di mobil penumpang, truk, dan van.

    Kabar lain menyebutkan, jika teknologi ini dipersiapkan untuk mobil otonom Tesla ketika sudah mencapai level tertinggi. Jika semua itu bisa terwujud dan bisa berjalan sendiri, maka pengemudi dan penumpang di dalam mobil bisa melakukan hal lain.

    Sumber: Link
     
  2. blackking

    blackking Well-Known Member

    Joined:
    Sep 1, 2016
    Messages:
    2,264
    Likes Received:
    157
    Trophy Points:
    63
    Mobil canggih nih punya Elon Musk, bisa nyetir sendiri.
    tapi mesti hati-hati karena telah ada kasus kecelakaan dimana penumpangnya semua tewas, karena diduga menggunakan auto tapi digunakan dijalanan yang tidak mendukung sistem bekerja dengan baik.
     
Loading...

Share This Page