Tips Memilih Laptop Baru Sesuai Kebutuhan

Discussion in 'Computer' started by Devita, Apr 11, 2015.

  1. Devita

    Devita Active Member

    Joined:
    Oct 11, 2014
    Messages:
    1,196
    Likes Received:
    43
    Trophy Points:
    48
    Google+:
    [​IMG]
    Saya yakin sebagian member bersosial sudah mempunyai laptop, tetapi bagi para pengunjung forum ini yang akan membeli laptop baru atau ingin mengganti laptop lama dengan yang baru bisa membaca tips berikut ini
    Apabila aden akan membeli laptop baru tentunya ada unsur kebutuhan didalamnya, disini saya akan membagi tingkat kebutuhan tersebut menjadi dua tingkatan, untuk apa nantinya laptop ini digunakan ?, adapun tingkat kebutuhan untuk membeli laptop baru sebagai berikut :

    a. Tingkat Kebutuhan Ringan
    Beberapa kebutuhan yang tergolong ringan antara lain membeli laptop baru untuk sekedar mengetik, browsing, menonton film, mendengarkan lagu. kebutuhan - kebutuhan tersebut tentunya membutuhkan spesifikasi hardware yang tidak terlalu besar, jadi spesifikasi minimum yang bisa digunakan adalah sebagai berikut:

    - Spesifikasi Procesor.
    Untuk procesor aden cukup menggunakan spesifikasi sekelas intel atom, pentium D, intel pentium, AMD Athlon 64 atau Athlon X2

    - Spesifikasi Ram.
    Untuk ram paling tidak membutuhkan kapasitas minimal 1 - 2 GB

    - Hard Disk.
    Spesifikasi hardisk, sobat bisa menggunakan hardisk dengan kapasitas 160 GB atau Lebih.​

    b. Tingkat Kebutuhan Berat.
    Yang tergolong dalam kebutuhan berat adalah apabila aden membeli laptop baru untuk keperluan design grafis, video editing, game dan lain sebagainya, spesifikasi yang diperlukan untuk tingkatan berat ini harus berkualitas karena bisa dibayangkan apabila sobat sedang mengerjakan pekerja design grafis atau video editing memakai laptop dengan spesifikasi rendah tentunya pekerjaannyapun tidak selesai - selesai atau lama selesainya. Pilih spesifikasi laptop sobat minimal memiliki perangkat sebagai berikut :

    - Processor.
    Untuk kebutuhan processor minimal laptop aden memiliki spesifikasi intel core2duo/amd dengan kelas Athlon/Phenom/FX.

    - Ram
    Kebutuhan spesifikasi ram minimal 2 GB dan usahakan lebih.

    - VGA
    Untuk kebutuhan vga sobat bisa memilih laptop yang memiliki VGA ati atau nvidia, dengan memori minimal 1 Gb.

    - HDD.
    Sedangkan untuk hardisk minimal berkapasitas 320 GB.
    Sekian tips mengenai Memilih Laptop Baru Sesuai Kebutuhan semoga bisa bermanfaat
     
  2. tonbad

    tonbad Member

    Joined:
    Dec 21, 2014
    Messages:
    260
    Likes Received:
    24
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    tips yang lengkap, dengan mengetahui kebutuhan, diharapkan akan menghemat pengeluaran.. :)
     
  3. Devita

    Devita Active Member

    Joined:
    Oct 11, 2014
    Messages:
    1,196
    Likes Received:
    43
    Trophy Points:
    48
    Google+:
    Diharapkan seperti itu den, jadi gak mbuang - mbuang uang.
     
Loading...

Share This Page