Top | Peluang Usaha Online Masa Kini dan Menjanjikan

Discussion in 'Online Business' started by Yandiahmadgandasaputra, Aug 7, 2020.

  1. Yandiahmadgandasaputra

    Yandiahmadgandasaputra Member

    Joined:
    Aug 4, 2020
    Messages:
    112
    Likes Received:
    9
    Trophy Points:
    18
    Pada postingan kali ini kita akan membahas mengenai apa saja Peluang usaha online masa kini dan menjanjikan untuk anda jalankan. Berikut Peluang usaha online tersebut.

    1. Affiliate Marketing
    ini merupakan suatu jenis usaha online yang populer saat ini. Bahkan di berbagai store online terkenal pun mereka memasang fitur ini. Disini anda diberikan kesempatan untuk memasarkan produk yang ada pada store mereka dengan system bagi hasil ketika ada yang melakukan closing dari link affiliasi yang anda sebarkan (Intinya anda sebagai promotor produk). Selain itu juga ada berbagai platform layanan domain dan hosting yang cukup lumayan keuntungannya untuk seorang affiliate.

    Jika anda tertarik untuk memulai bisnis ini maka anda harus mempersiapkan bahan-bahan berikut ini :

    • Halaman Website/landing page ataupun blog. Untuk landing page kami referensikan untuk anda eksplorasi di snapixa.
    • Akun affiliate marketing-nya ya. Anda bisa mendaftar di berbagai platform yang menyediakan fitur affiliasi. Misalkan Halaman : Ratakan, Clickbank, tokopedia, shoppe, alibabacloud, bukalapak, niagahooster. dll.
    • Akun Facebook Ads.
    • Akun google Ads.
    2. Copywriting

    Peluang usaha online masa kini dan menjanjikan kedua yaitu copywriting. Copywriting merupakan suatu teknik pemasaran produk melalui sebuah tulisan. Sekilas menulis ini terdengar cukup mudah seperti mencantumkan deskripsi dari suatu produk ataupun layanan jasa, manfaatnya seperti apa, harganya, keunggulan produk tersebut hingga cara pembelian produk. Selesai.

    Namun setelah proses itu selesai anda kerjakan justru tidak ada satupun orang yang membelinya bahkan melihat pun tidak ada. Ini pentingnya anda menerapkan teknik copywriting yang baik dan benar.

    Jika anda memiliki keahlian atau pengalaman dalam bidang ini sepertinya akan cocok dijadikan sebagai usaha online anda. Mengapa dibilangnya usaha online ?

    Dewasa ini banyak sekali perusahaan-perusahaan yang memerlukan jasa copywriting untuk memasarkan produknya di dunia internet. Dalam bentuk website, blog atau sekedar single landing page saja. Ini berkaitan dengan tujuan dari copywriting itu sendiri yaitu gimana caranya tulisan yang anda buat sebagai copywritter bisa membangun daya tarik pengunjung dan meyakinkannya untuk membeli produk tersebut.

    3. Freelancer
    Jenis usaha yang satu ini terdapat banyak sekali peluang yang dapat anda ambil. Seperti designer logo, penerjemah, content creator, entry data, membuat website berikut databasenya, dan masih banyak lagi.

    Untuk lebih jelasnya anda bisa mengunjungi halaman-halaman website untuk seorang freelancer yang kami rekomendasikan yaitu sebagai berikut :
    • Fiverr (Platform Freelancer Luar negeri) _ Disini banyak sekali project-project pekerjaan yang memerlukan seorang freelancer sesuai dengan bidang keahliannya. Dan anda akan dibayar dengan dollar.
    • Freelancer (Platform Luar Negeri).
    • Sribulancer (Platform Dalam Negeri).
    • Projects.co.id
    • Logo ground
    4. Influencer
    Jika anda telah memiliki cukup banyak follower maka anda dapat mencari pekerjaan sebagai influencer di platform berikut ini :

    • Iconreel
    • Sociabuzz
    • ads.socomy
    • dll.
    5. Content Creator

    Peluang usaha online masa kini dan menjanjikan yang kelima yaitu anda bisa menjadi seorang Content Creator. Content Creator ini juga banyak sekali dicari. Biasanya para blogger yang membutuhkan jasa ini. Disini anda umumnya akan dibayar per artikel yang anda buat. Harganya cukup bervariasi. Misalkan dari satu artikel anda dibayar Rp. 50.0000 dan jika sehari anda menulis sebanyak 3 artikel maka dalam sehari anda mendapatkan Rp. 150.000. Dan jika di total pendapatan anda untuk satu bulan bisa mencapai Rp. 4.500.000. Modalnya memerlukan kemampuan riset dan cara penulisan saja.

    6. Dropship
    Peluang usaha online masa kini dan menjanjikan yang keenam yaitu anda bisa menjadi seorang Dropshipper. Dropship adalah melakukan penjualan produk orang lain yang dilakukan secara online dimana untuk pelaku bisnis atau supplier di marketplace biasanya, harus menyediakan stok dari barang tersebut. Dropship sendiri merupakan pola bisnis yang cukup poluer saat ini terutama saat kemunculannya di dunia digital. Dropshipper merupakan pihak penjual (marketter atau seller) yang menjual barang milik supplier. Dropshipper ini merupakan orang pertama yang berinteraksi dengan konsumen.
     
Loading...

Share This Page