Vespa Sprint 150, Motor Semi Klasik Cocok untuk Santai

Discussion in 'Otomotif' started by Budimola, Aug 9, 2019.

  1. Budimola

    Budimola Member

    Joined:
    May 27, 2019
    Messages:
    453
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    18
    [​IMG]

    Vespa adalah salah satu jenis motor klasik yang tetap dipertahankan desainnya hingga sekarang. Meski ada modernisasi di beberapa sisi khususnya teknologi, desain luarnya tetap ala 1950-an. Varian Vespa Sprint 150 juga ada sensasi klasik meski lebih gesit di jalanan.


    Desain Campuran yang Menarik
    Platform bodi monocoque dari Vespa masih dipertahankan dengan baik oleh Piaggio. Desain era 1950-an ini tetap dipakai karena masyarakat lebih kenal Vespa dengan bentuknya yang penuh lembaran material baja dan lekukan klasiknya di bagian depan hingga belakang. Singkatnya, desain ini tidak akan dihilangkan dan hanya ada tambahan.

    Desain klasik tetap terlihat pada rangka luar Vespa Sprint 150. Namun, jeroan di dalamnya sedikit ada perubahan untuk menyesuaikan dengan perkembangan teknologi dan juga kebutuhan dari masyarakat. Misal dengan ruang penyimpanan di bawah jok yang lebih luas untuk menaruh helm atau benda apa pun.

    Selanjutnya teknologi penerangan atau lampu, Vespa sudah mulai bermain-main dengan lampu jenis LED yang ukurannya kecil, tapi cahayanya sangat terang. Tambahan port USB juga disematkan pada jenis Sprint 150 ini. Dengan tambahan ini Sobat Rider bisa mengisi daya ponselnya sepanjang perjalanan.

    [​IMG]
    Lampu LED di bagian headlamp | Foto: Moladin


    Mesin Lebih Gesit untuk Bergerak di Jalanan
    [​IMG]
    Mesin berkapasitas 150cc dengan tekonologi I-GET | Foto: Moladin

    Vespa Sprint 150 sudah menggunakan teknologi terbaru I-GET yang dikembangkan oleh Piaggio. Teknologi ini dipakai untuk mesin dengan kapasitas 150cc dan memiliki 3 katup. Teknologi ini sudah mengalami penyempurnaan dari versi sebelumnya sehingga fungsi yang didapatkan akan jauh lebih baik.

    Mesin Vespa biasanya memiliki tarikan agak keras dan bunyinya agak keras. Pada versi penyempurnaan dengan I-GET tidak demikian. Tarikannya sangat halus dan jarang terdengar bunyi yang bising. Respons mesin juga cepat kalau dilakukan tarikan gas untuk meningkatkan kecepatannya.

    Dengan bodi yang lebih ringan dan mesin yang cukup gesit. Sobat Rider bisa dengan gesit berkendara di jalanan yang agak padat. Jadi, jangan sepelekan lagi kalau Vespa hanya cocok di jalanan desa saja. Versi paling baru justru lebih lihai dari beberapa kompetitor yang memiliki kapasitas mesin sama. Lanjut baca ulasan selengkapnya. https://moladin.com/blog/vespa-sprint-150-2/
     
Loading...

Share This Page