Beberapa Peluang Bisnis Online Tanpa Modal Besar

Discussion in 'Online Business' started by maxmanroe, Apr 27, 2013.

  1. maxmanroe

    maxmanroe Member

    Joined:
    Feb 18, 2013
    Messages:
    353
    Likes Received:
    29
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    Orang yang punya jiwa entrepreneur pasti sangat pintar dalam melihat peluang dan memanfaatkannya sebaik mungkin. Ini berlaku dalam setiap #bisnis, baik itu bisnis online atau offline, usaha kelas kakap ataupun kelas teri... semuanya mesti pintar memanfaatkan peluang. Untuk jaman sekarang, semua bisnis/ usaha sudah seharusnya go online untuk memperkuat brand dan juga bertujuan untuk menjangkau orang lebih banyak lagi pada bisnis. Salah satu bisnis offline go online yang sangat menarik perhatian saya adalah bisnis menjual rendang secara online oleh Ibu Reno Andam Suri. Kita bisa lihat video nya di YouTube. Lihat videonya di sini...



    Bisnis online itu tentunya bisnis yang dijalankan melalui media internet. Setiap orang yang memiliki koneksi internet dan juga memiliki produk yang ingin dijual secara online bisa menjalankan bisnis online. Target marketnya pun tidak terbatas karena kita bisa menjual produk kita kemana saja baik lokal maupun internasional. Salah satu contoh adalah Ibu Reno yang menjual rendangnya melalui internet, dia bisa menjangkau calon pembeli secara online dan memungkinkan untuk mendapatkan keuntungan yang lebih besar.

    Berdasarkan pengalaman saya dan juga informasi yang saya temukan tentang bisnis online, berikut ini adalah beberapa peluang bisnis online tanpa modal besar dan bisa kita kerjakan dari rumah:

    1. Menjual Produk Orang Lain (reseller/ dropshiper/ affiliate)

    Keuntungan menjual produk orang lain (reseller/ dropshiper) adalah kita tidak perlu pusing soal pengadaan barang yang dijual dan juga proses pengirimannya. Ada banyak toko online yang menawarkan program ini, tentunya kita harus mempelajari riwayat transaksi dari toko online tersebut, dan memastikan bahwa Anda bekerjasama dengan orang yang bertanggung jawab dan bisa dipercaya.

    Toko online yang menawarkan program reseller dan dropship biasanya bersedia mengirimkan barang kepada pembeli dimana dalam kemasan barang tersebut nama atau toko online kita yang menjadi pengirimnya. Sehingga kita tidak akan kehilangan pembeli tersebut apabila ingin melakukan pembelian dikemudian hari. Produk yang dijual dengan cara reseller/ dropship biasanya adalah barang berbentuk.

    Selain menjual produk berbentuk fisik, kita bisa menjual produk orang lain dalam bentuk digital seperti ebook, video, dan membership. Biasanya program ini disebut dengan affiliasi dimana kita mendapatkan komisi sekian persen dari total harga produk digital yang berhasil kita jual melalui link affiliasi kita.

    2. Membuka Jasa Menulis/ Membuat Konten Website

    Konten website bisa dalam bentuk teks, gambar, dan video. Namun dari kebanyakan konten website yang saya lihat rata-rata menggunakan teks. Jika Anda atau orang di sekitar Anda memiliki kemampuan dalam menulis artikel, membuat video, dan gambar, maka peluang bisnis online inilah yang harus Anda jalankan. Ada banyak sekali pemiliki website yang tidak memiliki waktu atau tidak memiliki skill yang baik dalam membuat konten untuk website mereka.

    Selain konten dalam bentuk teks, konten video dan gambar logo juga cukup banyak yang membutuhkan. Salah satu konten video dan gambar yang sering dicari adalah membuat video marketing dan juga gambar logo yang berhubungan dengan bisnis yang akan dipasarkan. Seseorang yang memiliki kemampuan dalam membuat konten video marketing dan juga gambar logo harus memanfaatkan kesempatan bisnis ini.

    3. Membuka Jasa Pembuatan Website/ Blog

    Bisnis ini sangat cocok bagi seseorang yang memiliki kemampuan dalam membangun sebuah website atau blog. Kita tidak perlu punya keahlian yang sangat hebat dalam menyusun kode-kode website dari nol karena sebenarnya ada banyak cara yang cukup mudah dalam membangun sebuah website/ blog yang bagus. Salah satu platform yang sangat mudah dipelajari dan diterapkan dalam membangun sebuah website/ blog adalah WordPress. Pada WordPress, ada banyak sekali themes/ template yang siap pakai dan unik, baik yang gratis maupun yang berbayar dengan tampilan yang profesional.

    Pada awalnya mungkin Anda merasa kurang mampu menjalankan bisnis ini, namun jika Anda sudah terbiasa membuat sebuah website/ blog yang bagus, tentu calon pembeli Anda tidak akan berpikir lama untuk menyewa jasa Anda. Dan perlu kita diperhatikan sebelum menjual jasa ini, sebaiknya kita juga memiliki website bisnis dengan tampilan yang meyakinkan.

    4. Menjadi Seorang Makelar Online

    Bisnis ini cukup banyak dilakukan oleh pebisnis online. Seorang makelar adalah orang atau sebuah perusahaan yang bertugas untuk mempertemukan antara penjual sebuah produk/ jasa kepada calon pembeli. Tentunya untuk menjadi seorang makelar, kita harus memiliki jaringan dan kenalan yang cukup luas. Dalam bisnis online, rasa percaya itu adalah sesuatu yang sangat penting. Karena itu sebaiknya kita perlu mempelajari latar belakang dari orang yang ingin kita pertemukan, baik si penjual maupun calon pembeli.

    Beberapa bisnis yang menggunakan jasa makelar online antara lain; menjual website, menjual property, menjual jasa, dan lain-lain. Hal lain yang perlu kita perhatikan sebagai makelar online adalah dalam hal penentuan harga produk/ jasa yang Anda berikan. Sebaiknya jangan mengambil untung terlalu besar dan juga jangan terlalu kecil karena ini menyangkut keuntungan Anda dan juga rasa percaya dari klien Anda.

    5. Membuka Jasa Konsultasi di Bidang Tertentu Secara Online

    Bisnis ini sangat cocok jika Anda memiliki kemampuan yang sangat baik dalam bidang tertentu, dalam artian Anda adalah seorang expert dibidang yang Anda geluti. Beberapa contoh untuk bidang bisnis ini adalah konsultasi SEO (search engine optimization) sebuah website, konsultasi pengembangan bisnis, konsultasi masalah asmara, konsultasi pengobatan tradisional, dan lain-lain.

    6. Berbisnis MLM Secara Online

    Banyak orang yang berpandangan miring tentang bisnis MLM, dan akan buru-buru menutup diri bila ada yang menawarkan bisnis MLM pada mereka. Pada kenyataannya bisnis ini ternyata sangat berpotensi dan memberikan keuntungan pada banyak orang. Namun perlu diperhatikan bahwa tidak semua bisnis MLM memiliki potensi keuntungan bagi kita.

    Satu bisnis MLM yang saat ini saya ikuti adalah Talk Fusion, yaitu produk teknologi yang digunakan untuk media promosi bisnis dengan media video email. Selain Talk Fusion, setahu saya ada beberapa bisnis MLM lainnya yang memiliki potensi bisnis yang sangat bagus, namun saya tidak bisa memberikan review tentang bisnis tersebut karena saya memang belum pernah ikut.

    7. Menjadi Seorang Blogger Profesional

    Kalau yang satu ini pasti hampir semua orang bisa mengerjakannya. Ada banyak blogger yang memiliki penghasilan yang fanstastis dari blog/ website yang dibangun. Saya pribadi sangat terinspirasi dari kisah sukses seorang blogger dari Inggris, dimana awalnya blog WordPress nya yang bertopik tentang media sosial akhirnya menjadi sebuah situs besar dengan penghasilan mencapai empat ratusan ribu dollar lebih per bulannya, kalau dirupiahkan empat miliar lebih. Nama situsnya adalah mashable.com, awalnya dibuat dengan CMS WordPress.org tp sekarang sudah dibangun dengan rubyonrails.org.

    Penghasilan dari blog bisa berasal dari program PPC (pay per click) google adsense, space iklan, review produk, dan lain-lain. Untuk menjadi seorang blogger tentunya bukan hal yang sangat sulit bukan? Saya sendiri pada awalnya tidak begitu suka menulis dan membuat artikel, bahkan pada awal pembuatan blog ini, hampir 3 bulan blog ini tidak ada konten sama sekali hehehe. Akhirnya saya coba-coba, dan tadaaaa… artikel saya sudah cukup banyak.

    8. Bisnis Offline Go Online

    Seperti yang sudah dijelaskan pada paragraf awal, model bisnis offline juga bisa kita dijalankan secara online untuk meningkatkan brand dan juga keuntungan. Ada banyak pengusaha UKM yang berhasil mengembangkan bisnisnya dan mendapatkan keuntungan berlipat ganda setelah memasarkan bisnisnya secara online, tentu saja kita awalnya harus memiliki bisnis atau produk yang kita jual. Untuk membuat bisnis offline kita dipasarkan secara online tidak membutuhkan modal yang besar, yang pasti kita akan membutuhkan sebuah website dan juga media sosial sebagai pendukung marketing online yang dilakukan.

    Sumber

    Kalo teman-teman member bersosial.com rata-rata pasti punya bisnis online sendiri kan *bagus*

    Artikel lain tentang bisnis:
    1. Anda Berniat Membuka Bisnis Kuliner?
    2. Apa Yang Akan Anda Lakukan Dengan Keuntungan Bisnis Anda?
    3. 8 Cara Memulai Usaha Tanpa Modal
     
  2. Dan

    Dan Forum Bot

    Joined:
    Dec 4, 2012
    Messages:
    1,316
    Likes Received:
    257
    Trophy Points:
    83
    Google+:
    Bisnis online memang modalnya

    Bisnis online memang modalnya tidak terlalu besar, modal utamanya ya koneksi internet, misal dihitung saja 100 ribu perbulan untuk bayar internet. Hosting sudah ada yang gratisan seperti di www.blogger.com cuma tinggal kesungguhan saja yang menentukan bagaimana bisnis online ini bisa berhasil atau tidak.
     
  3. cayun

    cayun Member

    Joined:
    Feb 5, 2013
    Messages:
    661
    Likes Received:
    27
    Trophy Points:
    28
    saya cuma modal 50 ribu/bulan

    saya cuma modal 50 ribu/bulan untuk bayar pulsa modem, dan hasilnya lumayan sebulan untuk pemula sperti saya *keren1*
     
  4. Andre

    Andre Member

    Joined:
    Apr 12, 2013
    Messages:
    483
    Likes Received:
    22
    Trophy Points:
    18
    bisnis online memang paling

    bisnis online memang paling efektif , untuk pedagang yang mempunyai modal kecil *bohong*
     
  5. bubulan

    bubulan New Member

    Joined:
    Apr 22, 2013
    Messages:
    13
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Andre wrote:

    setuju... tapi susah juga klo gada keahlian jd markeeting online *ketawa1*
     
  6. Zetta

    Zetta Member

    Joined:
    Mar 23, 2013
    Messages:
    28
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    emang bisnis online paling

    emang bisnis online paling asyik *hore*
     
  7. samuel

    samuel Member

    Joined:
    Feb 5, 2013
    Messages:
    478
    Likes Received:
    15
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    modal kecilpun memang bisa ,

    modal kecilpun memang bisa , tapi kendalanya itu pemasarannya mas *berkeringat*
     
  8. ayahnyanadia

    ayahnyanadia Well-Known Member

    Joined:
    Apr 4, 2013
    Messages:
    1,369
    Likes Received:
    153
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    Nominal modal untuk bisnis

    *bagus* Nominal modal untuk bisnis online, relatif. Tapi pada intinya, jika dengan nominal relatif kecil bisa berhasil, pastinya dengan nominal modal relatif besar bisa lebih berhasil.
     
  9. sakaji

    sakaji Member

    Joined:
    Mar 13, 2013
    Messages:
    165
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    18
    Modal yang dimaksud disini

    Modal yang dimaksud disini modal seperti apa @maxmanroe? Modal materiil or modal non-materiil?
    Pengalaman pribadi sih, kalau di internet itu kalau modal materiilnya kecil, maka modal non-materiilnya besar. Sebaliknya, kalau modal materiilnya besar, maka modal non-materiilnya kecil.
     
  10. maxmanroe

    maxmanroe Member

    Joined:
    Feb 18, 2013
    Messages:
    353
    Likes Received:
    29
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    Kalo yang saya maksud di sini

    Kalo yang saya maksud di sini modal materiil mas. *keren2*
     
  11. masmun

    masmun Member

    Joined:
    Feb 1, 2013
    Messages:
    192
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    Modal kecil

    Modal kecil memang sering jadi kendala buat membuka bisnis, tapi dengan adanya bisnis online yang penting ada kemauan dan usaha pasti bisa berhasil *bagus*
     
  12. Ardilas

    Ardilas Super Level

    Joined:
    Feb 18, 2013
    Messages:
    4,243
    Likes Received:
    317
    Trophy Points:
    83
    Google+:
    Reseller / Affiliasi modal

    Reseller / Affiliasi modal kecil pendapatan bisa gede.
     
  13. samsulplur

    samsulplur New Member

    Joined:
    Jun 24, 2013
    Messages:
    24
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    modal sedikit kreatifitas

    modal sedikit kreatifitas tinggi :D
    manteb
     
  14. Nona667

    Nona667 New Member

    Joined:
    Jul 5, 2013
    Messages:
    2
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Menyimak Dulu

    Ijin menyimak dulu juragan, maaf pendatang baru ...........
     
  15. profhariz

    profhariz Member

    Joined:
    Jun 25, 2013
    Messages:
    86
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    Bisnes affiliate bagus tetapi

    Bisnes affiliate bagus tetapi kita tidak tahu apakah produk itu bagus seperti yang diwar-warkan >.
     
  16. kursuskomputer

    kursuskomputer New Member

    Joined:
    Jan 12, 2014
    Messages:
    41
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    Google+:
    modal dikit,untung nya juga

    modal dikit,untung nya juga dikit he he
     
  17. noer98

    noer98 Member

    Joined:
    Feb 4, 2014
    Messages:
    608
    Likes Received:
    54
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    Internet memang memudahkan

    Internet memang memudahkan segala hal, mau belajar apa aja bisa. dulu mulai bisnis online modal 0 dr lab komputer kampus. memang benar kata mas Dan tinggal kitanya aja mau maju apa nggak, tekun dan sabar :D
     
  18. taufanova

    taufanova New Member

    Joined:
    Feb 9, 2014
    Messages:
    4
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    3
    Dapat tugas bikin Toko online

    Belakangan ini saya dapat tugas dari kantor untuk mengurus toko online mengingat karyawan yang dulu mengurusi sudah out, kendala yang saya hadapi adalah script untuk Order atau buy nya ga ada , nah teman-teman ada yang tau solusinya gak? atau tentang tutorialnya ? terima kasih sebelumnya! oh ya template yang digunakan adalah blogspot bentuk tokonya masih sederhana bisa di lihat di sini toserba elektrik mohon bantuannya ya teman-teman
     
  19. Achmad Muharya

    Achmad Muharya Member

    Joined:
    Apr 29, 2014
    Messages:
    427
    Likes Received:
    23
    Trophy Points:
    18
    mas-mas disini ada yang punya tips atau saran buat Jasa Menulis/ Membuat Konten Website ini. Saya masih buta sama hal tersebut :(
     
  20. ARcasecell

    ARcasecell New Member

    Joined:
    May 7, 2014
    Messages:
    3
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    bisnis online sekarang juga sudah mulai padat persaingannya
    kudu pinter2 nih biar tetep survive
     
Loading...

Share This Page