Cara Pilih Koperasi yang Meminjamkan Uang Tanpa Jaminan

Discussion in 'E-Commerce' started by harsonoegi, Jun 29, 2020.

  1. harsonoegi

    harsonoegi Member

    Joined:
    Sep 23, 2019
    Messages:
    189
    Likes Received:
    10
    Trophy Points:
    18
    Sebelum masuk ke inti, mungkin saya jelasin sedikit tentang koperasi ya. Koperasi yang dibangun masyarakat ini bisa membantu dan mensejahterakan anggotanya, salah satunya dengan memberikan pendanaan. Namun bukan hanya anggotanya saja yang bisa memanfaatkan pinjaman tersebut, selain anggota juga bisa mendapatkan pinjaman dengan syarat tertentu.

    Berikut ini syarat - syarat pinjam di koperasi:

    1. Menjadi anggota koperasi
    2. Warga Negara Indonesia
    3. Membayar simpanan pokok dan simpanan wajib sesuai ketentuan yang berlaku
    4. Patuh terhadap anggaran dasar, anggaran rumah tangga dan peraturan yang berlaku dalam koperasi


    Jika persyaratan di atas telah terpenuhi, maka Anda bisa secara mudah meminjam dana ke koperasi tanpa agunan. Setelah itu, Anda hanya tinggal mengisi formulir, dan menyerahkan fotokopi identitas diri.

    Tips Memilih Koperasi Simpan Pinjam Tanpa Jaminan

    Biasanya pada masing-masing tingkat pemerintahan punya dinas yang menaungi koperasi. Untuk mengetahui apakah koperasi tersebut legal atau tidak, Anda harus rajin-rajin mengecek ke pemerintah setempat baik di tingkat kota, kabupaten atau provinsi.

    Cek nik.depkop.go.id

    Situs diatas dioperasikan oleh Kementrian Koperasi dan UKM untuk memuat data berbagai koperasi yang sudah berbadan hukum di setiap daerah. Data yang ditampilkan lengkap mulai dari nomor badan hukum, tanggal badan hukum, alamat koperasi hingga sertifikat koperasi. Maka dari itu Anda bisa mengetahui lebih detail.

    Sumber: Kitadigi
     
  2. Hari Agustomo Nugroho

    Hari Agustomo Nugroho Active Member

    Joined:
    Mar 13, 2015
    Messages:
    1,195
    Likes Received:
    78
    Trophy Points:
    48
    Google+:
    Baru tahu kalau koperasi yang berbadan hukum dan yang tidak bisa di cek...
    Iya kita bisa jadi lebih teliti dalam menyimpan dan meminjam di koperasi:D
     
Loading...

Share This Page