Tips Pola Makan Untuk Menambah Berat Janin

Discussion in 'Health & Medical' started by rahmat gunawan, Feb 3, 2019.

  1. Saat hamil tubuh mengalami perubahan yang jauh berbeda dari sebelum hamil. Rata-rata takaran kebutuhan asupan kalori pada wanita adalah sekitar 2.200 kalori per hari. Namun lain halnya lagi pada ibu hamil dimana mereka bisa membutuhkan asupan yang lebih banyak yakni sekitar 300 tambahan kalori untuk takaran per harinya. Sehingga ketika hamil, seorang wanita membutuhkan sekitar 2.500 kalori per hari.

    Beda lagi jika anda mengandung anak kembar dimana guna menjaga perkembangan janin di dalam kandungan maka anda akan butuh sebanyak 3.500 kalori setiap harinya.

    Perlu diketahui dengan baik bahwa tambahan kalori per hari akan sangat penting guna menjaga kesehatan ibu dan janin di dalam kandungan. Selain itu, asupan nutrisi yang seimbang akan pula meningkatkan berat janin di dalam kandungan. Nah, untuk membantu ibu menambah berat badan janin maka di bawah ini adalah beberapa tips pola makan yang perlu diperhatikan.

    Protein
    Dalam rangka mendukung perkembangan janin di dalam kandungan, asupan nutrisi dari makanan sehat menjadi hal penting yang dibutuhkan. Anda disarankan untuk mengkonsumsi sebanyak 90 sampai dengan 100 gram protein dalam satu hari selama kehamilan. Protein menjadi sumber nutrisi yang penting untuk menjaga keseluruhan perkembangan janin, terutama bagian otaknya dengan baik.

    Adapun sumber protein yang sehat bisa anda dapatkan dari beberapa makanan seperti almond, daging sapi tanpa lemak, ikan, makanan olahan susu dan juga ayam. Selain konsumsi makanan tersebut, anda pun dapat menambahkan keju rendah lemak atau selai kacang pada setiap menu makanan atau cemilan yang anda konsumsi. Lewat konsumsi makanan ini, berat badan janin akan bertambah dengan perlahan.

    Karbohidrat
    Jenis asupan nutrisi lain yang akan dibutuhkan selama hamil guna membantu menambah berat badan janin di dalam kandungan adalah karbohidrat. Orang Indonesia memang dikenal sebagai penikmat karbohidrat tertinggi dari nasi akan tetapi selain nasi masih ada banyak sumber makanan yang menjadi sumber karbohidrat yang baik.

    Diantaranya adalah kentang, singkong, oat dan masih banyak lagi. Variasi jenis makanan ini akan memudahkan anda untuk menikmati makanan dengan rasa dan tekstur yang berbeda-beda. Sehingga anda tidak akan kebosanan menyantap hidangan yang itu-itu saja.

    Selain kentang dan umbi-umbian beberapa makanan sebagai sumber karbohidrat yang baik pun bisa anda nikmati dari buabuahan, sayuran, kacang polong dan produk susu dengan kandungan lemak yang rendah.

    Kalsium
    Kandungan lain yang diperlukan oleh tubuh dalam menunjang perkembangan janin dan menambah berat badannya adalah kalsium. Di dalam tubuh, kalsium diperlukan untuk membangun tulang dan gigi yang kuat. Selain itu, kalsium pun memungkinkan darah untuk menggumpal secara normal. Jantung pun akan berdetak dengan lebih normal dan saraf mampu berfungsi dengan baik ketika kebutuhan kalsium terjaga dengan baik.

    ACOG merekomendasikan para wanita hamil dan ibu menyusui untuk mencukupi sebanyak 1.000 mg kalsium untuk setiap harinya. Adapun sumber kalsium pada makanan harian bisa anda dapakan dari produk susu olahan. Selain itu, beberapa makanan lain dengan kandungan kalsium yang baik adalah kembang kol, jagung, jus jeruk, almond dan biji wijen.

    Asam Folat
    Jenis nutrisi selanjutnya yang akan baik dipenuhi selama hamil adalah asam folat. Asam folat akan berguna dalam mendukung perkembangan otak dan menghindari kecacatan pada saraf bayi. Maka dari itu, pastikan asupan ini tercukupi selama hamil.

    Biasanya bidan atau tenaga medis akan pula memberikan asam folat tambahan berupa suplemen atau vitamin.
     
Loading...

Share This Page