Waspada Ini Penyebab Nyeri Punggung Bawah

Discussion in 'Health & Medical' started by Silmi Alimatul, Sep 3, 2018.

  1. Silmi Alimatul

    Silmi Alimatul Member

    Joined:
    Apr 14, 2018
    Messages:
    409
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    18
    Pernahkah Anda mengalami nyeri punggung bagian bawah? Tahukah apa penyebabnya? Waspada itu bisa jadi ciri atau gejala penyakit berbahaya. Masalah nyeri punggung bagian bawah memang gangguan kesehatan yang umum di alami, penyebabnya pun beragam dari yang ringan hingga yang serius.

    Berikut ini beberapa diantaranya penyebab punggung bagian bawah terasa nyeri atau sakit :

    1. Cedera
    Penyebab yang pertama ialah karena cedera baik kecelakaan, operasi atau trauma lainnya yang bisa mempengaruhi punggung Anda. Aktivitas mengangkat beban berat juga bisa menjaga salah satu penyebab nyeri punggung bawah.

    2. Tumor
    Adanya tumor di area dekat tulang belakang juga bisa menjadi salah satu penyebab nyeri punggung bawah muncul.

    3. Masalah Ginjal
    Gangguan ginjal seperti infeksi ginjal, batu ginjal atau adanya pendarahan pada ginjal juga dipercaya kuat menjadi salah satu penyebabnya.

    4. Infeksi
    Infeksi seperti infeksi rahim, infeksi kandung kemih hingga usus buntu juga sering ditandai dengan nyeri pada punggung belakang bawah.

    5. Gangguan Ovarium
    Untuk Anda para wanita yang sering mengalami masalah nyeri pada punggung bawah sebaiknya waspada, itu bisa jadi gejala adanya masalah pada ovarium seperti kista ovarium.
     
Loading...

Share This Page